Penyebab & Cara Mengatasi K-Vision Tidak Ada Sinyal Ampuh, Bisa Tanpa Teknisi!

Default

Ketika K-Vision bermasalah, biasanya pelanggan akan memanggil teknisi karena mereka yang tahu cara mengatasi K Vision tidak ada sinyal. Tapi, sebenarnya kamu juga bisa melakukannya sendiri, lho.

Saat ini, K-Vision memang sudah menjadi salah satu layanan TV kabel pilihan. Paketnya ditawarkan dengan harga terjangkau dan cara aktivasi yang mudah, sehingga tidak kalah dengan paket First Media.

Meskipun demikian, kadang masalah seperti K-Vision tidak ada gambar juga bisa terjadi. Biasanya hal ini disebabkan oleh sinyal yang hilang.

Oleh karena itu, yuk, simak cara mengatasi tidak ada sinyal di K Vision supaya ketika hal ini terjadi, kamu bisa mengatasinya sendiri.

Penyebab dan Cara Mengatasi Sinyal K-Vision Tidak Muncul

Kalau kamu berlangganan paket K-Vision, mungkin kamu pernah menemukan tulisan "Decoder tidak dapat menerima sinyal" pada layar TV. Akibatnya, tayangan pun tidak muncul.

Jika dibiarkan terlalu lama, tentu kamu yang akan rugi karena sudah membayar biaya berlangganan, namun tidak bisa menikmati saluran TV yang ditawarkan.

Nah, supaya kamu bisa segera mengatasi masalah tersebut, ketahui terlebih dahulu kenapa K Vision tidak ada sinyal pada penjelasan di bawah ini.

Penyebab K-Vision Tidak Ada Sinyal

K Vision Tidak Ada Gambar 052df
Sumber foto: TVsGuides

Sedang asyik menikmati serial TV favorit tapi tiba-tiba K-Vision tidak ada gambar? Pasti hal ini bikin sebal, kan?

Sebenarnya, permasalahan ini bisa diselesaikan dengan mudah jika kamu tahu penyebab di baliknya. Berikut adalah beberapa kemungkinan yang mengakibatkan K-Vision hilang sinyal.

  • Posisi parabola bergeser

  • Kabel kendor atau terlepas

  • Konektor berkarat

  • Receiver K-Vision error

  • Gagal aktivasi

  • Pengaturan antena salah

  • Low Noise Block (LNB) rusak

  • Decoder memang tidak bisa menerima sinyal

Nah, setelah kamu mengetahui beberapa penyebab K-Vision tidak ada sinyal, kamu bisa mencoba mengatasinya sendiri terlebih dahulu sebelum memanggil teknisi dengan cara-cara berikut.

Cara Mengatasi K Vision Tidak Ada Sinyal

Sudah penasaran dengan cara mengatasi K-Vision tidak ada sinyal? Kalau begitu, langsung saja simak pembahasan di bawah ini supaya kamu bisa segera menikmati kembali acara TV kesukaanmu.

1. Lepas Pasang Kabel Antena

Cara Mengatasi K Vision Tidak Ada Sinyal 5fcd4
Sumber foto: Twitter

Cara mengatasi K Vision tidak ada sinyal yang pertama adalah melepas kabel antena yang tersambung ke receiver, lalu memasangnya kembali. Hal ini seperti yang disarankan dalam jendela peringatan pada gambar di atas.

Jika masih belum ada perubahan, coba lepas ujung kabel yang terhubung ke LNB, lalu pasangkan kembali. Pastikan juga tidak ada kabel yang terkelupas, bengkok, atau berkarat, ya.

Pasalnya, jika usia kabel sudah terlalu lama, kerusakan tersebut bisa saja terjadi. Selanjutnya, coba matikan receiver lalu nyalakan kembali. Kalau sudah, cek intensitas dan kekuatan sinyal yang diterima oleh receiver K-Vision.

2. Periksa Arah Parabola

Receiver K Vision 2dfe5
Sumber foto: Tokopedia

Jika intensitas sinyal sudah bernilai 60 sedangkan kualitas sinyal masih 0, maka kemungkinan besar arah parabola K-Vision bergeser. Oleh karena itu, kamu perlu melakukan repointing atau mengatur parabola ke arah yang tepat.

Sebaiknya, gunakan aplikasi tracking parabola seperti SatFinder yang bisa kamu download di HP Android untuk memudahkan pencarian sinyal.

Sementara untuk para pelanggan baru, receiver tidak menerima sinyal bisa jadi disebabkan oleh salah pengaturan satelit atau lupa memasukkan frekuensi transponder K Vision.

3. Periksa Pengaturan Antena

K Vision Tidak Ada Sinyal 91a4e
Sumber foto: Media Play News

Kalau kamu ingin menangkap sinyal hanya dari satu satelit, lebih baik ubah pengaturan DiSEqc ke Disable dan 22K ke OFF.

Pastikan juga polarisasi sudah tepat sesuai frekuensi masing-masing. Jangan lupa, pengaturan frekuensi LNB C-band adalah 5150, sedangkan frekuensi Ku-band adalah 9750/10600.

Sementara itu, jika kamu menangkap lebih dari satu satelit, maka kemungkinan ada yang salah pada pengaturan port Switch. Cek terlebih dahulu dulu apakah port sudah benar dan ubah pengaturan 22K dari ON ke OFF untuk memancing sinyal.

4. Pastikan Receiver Sudah Aktif

Penyebab K Vision Tidak Ada Sinyal 3f692
Sumber foto: Tokopedia

Pelanggan baru yang mengalami masalah K Vision tidak ada sinyal juga bisa disebabkan oleh decoder belum diaktivasi oleh pihak toko. Solusinya, kamu bisa minta penjual untuk membantu aktivasi.

Tapi, kamu bisa juga aktivasi sendiri dengan menghubungi WhatsApp Customer Service K-Vision di nomor 0811 9500 828 atau 0855 1500 828. Sebelumnya, pastikan dulu bahwa kamu sudah memiliki nomor pelanggan.

Caranya, kirim CEK<spasi>Nomor Serial. Nah, nomor serial dan kode CAS tertera di kardus decoder, tepatnya di bawah STBID. Sementara kode sales atau penjualan bisa dicek dengan kirim format CEK<spasi>KODESALES.

Kalau memang decoder belum diaktivasi, kamu harus registrasi perangkat baru dengan format REG<spasi>Nama Pelanggan#Nomor HP#Nomor Serial#Kode CAS#Kode Sales.

5. Pindahkan Satelit yang Digunakan

Cara Memperbaiki Receiver K Vision Tidak Ada Sinyal Cf378
Sumber foto: Kementerian Komunikasi dan Informatika

Meskipun jarang, namun kesalahan satelit bisa saja terjadi. Contohnya, K-Vision pindah ke satelit Telkom 4 pasca satelit Nusantara 2 yang dimaksudkan sebagai pengganti satelit Palapa D gagal meluncur pada 2020.

Kamu bisa memasukkan frekuensi baru dan scan ulang. Sinyal K Vision milik kamu akan bisa digunakan lagi setelah itu.

Sebenarnya, cara memindahkan satelit yang digunakan gampang, kok. Kamu bisa simak cara setting satelit Palapa D yang diubah ke Telkom-4 terlebih dahulu.

Akhir Kata

Itu dia cara mengatasi K Vision tidak ada sinyal yang bisa kamu lakukan sendiri di rumah. Jika sudah mengikuti cara-cara di atas namun belum juga berhasil, maka sebaiknya kamu memanggil teknisi supaya masalah bisa segera teratasi.

Nah, sambil menunggu jaringan K-Vision diperbaiki, kamu tetap bisa nonton TV melalui aplikasi TV online di Android dan PC, sehingga kamu tidak perlu khawatir kehilangan sumber hiburan.

Baca juga artikel seputar Tech Hack atau artikel menarik lainnya dari Sheila Aisya Firdausy.

ARTIKEL TERKAIT
Aplikasi Remote Tv Android Terbaik 2020 Banner 59230
3 Aplikasi Remote TV Terbaik 2023, Permudah Kamu Nikmati Acara Televisi Favorit
15 Antena Tv Digital Terbaik Dan Paling Murah Di 2020 Nonton Tv Makin Lancar Ed22f
17 Antena TV Digital Terbaik & Termurah 2022, Nonton TV Jadi Lancar!
Indihome Gangguan 4223e
7+ Cara Mengatasi IndiHome Gangguan dengan Mudah dan Cepat, Dijamin Ngebut Lagi!
First Media Gangguan Banner 74020
Cara Ampuh Mengatasi First Media Gangguan (Penyebab + Cara Lapornya)
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal