Cara Mengaktifkan Shopee Paylater yang Dinonaktifkan atau Diblokir, Works 100%!

Default

Shopee Paylater adalah fitur pembayaran di Shopee yang memungkinkan kamu untuk belanja sekarang dan bayar nanti. Namun, tak jarang tiba-tiba akun Shopee Paylater kamu tak bisa lagi dipakai. Kira-kira adakah cara mengaktifkan Shopee Paylater yang Dinonaktifkan?

Ada beberapa alasan mengapa akun Shopee Paylater kamu bisa dinonaktifkan atau diblokir. Salah satunya adalah karena kamu telat membayar tagihan Shopee Paylater kamu. Jika hal ini terjadi, kamu harus segera melunasi tagihan kamu agar akun Shopee Paylater kamu bisa diaktifkan kembali.

Namun, bagaimana jika kamu sudah membayar tagihan tapi akun Shopee Paylater kamu masih dinonaktifkan atau diblokir? Apakah Shopee Paylater yang dinonaktifkan bisa aktif kembali? Tenang saja, karena kami akan memberikan panduan lengkap tentang cara mengaktifkan Shopee Paylater yang dinonaktifkan atau diblokir. Simak langkah-langkahnya di bawah ini.

Baca Juga: Cara Mencairkan Shopee PayLater ke Rekening Bank, Apakah Bisa & Aman?

Penyebab Akun ShopeePay Dinonaktifkan

Sebelum mencoba memperbaikinya, kamu pasti penasaran kan apa penyebab akun Shopee Paylater kamu bisa diblokir atau dinonaktifkan oleh pihak Shopee?

Dengan mengetahui penyebabnya, kamu bisa meminimalisir agar hal tersebut tidak terjadi kembali di kemudian hari. Berikut adalah beberapa kemungkinannya:

1. Ada Tagihan Menunggak

Salah satu kewajibanmu setelah berbelanja dengan Shopee Paylater tentu saja adalah membayar cicilan atau tagihannya sebelum tanggal jatuh tempo.

Nah, kalau kamu lupa membayar tagihan Shopee Paylater dan menunggak selama beberapa lama, kemungkinan akun Shopee Paylater kamu akan kena blokir. Untuk mengatasi masalah Shopee Paylater dinonaktifkan karena telat bayar, tentu saja kamu harus membayar tagihan plus denda SPaylater yang cukup berat. Jadi jangan sampai lupa, ya!

2. Melanggar Syarat & Ketentuan

Jika kamu pengguna aplikasi Shopee dan menggunakan layanan dompet digitalnya (ShopeePay), kamu tentunya harus mematuhi sejumlah syarat dan ketentuan yang berlaku. Jadi bisa saja, akun ShopeePay kamu jadi diblokir karena melanggar salah satunya, geng.

3. Data Tidak Sesuai

Shopee Paylater dinonaktifkan karena data tidak sesuai biasanya bisa terjadi ketika ada data diri kamu yang tidak sesuai. Misalnya, foto KTP salah atau tidak jelas, nomor KTP salah, nama lengkap salah, email tidak aktif, dan lainnya.

3. Salah Memasukkan PIN

Salah memasukkan PIN akun ShopeePay dan Shopee Paylater kamu juga bisa berakibat fatal, geng. Apalagi jika kesalahan tersebut kamu lakukan sampai sebanyak 5 kali, maka sudah pasti bakal diblokir oleh pihak Shopee. Jadi pastikan kamu hafal dan selalu ingat PIN-nya, ya!

4. Transaksi Mencurigakan

Platform sebesar Shopee pastinya memiliki sistem yang dapat mendeteksi aktivitas yang mencurigakan atau tidak wajar. Jika hal tersebut terdeteksi pada akun ShopeePay kamu, maka akun tersebut otomatis akan dinonaktifkan.

5. Menggunakan Shopee Paylater di dua perangkat

Kamu harus berhati-hati jika kamu menggunakan aplikasi Shopee versi lama yang masih bisa login di dua perangkat. Jika kamu membayar belanjaan dengan Shopee Paylater di dua perangkat secara bersamaan, Shopee akan mengira akun kamu sedang diretas. Untuk menghindari hal yang tidak diharapkan, Shopee akan menonaktifkan Shopee Paylater kamu sebagai langkah pencegahan.

Kamu harus berhati-hati jika kamu menggunakan aplikasi Shopee versi lama yang masih bisa login di dua perangkat. Jika kamu membayar belanjaan dengan Shopee Paylater di dua perangkat secara bersamaan, Shopee akan mengira akun kamu sedang diretas. Untuk menghindari hal yang tidak diharapkan, Shopee akan menonaktifkan Shopee Paylater kamu sebagai langkah pencegahan.

Baca Juga: Cara Menaikkan Limit Shopee PayLater Terbaru 2023, Mudah dan Dijamin Ampuh!

Cara Mengaktifkan Shopee Paylater yang Dinonaktifkan

Tenang saja, karena akun Shopee Paylater yang dinonaktifkan bisa diaktifkan kembali. Kamu hanya perlu melakukan cara-cara di bawah ini saja.

Namun sebaiknya kamu mempersiapkan beberapa syarat yang mungkin akan ditanyakan oleh pihak Shopee dalam proses ini. Di antaranya adalah usernama Shopee, email dan nomor HP aktif yang terdaftar ke akun Shopee, serta bukti screenshot akun Shopee Paylater milikmu yang dinonaktifkan.

Kamu juga mungkin akan diberi beberapa pertanyaan seperti berapa lama SPaylater dinonaktifkan, dan rincian kesulitan lainnya. Jika sudah menyiapkannya, langsung coba salah satu cara di bawah ini:

1. Lewat Customer Service Shopee

Call Center Shopee Official 45003
Sumber foto: autobild

Untuk cara yang pertama, kamu bisa menghubungi Customer Service (CS) Shopee lewat nomor telepon 021-39500300 atau 1500702, geng. Cara ini bisa kamu coba jika akun ShopeePay kamu diblokir karena salah memasukkan PIN sebanyak 5 kali.

Ketika kamu sudah terhubung dengan nomor tersebut, langsung ikuti saja petunjuk yang diarahkan. Jika kamu sudah memberikan informasi yang valid sesuai dengan syarat yang diminta, maka CS Shopee tersebut akan mengaktifkan akun ShopeePay kamu lagi. Mudah, kan?

Baca Juga: Ciri-ciri Akun Shopee yang Bisa Ajukan Shopee Pinjam, Pasti Diterima!

2. Lewat Shopee ID Help Center

Cara Mengaktifkan ShopeePay Yang Dinonaktifkan 4479c
Sumber foto: JalanTikus

Cara yang kedua, kamu bisa memanfaatkan layanan help center Shopee, geng. Namun Jaka sarankan kamu untuk melakukan cara berikut ini melalui perangkat komputer agar lebih mudah, ya.

Untuk lebih jelas, ikuti langkah berikut ini:

  • Masuk ke alamat https://help.shopee.co.id/s/contactusform.
  • Di halaman Contact Us Shopee, isi form yang disediakan.
  • Jangan lupa tulis bahwa kamu ingin mengaktifkan ShopeePay yang diblokir.
  • Agar proses lebih cepat, lampirkan juga foto KTP/KITAS, screenshot akun ShopeePay, dan lainnya.
  • Pilih centang, lalu klik Kirim.
  • Tunggu hingga pihak CS Shopee menghubungi kamu kembali.

Oh, iya, khusus bagi kamu yang akunnya diblokir karena salah memasukkan PIN, kamu harus menyiakan beberapa identitas untuk proses verifikasi, geng.

Berikut daftar yang harus kamus siapkan:

  • Nama ibu kandung.
  • Alamat sesuai KTP/KITAS.
  • Username akun Shopee.
  • Screenshot terkait masalah kamu.

Baca Juga: Cara Mengembalikan Akun Shopee yang Bermasalah, Akun Auto Balik Lagi!

3. Lewat Email Resmi Shopee

Email Shopee F1a27
Sumber foto: Pixabay

Cara yang terakhir, kamu bisa mengaktifkan kembali akun ShopeePay yang telah dinonaktifkan melalui email resmi Shopee, yaitu [email protected].

Cara ini juga tak kalah mudah dari dua cara sebelumnya. Kamu cukup menuliskan maksud dan tujuan kamu, dalam hal ini mengaktifkan ShopeePay tersebut dengan menyertakan alasan akun bisa diblokir.

Jangan lupa pula untuk menambahkan informasi penting lainnya seperti nama, username akun Shopee, dan nomor HP/telepon yang kamu pakai untuk akunmu.

Jika email sudah dikirimkan, kamu pun tinggal menunggu email balasan dari pihak Shopee dan ikuti panduan selanjutnya dari mereka.

Cara Mengaktifkan ShopeePay yang Dinonaktifkan

Selain Shopee Paylater, Shopee juga masih punya fitur lainnya yakni ShopeePay. Jika fitur paylater memungkinkanmu untuk bayar nanti, fitur ini sebaliknya. Kamu bisa top up saldo ShopeePay yang kemudian digunakan untuk berbelanja.

Selain akun Shopee Paylater, akun ShopeePay juga bisa dinonaktifkan atau diblokir oleh pihak Shopee, geng.

Tenang saja, karena cara mengaktifkan ShopeePay yang diblokir bisa dibilang sama saja dengan cara mengaktifkan Shopee Paylater di atas.

Kamu bisa mengikuti panduan Jaka di atas, dan mengganti aduan masalahmu dengan mengatakan akun ShopeePay yang bermasalah.

Selain masalah ShopeePay dan Shopee Paylater, kamu juga bisa melakukan cara-cara di atas sebagai cara mengaktifkan SPinjam yang dinonaktifkan. Sama saja kok, geng.

Selain menghubungi customer service Shopee di atas, kamu juga bisa mencoba menghubungi mereka lewat sosial media resmi Shopee yakni:

  • Instagram: https://www.instagram.com/shopee_id
  • Facebook: https://www.facebook.com/ShopeeID
  • Twitter: https://twitter.com/ShopeeCare

Baca Juga: GoPay Paylater Tidak Muncul di Aplikasimu? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

BONUS: Cara Menonaktifkan Shopee Paylater

Kalau di atas adalah cara mengaktifkan kembali Shopee Paylater yang dinonaktifkan oleh pihak Shopee karena beberapa masalah. Namun tak jarang ada pengguna yang sengaja ingin menonaktifkan atau memblokir akun Shopee Paylater mereka.

Alasannya beragam. Ada yang memang ingin mengontrol pengeluaran agar tidak sering belanja dan akhirnya malah terlilit hutang. Kalau kamu salah satunya, silakan cek panduan Jaka di artikel berikut ini, ya:

Akhir Kata

Jadi itulah tadi informasi yang bisa Jaka berikan seputar cara mengaktifkan Shopee Paylater dan ShopeePay yang dinonaktifkan atau diblokir terbaru 2023, geng.

Apabila kamu pernah atau sedang mengalami hal yang dimaksud, kamu bisa mengatasi dengan mengikuti salah satu cara di atas, ya. Silakan simak intruksinya dengan benar dan jangan sampai ada langkah-langkah yang dilewatkan.

Apalagi jika mengingat bahwa Shopee merupakan salah satu aplikasi e-commerce terbaik yang paling banyak digunakan masyarakat, jadi cara ini dijamin bakal sangat membantu kamu untuk bertransaksi atau berbelanja online, geng.

Selamat mencoba dan semoga berhasil!

Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News

Baca juga artikel seputar Hiburan, Viral, atau artikel menarik lainnya dari Syifa Nuri Khairunnisa.

ARTIKEL TERKAIT
10 Aplikasi Android Terlarang Selama Bulan Puasa Menggoda Iman 6de02
10 Aplikasi Android Terlarang Selama Bulan Puasa, Menggoda Iman!
Meme Twitter Awal Puasa Bbbc4
10 Meme Twitter Kocak Awal Puasa yang Bikin Ngakak Sampe Sahur
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal