Inilah 5 Alasan Kenapa Microsoft Harus Bikin Smartphone Android

Default

Di ranah desktop, Microsoft memang jawaranya. Tak terbantahkan lagi deh, OS Windows begitu dominan.

Sayangnya, nasibnya tak sama di segmen mobile. Sejauh ini, Android punya Google dan iOS dari Apple adalah penguasa di jagat smartphone.

Ya, meski OS Windows Phone atau Windows Mobile bisa dibilang gagal. Perusahaan yang bermarkas di Redmod ini rupanya masih menyimpan banyak strategi.

BACA JUGA
  • Canggih, Samsung DEX Bisa Sulap Galaxy S8 Jadi Desktop PC

5 Alasan Kenapa Microsoft Harus Bikin Smartphone Android

Salah satunya dengan mengeluarkan Samsung Galaxy S8 Microsoft Edition. Tetap pakai Android ya, tapi diperkaya dengan beragam aplikasi produktivitas besutan Microsoft.

Dikutip dari Android Authority, bukan nggak mungkin nih Microsoft bakal mengadopsi Android. Dan berikut 5 alasan kenapa Microsoft wajib bikin smartphone berbasis Android.

1. Windows 10 Mobile Diujung Tanduk

Windows 10 Mobile Diujung Tanduk

Beragam upaya sudah Microsoft lakukan untuk bersaing di ranah smartphone, bahkan sampai sempat mengakuisisi Nokia.

Sayangnya OS mobile Microsoft tetap gagal bersinar dan sekarang market share Windows 10 Mobile pun terjun bebas. Sejumlah aplikasi ternama juga sudah berencana hengkang.

Intinya jika Microsoft berencana mengeluarkan smartphone lagi. Android adalah satu-satunya alternatif.

2. Sesuai dengan Motto Microsoft 'Mobile First, Cloud First'

Mobile First Cloud First

Pada awal 2014, hanya beberapa minggu setelah ditunjuk sebagai CEO baru Microsoft, Satya Nadella mengumumkan motto baru yakni Mobile First, Cloud First.

Singkatnya, perusahaan tidak lagi didefinisikan hanya menawarkan produk berbasis Windows. Sebaliknya, Microsoft menawarkan beragam produk dan jasa untuk semua perangat, terlepas dari sistem operasi yang digunakan.

Dalam tiga tahun terakhir, beragam aplikasi sudah hadir di Android dan iOS. Secara teori, mengadopsi Android adalah menjadi langkah strategis berikutnya dalam rencana bisnis Nadella.

Di ranah desktop, Microsoft nyaris tak tergoyahkan lagi. Dan melebarkan sayap membuat smartphone Android itu akan memberikan cara yang lebih baik untuk menawarkan langsung produk dan layanan Microsoft ke pasar smartphone yang lebih besar.

3. Keberhasilan Tim Desain Microsoft Surface

Microsoft Surface Pro 4

Ketika Microsoft pertama kali mengumumkan akan membuat perangkat keras PC sendiri berbasis Windows pada tahun 2012, banyak produsen PC yang khawatir.

Namun, Microsoft berhasil mengejutkan semua orang dengan perangkat 2-in-1 Surface dan Surface Pro. Idenya menawarkan perangkat dengan desain premium, tipis, ringan, namun dengan spesifikasi gahar.

Tim desain Microsoft Surface telah berhasil menciptakan sebuah produk yang begitu premium. Bisa dibayangkan, jika Microsoft membuat smartphone berbasis Android yang dikembangkan oleh tim desain Surface?

Ya, kemungkinan akan menghasilkan produk yang premium dan dibekali spesifikasi 'dewa' dan tetap dengan harga yang wajar.

Para pekerja kantoran atau pebisnis pun tentu sangat tertarik dengan produktivitas yang ditawarkan smartphone Surface berbasis Android. Jaka juga penasaran.

4. Bawa Ekosistem Microsoft

Microsoft

Di satu sisi, produk dan layanan Microsoft dan Google memang bersaing. Daripada merilis smartphone dengan mengganti semua standar aplikasi Android dengan aplikasi Microsoft sendiri.

Lebih baik Microsoft membuat smartphone Android dan tetap menggunakan aplikasi standar Google.

Itu memang sudah aturan main, namun perusahaan bisa menghadirkan aplikasi yang eksklusif atau menjejalkan secara bawaan sebagai alternatif.

5. Smartphone yang Bisa Disulap Menjadi Dekstop

Continuum For Windows 10

Salah satu fitur yang paling menjanjikan di Windows 10 Mobile ialah Continuum. Fitur ini memungkinkan smartphone terhubung ke monitor, mouse, dan keyboard.

Sehingga pengguna dapat menggunakan aplikasi mobile yang telah didesain khusus layaknya di PC.

Jujur saja, itu fitur yang amat menarik. Samsung juga telah menghadirkan melalui aksesori Samsung Dex yang fungsinya kurang lebih sama.

Namun, Microsoft tentu bisa lebih baik lagi jika benar-benar mengembangkan di smartphone Android.

Akhir Kata

Harus diakui, menarik bagaimana melihat Microsoft sekali lagi terjun di ranah smartphone tapi dengan Android. Tapi, perusahaan pasti punya berbagai pertimbangan kuat sebelum melakukan itu.

Ya, pasar smartphone begitu sengit. Bahkan Google sendiri telah mengeluarkan smartphone Pixel. Belum lagi harus menandingi smartphone flagship dari beragam pabrikan ponsel termasuk Apple dengan iOS.

Mungkin alasan terbesar bagi Microsoft untuk tidak meluncurkan smartphone Android sendiri adalah bahwa hal itu mungkin tidak perlu.

Perusahaan cukup merilis aplikasi berbasis Android dan iOS untuk mengisi segmen mobile. Bagaimana pendapat kamu, haruskah Microsoft menutup Windows 10 Mobile dan mengadopsi Android untuk memperluas jangkauan layanan ke semua perangkat Android saat ini?

Baca juga artikel seputar Microsoft atau tulisan dari Lukman Azis lainnya.

ARTIKEL TERKAIT
Pria Ini Rakit Iphone 6s Sendiri Dari Komponen Di China
Jempolan! Pria Ini Rakit iPhone 6s Sendiri dari Spare Part di China
Gawat Hacker Bisa Curi Pin Atau Password Cuma Lewat Gerakan Smartphone
Gawat! Hacker Bisa Curi PIN atau Password Cuma Lewat Gerakan Smartphone
APPS TERKAIT
Capsa Royale Icon
Capsa Royale 3.1.1
Games 88 Entertaiment
Jalantikus Icon
JalanTikus 2.5.2
Apps JalanTikus.com
Babe Baca Berita Indonesia Icon
Babe - Baca Berita 7.6.2
Apps Mainspring
Dress Up Diary Icon
Dress Up Diary 1.3.43
Games Maingames

Tiru Teknologi Tesla, Toyota Mulai Terapkan Metode Gigacasting Untuk Produksi Mobil Lebih Efisien

4 Cara Melacak Paket J&T Terbaru 2023, dengan & Tanpa Resi!

Apakah Adakami Legal dan Bukan Penipuan? Cek Ulasan Terbarunya

6 Jenis Baterai Mobil Listrik: Segini Kapasitas, Daya Tahan, dan Harganya

10 Komponen Mobil Listrik dan Fungsinya dalam Berkendara: Wajib Tahu Sebelum Beli!

Download Adobe Firefly APK Gratis 2023, Bikin Karya Digital dengan Mudah Pakai AI!

Hyundai Ioniq 5 Dominasi Pasar Mobil Listrik di Indonesia

Bukan RI, Tesla Berencana Bangun Pabrik Mobil Listrik di Arab Saudi

15 Free VPN Proxy Video Indonesia Download, Akses Film Bokeh Museum HD Tanpa Blokir!

Daftar Harga Motor Listrik Segway, Motor Berteknologi AI Mulai Rp 27 Jutaan

Aplikasi Bokeh Video Terbaik 2023, Gratis Lengkap Sedang Viral Khusus 18+

Syarat dan Cara Bayar GoPay Pinjam Anti Ribet (2023)

5 Cara Download Video Yandex MP4, Semua Film Bebas Sensor Langsung ke Galeri

Dragonheir Silent Gods Redeem Code: Panduan Lengkap untuk Mendapatkan Bonus Gratis

Cheat GTA 5 PS3 Motor Drag: Panduan Lengkap dan Terbaru 2023!

Monster Hunter Now Cheat: Panduan Lengkap untuk Meningkatkan Kemampuan Bermain

Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal