Okay VPN APK adalah aplikasi terbaru yang kini tengah dicari dan banyak di-download netizen. Aplikasi ini tergolong baru, bahkan baru rilis pada 1 Maret lalu, dan sudah lebih dari 50 ribu pengguna memasangnya dari Play Store.
Lalu, apa daya tariknya? Pasalnya, APK ini tak hanya memberikan layanan VPN gratis, lho! Daya tariknya adalah bisa memberikan uang tambahan dalam bentuk saldo e-wallet.
Kini, APK penghasil uang tanpa modal tak hanya misinya bermain game. Misalnya, Kolotibablo APK atau Qmee APK yang mengharuskan pengguna untuk kerja online.
Sementara Okay VPN, kamu tak perlu melakukan pekerjaan sampingan online, karena aplikasi ini justru bermanfaat untuk kamu yang butuh VPN gratis. Bahkan aplikasi terbaru 2022 ini juga tak segan-segan memberikan reward berupa uang, lho!
Akan tetapi, banyak aplikasi serupa yang ternyata dikategorikan sebagai scam atau penipuan. Apakah Okay VPN termasuk di dalamnya? Apakah Okay VPN APK Penghasil Uang 2022 terbukti membayar? Berikut hasil penelusuran Jaka!
Review Okay VPN APK
Okay VPN APK adalah aplikasi penghasil uang terbaru yang dirancang oleh Okay Digital. Aplikasi yang baru dirilis pada 1 Maret 2022 ini cukup digandrungi sebagian orang, karena mengklaim bisa menghasilkan uang.
Sesuai namanya, aplikasi ini menyediakan fitur VPN yang digunakan untuk mengakses internet. Aplikasi VPN memang cukup populer dan banyak digunakan karena berbagai fungsinya, mulai dari membuka situs diblokir hingga menyembunyikan IP Address.
Dengan menginstall aplikasi ini, kamu bisa memilih server yang tersedia di banyak negara. Selain bebas iklan, aplikasi ini juga bebas dipakai alias gratis. Berdasarkan laman keterangan Play Store, aplikasi ini menggunakan protokol Wireguard sehingga jaringan internet lebih cepat.
Selain itu, terdapat promo bagi yang mengunduh aplikasi ini. Kamu bisa mengundang teman atau membagikan kode referral untuk mendapatkan reward sebesar Rp5.000 per undangan. Bahkan, teman yang kamu undang juga bisa dapat bonus, lho!
Selain versi aplikasi, Okay VPN juga tersedia versi website. Lalu, apakah Okay APK VPN ini aman digunakan karena tersedia di Play Store? Mari simak penelusuran Jaka di bawah ini. Jaka juga sudah siapkan link download Okay VPN APK terbaru 2022 di bawah ini.
Download Okay VPN APK Penghasil Uang
Apakah kamu tertarik dengan APK penghasil uang ini? Kamu bisa download Okay VPN terbaru 2022 untuk perangkat Android melalui link yang sudah Jaka sajikan di bawah ini.
Sebelum download aplikasi, kamu perlu mengetahui spesifikasi Android-nya terlebih dahulu.
Detail | Okay VPN |
---|---|
Developer | Okay Digital |
OS Minimal | Android 7.0 ke atas |
Ukuran | 16 MB |
Download | 50.000+ |
Versi} | 1.0.1.0 |
Jaka juga juga menyediakan beberapa versi Okay VPN APK latest version sebagai opsi kamu saat ingin memasangnya untuk Android. Oh ya, aplikasi ini juga tersedia versi website.
Versi | Tanggal Rilis | Fitur Unggulan | Link Download |
---|---|---|---|
Original | 1 Maret 2022 | - | Play Store |
Web Desktop | 2022 | - | Situs Resmi |
Fitur dan Kelebihan Okay VPN

Selain layanan VPN yang menguntungkan, ada beberapa fitur unik yang bisa kamu nikmati dari aplikasi ini. Apa lagi kelebihan Okay VPN APK? Berikut ini adalah ulasan lengkap fitur yang kamu dapatkan ketika mengaksesnya via aplikasi.
1. Pengoperasian Mudah
Cara pengoperasian Okay VPN juga sangat mudah. Hanya dengan sekali klik, kamu bisa langsung terhubung ke server proxy VPN.
Selain itu, tampilannya juga sangat sederhana. Di halaman utama, hanya ada lokasi VPN terdekat dan tombol Sambungkan yang perlu kamu klik untuk mulai mengaktifkan koneksi internet melalui Okay VPN.
Menu lain yang ada di aplikasi ini adalah VPN Location. Melalui menu ini, kamu bisa memilih lokasi server dari beberapa negara berbeda yang memiliki koneksi paling kuat.
2. Aplikasi Ringan
Kamu nggak perlu khawatir PC atau smartphone milikmu jadi lemot ketika menggunakan VPN ini untuk browsing atau menonton film. Pasalnya, aplikasi ini hanya membutuhkan kapasitas memori yang sedikit.
Kamu hanya perlu menyediakan memori sebesar 16 MB di gadget-mu agar bisa menikmati fitur-fitur dari Okay VPN free.
3. Kecepatan Koneksi
Dalam aplikasi ini juga terdapat fitur untuk menunjukkan seberapa cepat koneksi internet kamu. Terdapat kotak Upload dan Download yang bisa kamu lihat saat menghubungkan sesuai VPN suatu negara,
4. Sistem Member
Untuk mengakses fitur premium yang manfaatnya bisa menggunakan VPN lebih puas, kamu perlu langganan. Caranya hanya dengan daftar menjadi member Okay VPN dengan biaya sebesar Rp25.000.
Cara Daftar di Aplikasi Okay VPN

Setelah aplikasi tersebut sudah berhasil kamu pasang pada perangkat smartphone, kamu bisa langsung membukanya. Setelah itu, lakukan pendaftaran. Cara daftarnya, mari simak panduan daftar Okay VPN di bawah ini.
- Buka Aplikasi Okay VPN penghasil uang.
- Masukan email aktif.
- Buat kata sandi.
- Klik centang tanda Setujui Syarat dan Ketentuan.
- Klik menu Daftar pada aplikasi ini.
Selesai, kamu akan menerima notifikasi di email jika berhasil daftar. Setelah itu, kamu bisa bebas menggunakannya. Untuk cara main dan mendapatkan uang, simak di bawah ini, ya!
Cara Mendapatkan Uang di Okay VPN APK

Bagaimana cara main dan mendapatkan uang di Okay VPN APK? Ada beberapa misi yang bisa kamu selesaikan. Setiap menyelesaikan misi, kamu diberi hadiah uang tunai yang bisa diklaim ke GoPay, Dana, dan Ovo.
1. Kode Referral
Cara kerja kode referral tak berbeda dengan lainnya. Kode referral bisa didapat setelah daftar.
Kamu akan dapat uang tunai dari kode yang kamu bagikan. Ajak teman atau keluarga untuk daftar Okay VPN dengan kode referral milikmu dan dapatkan uang saat mereka mendaftar. Setiap satu orang daftar, kamu diberi hadiah Rp5.000.
2. Misi Undang Teman
Misi ini bisa dibilang versi upgrade dari kode referral. Kamu bisa undang teman secara spesifik. Dapatkan Rp5.000 untuk setiap teman yang kamu undang.
Cara Withdraw di Okay VPN APK Dapat Uang Asli

Setelah berhasil mengumpulkan uang sebanyak mungkin, kamu bisa menarik uang tersebut dengan uang asli ke Dana, Ovo, atau GoPay. Saat menarik uang, kamu juga perlu mengikuti syarat yang berlaku.
Namun, untuk menarik saldo ke e-wallet, jumlah yang kamu miliki minimal Rp25.000. Kurang dari itu, tidak bisa melakukan WD di Okay VPN, ya!
Untuk langkah WD di Okay VPN APK, mari simak di bawah ini.
- Pada menu profil, klik Tarik Saldo.
- Masukkan jumlah penarikan dan nomor ponsel yang terdaftar di e-wallet.
- Pilih Metode Penarikan (Dana/ GoPay/ Ovo).
- Klik Lanjutkan.
- Selesai. Status penarikan bisa kamu lihat di Riwayat Saldo.
Namun perlu diketahui bahwa menarik saldo ke e-wallet dari aplikasi ini membutuhkan waktu. Berapa lama WD untuk masuk ke Dana Ovo, atau GoPay? Dari penelusuran Jaka, ada pengguna yang menunggu hingga dua hari untuk bisa cair.
Apakah Aplikasi Okay VPN Aman atau Penipuan?

Mengingat APK ini juga ada di Google Play Store, bisa dibilang legal digunakan. Sementara soal terbukti membayar, Jaka belum menemukan bukti kebenarannya. Selain itu, jika kamu akses melalui website, nyatanya belum dapat diakses.
Oleh karena itu, Jaka sarankan untuk tidak menggunakan aplikasi Okay VPN ini sebagai penghasil uang karena masih dipertanyakan keamanannya.
Jika penasaran dan berencana menggunakan aplikasi VPN penghasil uang ini, perlu perhatikan risikonya, ya! Jaka juga sarankan agar tetap berhati-hati menggunakan aplikasi penghasil uang ini, karena tergolong masih baru.
Selain Okay VPN APK, banyak aplikasi penghasil uang lain yang terbukti membayar melalui artikel ini, ya.

Akhir Kata
Itulah tadi pembahasan khusus Jaka mengenai Okay VPN APK penghasil uang 2022. Perlu diketahui bahwa, aplikasi uang kaget apa pun yang mengklaim bisa memberikan uang asli, perlu diketahui kebenarannya terlebih dahulu.
Pasalnya, kini banyak aplikasi yang tujuannya adalah mencuri data dan berujung pada penipuan atau skema ponzi. Jadi, bijaklah dalam memilih aplikasi yang diunduh dan dipasang di perangkat kamu, ya, geng!
Baca juga artikel seputar penghasil uang Wood Puzzle, Qmee APK, atau artikel Tech Hack menarik lainnya dari Nural.