10 Cara Menjadi YouTuber Sukses Untuk Pemula, Modal HP Doang!

Default

Cara menjadi YouTuber sukses mungkin kini merupakan salah satu hal yang paling banyak dicari para generasi milenial zaman sekarang, selain tentunya cara menjadi selebgram terkenal.

Pasalnya, di era digital seperti sekarang ini lahan pekerjaan bukan lagi sebatas bekerja di kantor, melainkan juga platform-platform digital yang kini menjadi wadah untuk mendulang kesuksesan, termasuk salah satunya YouTube.

Terlebih dengan semakin banyaknya jumlah YouTuber sukses seperti Atta Halilintar, Baim Wong, Pew Die Pie, dan masih banyak lainnnya pun membuat profesi satu ini semakin diidam-idamkan banyak orang.

Lalu apakah kamu salah satunya yang bercita-cita menjadi YouTuber? Tenang! Berikut Jaka punya kumpulan tips cara menjadi youtuber sukses untuk pemula. Check it out!

Cara Menjadi YouTuber Sukses & Kaya Raya dengan Mudah

Cara mendapatkan uang dari YouTube dengan jadi YouTuber sebenarnya butuh konsistensi dan niat yang tinggi. Selain itu, kamu pun dianjurkan untuk menguasai algoritma YouTube Indonesia agar hasilnya lebih maksimal.

Sementara itu berbicara soal gaji, penghasilan YouTuber sendiri bervariasi namun jika sukses, kamu bakal kaya raya, geng. Kamu bisa mengetahui cara melihat penghasilan YouTuber lewat artikel di bawah ini.

Terus, bagaimana cara menjadi YouTuber yang menghasilkan uang banyak dan terkenal seperti mereka? Tenang aja, bagi kamu yang kepo cara menjadi Youtuber sukses, simak ulasan di bawah ini!

1. Buat Channel YouTube (Langkah Awal Cara Menjadi Youtuber)

1 Custom 57721
Sumber foto: gfycat

Tentu saja, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah membuat akun YouTube. Ini berlaku entah buat kamu yang ingin cara menjadi YouTuber gaming, YouTuber tekno, atau lainnya.

Kamu harus tahu cara membuat channel YouTube yang bagus dan berkesan agar orang lain tertarik melihat akunmu.

Sebenarnya dengan kamu membuat akun Gmail dan mensikronisasikannya ke YouTube, secara otomatis kamu sudah membuat akun YouTube kamu sendiri kok! Dengan demikian, kamu bisa mengetahui cara mendapatkan uang paling efektif dari channelmu.

Jika kamu belum tahu cara membuat channel YouTube, Jaka sudah membahas secara khusus bagaimana cara membuat akun Youtube di PC dan Android dengan mudah. Penasaran? Kamu bisa membaca artikelnya di bawah ini:

Cara Membuat Channel Youtube Banner Ff99c
Cara Mudah Membuat Channel Youtube Di HP Dan PC, Kuy Jadi YouTuber!
Pengen tahu cara membuat channel YouTube untuk menghasilkan uang? Jaka punya nih tutorial lengkap cara buat channel YouTube lewat PC & Android terbaru 2022
LIHAT ARTIKEL

2. Buat Konsep dan Ide

2 Custom E767d
Sumber foto: YouTube

Setelah kamu mengetahui dan mempraktikkan cara membuat channel YouTube, maka langkah selanjutnya yang harus dilakukan supaya cara menjadi YouTuber sukses kamu berhasil, kamu harus melakukan brainstorming konten!

Brainstorming yang Jaka maksud di sini adalah kamu harus benar-benar memikirkan secara matang mengenai konten apa yang akan kamu buat, personality apa yang ingin kamu tampilkan, dan lain-lain.

Yang bisa dibuat konten adalah sesuai topik-topik kegemaranmu atau topik yang sedang viral di dunia maya, geng. Jaka coba mencontohkan misalnya channel YouTube JalanTikus ya, geng!

Channel JalanTikus sendiri sudah mempunyai lebih dari 4 juta subscriber! Saat pertama kali channel YouTube JalanTikus dibuat, tim kita sudah memikirkan secara matang seperti apa channel ini nantinya.

Dari awal kamu harus bisa memastikan konten apa yang ingin dibuat! channel JalanTikus misalnya dari awal berkomitmen untuk membuat konten mengenai informasi teknologi, gadget, tips & trik Android, hingga aneka jenis film ataupun anime favoritmu.

Tujuannya apa? JalanTikus ingin memberikan hiburan, pengetahuan, sekaligus mengedukasi penonton channel YouTube-nya agar bisa update dengan perkembangan zaman!

3. Pilih dan beli Kebutuhan Videografi

3 Custom 32052
Sumber foto: bccresearch

Sebenarnya agak sulit cara jadi YouTuber modal HP saja! Karena untuk menciptakan konten yang bagus, butuh pengorbanan yang cukup besar, terutama secara finansial.

Tetapi, kamu bisa memulai vlog kecil-kecilan dimulai dari hasil rekaman kamera video HP kamu. Jangan pernah malu untuk berkreasi! Apalagi saat ini sudah banyak beredar HP kamera terbaik yang bisa kamu manfaatkan.

Kalau nanti kamu ada rejeki atau uang hasil tabungan sudah cukup, belilah perangkat atau gadget yang bisa membantu kamu dalam membuat konten video Youtube kamu.

Salah satu tips cara menjadi Youtuber yang bisa kamu ikuti adalah mencari laptop, kamera, hingga lighting yang bisa membuat kualitas video semakin bagus.

Kamu bisa mengecek daftar harga kamera Nikon atau harga kamera Canon terlebih dahulu sebelum membelinya agar budget kamu tidak jebol.

Oh iya, alat perekam audio juga jadi hal penting lainnya yang perlu diperhatikan. Apalagi kalau kamu ingin cara menjadi YouTuber ASMR sukses dengan jutaan subscribers.

4. Membuat Konten yang Menarik

4 Custom 57429
Sumber foto: JalanTikus

Nah sebenarnya ada jenis video YouTube yang paling menguntungkan apabila kamu membuatnya.

Tetapi sih menurut Jaka, konten apapun yang akan kamu buat, selama itu dari hati, pasti akan sukses kok. Pesan dari Jaka adalah kamu harus membuat konten YouTube yang benar-benar bagus dan berkualitas. Jangan asal-asalan!

Ini berlaku buat kamu yang ingin menjadi Youtuber apapun seperti contohnya jadi YouTuber gaming, kamu harus benar-benar jago dalam memainkan game tersebut. Pokoknya paling penting adalah membuat konten sesuai passion dan kemampuan kamu.

5. Tingkatkan kemampuan Edit Video

5 Custom F323a
Sumber foto: pcmag

Nah, kalau tips cara menjadi YouTuber yang satu ini kamu perlu melatihnya secara terus-menerus. Semakin banyak kamu berlatih, semakin baik hasilnya. Bahkan, kalau perlu kamu bisa belajar jadi YouTuber dari ahlinya langsung.

Pilih aplikasi edit video vlog atau kalau kamu memang mencari cara jadi YouTuber di HP, maka kamu bisa latihan edit video vlog di Android dulu!

Tidak ada hasil yang instan. Seiring kamu berlatih dan rajin membaca tutorial cara mengedit video, dijamin kamu bisa!

Youtuber favorit kamu juga gak bakal instan untuk sukses. Lihat video pertama Casey Neistat, PewDiePie atau SuperWoman. Jangan malu untuk bertanya kepada para YouTuber pro yang lebih jago dari kamu!

Cara Jadi YouTuber Sukses Untuk Pemula Lainnya~

6. Ambil Uang dari YouTube

6 Custom Eee04
Sumber foto: Oakley-sunglassess

Kalau kamu pikir bahwa AdSense adalah satu-satunya cara agar kamu bisa menghasilkan uang dari YouTube, kamu salah besar!

Kenyataannya, regulasi atau peraturan YouTube mengenai AdSense ini selalu berubah. Mulai dari jumlah minimal subscriber, watch time video, hingga jenis konten apa yang bisa mendapatkan AdSense.

Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapat uang dari Youtube adalah dengan melakukan sponsorship atau endorsement dengan pihak luar!

Pembahasan lengkap mengenai bagaimana cara mendapatkan uang tambahan dari YouTube plus tantangannya, sudah Jaka bahas di artikel Cara Mendapat Uang Tambahan Selain AdSense dari YouTube.

7. Bersosialisasi dengan Sesama Content Creator

7 Custom 4433b
Sumber foto: Facebook

Nah, tentu saja tips cara menjadi YouTuber satu ini penting untuk kamu lakukan. Bahasa kerennya sih collab! Coba deh kamu perhatikan semua YouTuber favorit kamu, pasti mereka akan melakukan kolaborasi dengan sesama YouTuber lainnya.

Hal ini penting dilakukan unruk meningkatkan engagement. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan insight konten YouTube yang bagus untuk pemula seperti apa, sekaligus belajar jadi YouTuber yang profesional.

Oh iya, jangan lupa juga kamu wajib berinteraksi dengan subscriber kamu di kolom komentar dan wajib juga untuk kamu memiliki sosial media lainnya seperti Facebook, Instagram, Twitter atau blog untuk mempromosikan channel YouTube kamu!

Intinya adalah kamu harus membangun jembatan antara subscriber dan personal branding diri kamu sendiri!

8. Gunakan SEO (Search Engine Optimization)

Cara Cepat Menjadi Youtuber 480cc
Sumber foto: Medium

Bukan cuma blog, konten video YouTube juga membutuhkan SEO agar dapat menarik jumlah pengunjung yang lebih banyak.

Hal ini dikarenakan kamu nggak asal membuat konten video, tetapi membuatnya berdasarkan keyword yang banyak dicari orang. Dengan begitu, video yang telah dibuat pun sudah memiliki target penontonnya sendiri, geng.

Kamu bisa melakukan riset keyword yang memiliki search volume atau jumlah pencarian besar, atau bisa juga riset keyword yang memiliki kompetisi rendah sehingga video YouTube kamu nggak bersaing dengan terlalu banyak kompetitor.

Dengan memperkuat konten YouTube menggunakan SEO, bukan nggak mungkin kalau video YouTube kamu akan muncul di peringkat pertama halaman pencarian Google saat pengguna mencari keyword yang kamu gunakan tersebut.

Ya walaupun mungkin hal yang satu ini agak sulit dilakukan oleh YouTuber pemula, tapi kalau kamu mau belajar, pasti sesulit apapun cara menjadi YouTuber bisa kamu lakukan.

9. Evaluasi Performa Video YouTube Kamu

Cara Jadi Youtuber Sukses Pemula 29c83
Sumber foto: YouTube Creator Academy

Nggak jauh berbeda dengan Instagram, YouTube juga menyediakan fitur YouTube Analytics yang bisa kamu manfaatkan untuk mengetahui seberapa bagus performa video YouTube.

YouTube Analytics sendiri memberikan kamu beberapa informasi penting seperti misalnya Overview, Reach, Engagement, Audience, hingga Revenue yang bisa kamu analisis apakah sudah sesuai tujuan yang diharapkan.

Dengan begitu, ketika kamu mengetahui bahwa jumlah engagement video tak sebagus biasanya misalnya, di konten video selanjutnya kamu bisa tentukan konsep atau strategi yang lebih bagus lagi untuk memperbaikinya.

Ini juga merupakan salah satu tips penting cara menjadi YouTuber suksespemula yang sayangnya banyak diabaikan oleh orang-orang. Padahal evaluasi penting banget, lho!

10. Niat yang Kuat dan Pantang Menyerah

8 Custom F55cf
Sumber foto: Bookmyshow

Tentu saja, ini adalah hal yang paling penting kalau kamu ingin cara menjadi Youtuber hebat. Niat tidak akan mengkhianati hasil, selama kamu bersungguh-sungguh dengan yang kamu kerjakan, maka kamu akan berhasil!

Seperti caption Instagram kekinian yang sering kamu baca, "Bersabar adalah kunci segalanya!" Mungkin sebagian orang bisa viral dan terkenal dengan mudahnya! Tetapi sebagian besar harus bersusah payah dan berdarah-darah untuk mewujudkan mimpinya.

Kalau kamu yakin bahwa menjadi Youtuber adalah cita-cita kamu, maka raihlah mimpi itu! Kamu bisa mencari inspirasi lewat para Youtuber sukses dan tajir Indonesia, geng.

Akhir Kata

Demikian tips dari Jaka mengenai bagaimana cara menjadi Youtuber sukses yang terkenal dan bisa menjadi kaya raya hanya menggunakan HP.

Pokoknya, kamu mulai saja terlebih dahulu. Just do it! Selamat menjadi Youtuber sukses!

Silakan share dan komen artikel ini untuk terus mendapatkan informasi, tips & trik dan berita seputar teknologi dari Jalantikus.com!

Baca juga artikel seputar Youtube atau artikel menarik lainnya dari Naufal.

ARTIKEL TERKAIT
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal