Jika kita melihat secara seksama, pertumbuhan smartphone Android memang berkembang sangat pesat. Ini ditunjukkan dengan banyaknya pengguna smartphone Android serta vendor-vendor yang selalu mengeluarkan produk terbaru dengan inovasi yang mereka tanamkan.
Belum lama ini, terdengar kabar bahwa salah satu vendor penyedia kamera juga ikut merilis smartphone Android loh. Wow, apakah itu? Ya, vendor tersebut adalah Kodak. Kodak dikenal dengan produk-produk kameranya yang menawan. Apakah dengan merilis smartphone, Kodak juga akan menanamkan fitur canggih seperti kamera besutannya?
Kodak Bakalan Punya Smartphone, Keren Nggak Ya?

Asal kamu tahu guys, Kodak sebelumnya sudah pernah merilis smartphone Android. Kamu bisa baca artikelnya di Ini Dia Smartphone Android Pertama dari Kodak. Maka dari itu, dapat disimpulkan bahwa dengan adanya kabar ini berarti Kodak akan merilis smartphone keduanya.
Ya, sampai saat ini masih belum ada bocoran mengenai spesifikasi dari smartphone Kodak sendiri. Namun, sudah ada sebuah teaser yang menunjukkan kalau smartphone Android Kodak ini akan dirilis pada tanggal 20 Oktober mendatang. Dalam teaser ini, dipertunjukkan smartphone Kodak yang berlapis bahan metal.
Nah, menurut kamu, apakah smartphone Kodak ini sanggup mengalahkan smartphone seperti iPhone 7 atau Samsung Galaxy Note 7? Share pendapat kamu pada kolom komentar di bawah ya.