Syarat Pengajuan Pembiayaan UMi BRI, Bisa Dapat Modal Usaha Rp10 Juta!

Default

Butuh pinjaman yang ringan dan fleksibel untuk mengembangkan usaha rumahan kamu? Kamu bisa cobain Kredit Ultra Mikro atau UMi dari BRI di sini!

UMi adalah layanan bantuan modal bisnis resmi dari PT Bank Rakyat Indonesia atau Agen BRILink. Jika mengajukan UMi, kamu bisa memperoleh pinjaman hingga Rp10 juta dengan suku bunga sekitar 1% saja per bulan.

Tertarik mencoba? Atau, masih bingung dengan syarat dan cara daftar UMi? Yuk langsung cek cara mudah mendapatkan pinjaman dana usaha UMi BRI di sini!

Apa itu UMi BRI?

Buat yang belum tahu, UMi atau Pembiayaan Ultra Mikro adalah program lanjutan yang dilakukan pemerintah terkait bantuan sosial. Namun, program ini lebih menyasar usaha mikro yang berada di lapisan terbawah dan belum tersentuh Kredit Usaha Rakyat (KUR).

Dengan program ini, pelaku usaha kecil bisa menikmati fasilitas pembiayaan maksimal sebesar Rp10 juta per nasabah yang disalurkan melalui Lembaga Keuangan Bukan Bank (LKBB). Adapun tenor pinjamannya cukup pendek, yakni kurang dari 52 minggu.

Semantara posisi Bank BRI sendiri saat ini bisa dijadikan sebagai tempat pengajuan UMi, lebih tepatnya melalui Agen BRILink terdekat. Selain itu, pemerintah menjadikan PT Pegadaian (Persero), PT Bahana Artha Ventura, serta PT Permodalan Nasional Madani (Persero) sebagai penyalurnya.

Bunga, Tenor, dan Lama Pencairan UMi

Lalu bagaimana dengan bunga, tenor dan pencairan pinjaman di UMi? Buat yang baru pertama kali pinjam, tentunya wajib tahu rincian pinjaman simpedes UMi BRI.

Adapun rincian bunga, tenor dan lama pencairan pinjaman UMi BRI adalah sebagai berikut:

  • Limit: Rp 1.000.000 sampai Rp 10.000.000 per orang
  • Suku Bunga: 1,12% per bulan sampai 12% per 6 bulan
  • Tenor: maksimal 36 bulan
  • Lama pencairan dana: 5 sampai 10 hari

Syarat Mendapatkan UMi BRI

Sementara jika kamu berminat mengajukan pinjaman lewat program Kredit Ultra Mikro, kamu bisa melakukan pengajuan melalui Agen BRILink dengan syarat sebagai berikut:

  1. Memiliki usaha UMKM.
  2. Usaha tersebut milik sendiri dan sudah berjalan minimal 1 (satu) tahun.
  3. Memiliki agunan sesuai ketentuan yang berlaku.
  4. Tidak sedang dibiayai oleh lembaga keuangan/koperasi.
  5. Warga Negara Indonesia (WNI) dibuktikan dengan KTP.
  6. Memiliki izin usaha atau keterangan usaha dari instansi pemerintah dan/atau surat keterangan usaha dari penyalur.

Jika kamu merasa sudah memenuhi beberapa syarat pinjaman UMi BRI di atas dan tertarik mendapatkan pembiayaan tersebut, kamu bisa mengajukan pinjaman secara online di https://umi.bri.co.id/s&k atau langsung mendatangi Agen BRILink paling dekat dari rumah kamu.

Akhir Kata

Dengan fasilitas pembiayaan hingga Rp10 juta per nasabah, Kredit Ultra Mikro atau UMi dari BRI memberikan peluang bagi pelaku usaha kecil untuk meningkatkan dan mengembangkan usahanya. Proses pengajuannya pun praktis karena dapat dilakukan melalui Agen BRILink. Jika kamu berminat, informasi lebih lanjut dapat diperoleh dengan menghubungi Agen BRILink terdekat.

Kata Kunci Terkait

  • Umi bri login
  • tabel pinjaman umi bri
  • saldo minimal bri simpedes umi

Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News

Baca artikel mengenai Aplikasi Skorlife BI Checking, Aplikasi Kanggo, atau artikel menarik lainnya dari Muhammad Irsyad.

Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal