Bagi para pengguna aplikasi chat populer WhatsApp, kamu wajib paham arti emoji WhatsApp atau emoji WA, loh. Pasalnya, banyak pengguna WA yang salah mengartikan emoji. Ujung-ujungnya jadi salah paham, deh.
Sebagai informasi, emoji merupakan gambar-gambar simbolis, dapat menyampaikan berbagai arti seperti ekspresi wajah, binatang, makanan, buah-buahan, dan lain-lain. Sampai saat ini sudah ada ratusan emoji yang tersedia di WhatsApp.
Jika kamu ingin tahu lebih lanjut, kamu bisa melihat daftar lengkap emoji WhatsApp sekaligus arti semua emoji iphone pada ulasan berikut ini. Cekidot!
Emoji WA Baru di Tahun 2023
Selayaknya bahasa manusia yang tiap tahun selalu saja bertambah dengan kemunculan ucapan populer seperti daring, emoji juga berada di situasi yang sama.
Kehadiran arti emoji yang baru atau lainnya diatur oleh badan Unicode Consortium dan tahun 2023, kita akan bertemu dengan serangkaian emoji baru seperti emoji durian di Emoji 13.1. Kamu juga bisa melihat dan memahami arti emoji wajah, geng.
Penasaran dengan emoji WhatsApp baru apa saja yang kalian akan temui di tahun ini? Kalian bisa langsung simak di tabel di bawah, geng!
Emoji | Penjelasan Emoji |
---|---|
Wajah memohon atau meminta belas kasihan | |
Wajah tersenyum malu | |
Perasaan bahagia dan kasih sayang | |
Wajah dengan mata hati | |
Wajah senyum | |
Love Korea | |
Tangan menunjuk | |
Tangan ke atas dan ke bawah | |
Tangan kanan dan kiri | |
Wajah dengan mulut diagonal | |
Wajah mata terbuka dan menutup mulut | |
Wajah meleleh | |
Hormat | |
Invisible, tidak terlihat | |
Pangeran/Putri | |
Pria hamil/kekenyangan | |
Makhluk troll | |
Bibir menggigit, menggoda | |
Karang | |
Sarang burung | |
Linglung, wajah di awan, kabut tebal | |
Pusing, terhipnotis, pusing dengan masalah | |
Perasaan yang membara, terbakar api cemburu, cinta yang begitu membara | |
Hati yang telah terobati, sedang memulihkan perasaan | |
Lelah, desahan kekecewaan/ketidaksenangan | |
Menguap, bosan, obrolan membosankan, mengantuk | |
Memicingkan jari, menjelaskan isi volume suatu benda (biasanya jika sudah sedikit) | |
Orang tuli, bahasa isyarat | |
Orang tuli, bahasa isyarat | |
Orang tuli, bahasa isyarat | |
Tersenyum sambil menangis, terharu, meneteskan air mata bahagia | |
Kacamata Groucho Marx | |
Jari kuncup khas Italia, isyarat tangan khas Italia | |
Ninja, bergerak cepat seperti ninja | |
Kucing hitam | |
Beruang kutub | |
Burung Dodo | |
Singa laut | |
Kecoak | |
Lalat | |
Pria dengan tuksedo, pelayan pria | |
Wanita dengan tuksedo, pelayan wanita | |
Wanita dengan cadar, pengantin wanta | |
Pria dengan cadar, pengantin pria | |
Bubble tea, es boba | |
Roller skate | |
Tongkat sihir, ajaib | |
Pinata | |
Boneka Matryoshka | |
Sandal jepit | |
Cacing tanah | |
Berang-berang | |
Buah zaitun | |
Paprika | |
Teko | |
Batu | |
Kayu | |
Gubuk | |
Jarum jahit | |
Helm militer | |
Akordeon | |
Kendang | |
Koin | |
Bumerang | |
Gergaji kayu | |
Obeng | |
Pengait | |
Tangga | |
Tanda Lift | |
Cermin | |
Jendela | |
Sedot WC | |
Perangkap tikus | |
Ember | |
Batu nisan, kuburan, kematian | |
Sikat gigi | |
Lambang transgender | |
Patah hati, kecewa |
Daftar Arti Emoji atau Emoticon Terlengkap
Selain daftar arti emoticon terbaru 2023 di atas, pasti masih ada banyak jenis emoji lainnya yang sering kamu temukan di WA, termasuk arti emoticon di Instagram, atau platform medsos lainnya, kan?
Terlebih sekarang ada banyak emoji baru, termasuk salah satunya emoji berambut yang kini sedang viral dan banyak digunakan.
Meskipun kemunculan emot-emot ini sering kita lihat, tapi terkadang ada beberapa di antaranya yang nggak kita tahu apa artinya atau bahkan salah mengartikan. Bisa bahaya nih kalau ternyata kamu menggunakan emoji yang dilarang di negara tertentu!
Oleh karena itu, sebelum kamu mengirimkannya ke seseorang, mending cari tahu dulu apa arti gambar emoji yang kamu kirimkan selengkapnya di bawah ini.
1. Bermuka Tebal
Emoji bermuka tebal dimaksudkan untuk situasi yang sedang membicarakan persoalan yang santai, tanpa menimbulkan efek yang berlebihan.
2. Muka Uang
Emoji muka uang dimaksudkan untuk pembicaraan mengenai uang dengan kondisi sedang lucu-lucuan. Atau, kamu juga bisa menggunakannya untuk mengekspresikan betapa senangnya kamu dengan uang.
3. Kutu Buku
Emoji kutu buku ini dimaksudkan untuk menyampaikan ekspresi untuk pemikiranmu yang dirasa tidak mungkin diterima oleh orang lain.
4. Muka Tenang
Jika berada dalam percakapan yang memiliki banyak anggota, seperti misalnya di grup WA, maka kamu dapat menggunakan emoji muka tenang atau bahasa kerennya adalah Cool, untuk menyampaikan ekspresi yang menarik.
5. Arti Emoticon Memeluk
Mungkin sebagian dari kamu ada yang kurang mengerti arti dari emoji ini. Sebenarnya, emoji ini berarti menunjukkan bahwa kamu sedang mencari seseorang yang bisa memeluk kamu.
Cocok banget nih, geng, kalau kamu selipkan emoticon ini di antara kata-kata bucin yang dikirimkan ke pacar. Pasti bakal baper abis!
6. Senyum Licik
Emoji senyum licik ini berguna saat kamu sedang mengekspresikan sesuatu yang tidak kamu suka. Hal ini berupa sindiran untuk menunjukkan satu hal yang benar-benar tidak kamu hargai.
7. Hampa
Pernah berada dalam posisi kamu bingung untuk bicara apa? Gunakan emoji hampa ini. Sebab, emoji ini mengisyaratkan bahwa kamu tidak bisa menjawab apa pun saat dalam percakapan.
8. Netral
Emoji netral mengartikan bahwa kamu berada dalam posisi yang tidak tahu harus bahagia atau sedih dalam sebuah topik pembicaraan.
9. Tanpa Ekspresi
Emoji tanpa ekspresi ini menunjukkan seseorang kalau mereka merasa tidak peduli sama sekali.
10. Muka Datar
Ekspresi dari emoji muka datar menunjukkan bahwa ada sesuatu yang menurut kamu itu 'garing' seperti bercandaan yang tidak lucu atau pembicaraan yang tidak seru.
11. Memutar Mata
Emoji memutar mata dapat kamu andalkan untuk mengekspresikan sesuatu yang tidak menarik secara lebih sopan.
12. Berpikir
Emoji berpikir ini menunjukkan kalau kamu sedang berpikir, apakah hal yang dibicarakan itu baik atau buruk. Selain itu, emoji tersebut juga mengekspresikan suatu hal berupa ajakan.
13. Terpukau
Di saat kamu sedang berantem sama pacar, terus pacar kamu menyebutkan sesuatu yang tidak lazim, kamu bisa menggunakan emoji terpukau. Emoji ini dapat diartikan seperti "aku tidak percaya kamu berkata seperti itu".
14. Muka Sedih
Ketika sedang merasa gundah gulana, sedih, dan lain sebagainya, kamu bisa menggunakan emoji muka sedih ini untuk mengekspresikan hal tersebut.
15. Muka Khawatir
Masih banyak juga yang belum mengerti apa arti dari emoji ini. Emoji muka khawatir sebenarnya menunjukkan ekspresi yang mengkhawatirkan saat kamu mendengar kabar buruk.
16. Marah
Saat kamu sedang merasa marah, kamu bisa menggunakan emoji marah satu ini agar lawan bicara kamu tahu, kamu tidak suka dengan hal yang lagi dibicarakan.
17. Sangat Marah
Emoji sangat marah ini dapat diartikan kamu sedang dalam kondisi yang benar-benar marah, kesal, dan merasa ingin melakukan sesuatu untuk melampiaskan amarahmu.
18. Mengerutkan Dahi
Emoji mengerutkan dahi ini menyampaikan kamu kalau kamu dalam keadaan yang tidak enak terhadap sesuatu yang sedang dibicarakan, atau merasa terpaksa.
19. Arti Emoticon Bingung
Di saat kamu sedang berada pada situasi percakapan yang membingungkan, kamu dapat menggunakan ekspresi dari emoji bingung ini agar lawan bicara tahu kamu sedang merasa bingung.
20. Arti Emoticon Sedih Kecil
Emoji sedih kecil ini bermaksud untuk memberitahu bahwa kamu tetap dalam keadaan sedih dalam satu topik pembicaraan. Namun, jauh lebih dalam sebenarnya kamu tidak peduli akan itu.
21. Tidak Bahagia
Kamu dapat menggunakan emoji tidak bahagia ini ketika mendengar sesuatu yang menyedihkan dan benar-benar mencengangkan.
22. Muka Penat
Emoji muka penat berarti itu menunjukkan bahwa seseorang membutuhkan jeda istirahat untuk menjalani hiruk-pikuk perjalanan hidup.
23. Memalukan
Arti dari emoji memalukan adalah di saat kamu sedang merasa telah melakukan satu hal yang benar-benar memalukan, dan merasa menyerah untuk membalikkan keadaan.
24. Muak
Jika kamu benar-benar dalam keadaan yang sangat membosankan, kamu bisa mengekspresikan dengan emoji muak ini.
25. Putus Asa
Ketika situasi membawa kamu hingga tidak bisa berbuat apa-apa, gunakan emoji putus asa ini untuk mengekspresikannya.
26. Menggerutu
Selain ekspresi marah dan juga sangat marah, ketika kamu sedang merasa kesal, kamu bisa menggunakan emoji menggerutu untuk menyampaikan rasa tidak senang kamu tersebut.
27. Terkejut
Emoji terkejut ini merupakan emoji yang imut untuk menunjukkan rasa kaget kamu terhadap suatu hal yang tengah dibicarakan oleh lawan chatting.
28. Berteriak Dalam Ketakutan
Emoji berteriak dalam ketakutan ini menunjukkan bahwa kamu merasa terkejut, namun dalam arti kondisi kamu takut saat mengetahuinya. Tetapi, kamu juga bisa kok menggunakannya untuk lucu-lucuan.
29. Takut
Emoji takut sudah jelas digunakan untuk apa, benar bukan? Namun, kamu bisa menggunakannya saat mengetahui kabar di mana kamu terkejut tetapi tidak ingin berteriak, atau kaget yang bikin kamu malah terdiam.
30. Arti Emoticon Prihatin
Emoji prihatin merupakan emoji yang bisa kamu gunakan saat mendengar kabar buruk seperti ada yang meninggal atau sesuatu yang benar-benar menakutkan kamu.
31. Muka Kagum
Di saat kamu sedang membicarakan sesuatu hal yang membuat kamu berdecak kagum, kamu bisa menggunakan emoji muka kagum untuk mengekspresikannya.
32. Muka Menganga
Emoji ini sebenarnya merupakan emoji muka menganga atau sesuatu yang bikin takut dan mengejutkan kamu.
33. Muka Terluka
Emoji muka terluka sebenarnya juga tidak berbeda jauh dengan muka menganga. Namun, emoji ini lebih bisa mengekspresikan situasi yang menyakitkan.
34. Tersakiti
Emoji tersakiti ini cukup ampuh kamu gunakan saat berbicara dalam satu topik dan kamu benar-benar merasa tersinggung akan percakapan tersebut.
35. Muka Stress
Jika sedang stres, tidak tahu mau apa, kamu dapat menggunakan emoji muka stres untuk menyampaikan perasaan kamu saat seperti itu.
Atau, kalau kamu justru melihat emoticon ini dari seseorang di grup WA, coba deh kamu berikan hiburan dengan mengirim gambar-gambar lucu, geng.
36. Kelelahan
Emoji kelelahan adalah emoji yang menyampaikan ekspresi lelah, letih, lesu, dan lunglai.
37. Muka Ngantuk
Ekspresi ini menunjukkan kalau kamu merasa amat mengantuk dalam satu kondisi. Gunakan emoji muka ngantuk di saat yang tepat ya agar tidak terjadi kesalahpahaman.
38. Menangis
Emoji menangis ini mengungkapkan bahwa kamu sedih dan ingin mengeluarkan air mata saat mendengar satu kabar yang menyedihkan.
39. Pusing Tujuh Keliling
Emoji pusing tujuh keliling lebih mengartikan kalau kamu sedang mabuk atau memang pusing yang bikin kamu mual. Selain itu, emoji ini juga dapat berarti kamu tidak tahu ingin mengetik apa lagi.
40. Muka Heran
Emoji muka heran lebih mengartikan kamu tidak percaya dengan apa yang terjadi atau apa yang kamu lihat.
41. Tutup Mulut
Emoji tutup mulut berarti kamu mengekspresikan sesuatu yang kamu tahu tapi kamu tidak ingin memberitahu lawan chatting kamu, atau kamu menunjukkan kamu bisa menjaga rahasia.
42. Muka Masker
Emoji muka masker menandakan kamu itu sedang sakit atau menganjurkan lawan chatting kamu dengan menyuruhnya menggunakan masker agar tidak tertular penyakit.
43. Sakit
Nah, jika muka masker lebih menunjukkan kamu sakit, serupa dengan emoji sakit ini. Dengan mengirimkan emoji ini, kamu ingin menunjukkan bahwa kamu sedang tidak enak badan.
44. Terluka
Emoji terluka lebih menunjukkan kalau kamu sedang mengalami masalah pada kondisi fisik kamu atau kamu habis mengalami kecelakaan.
45. Tidur
Berbeda dengan emoji muka ngantuk, emoji tidur ini benar-benar menunjukkan kalau kamu memang sangat ingin tidur dan tidak kuat lagi untuk mengetik chat.
46. Setan Bahagia
Emoji setan bahagia ini bukan berarti kamu pemuja setan, melainkan menunjukkan kamu merasa bahagia akan sesuatu yang sedang menimpa seseorang, atau berhasil balas dendam.
47. Setan Marah
Emoji setan marah mengekspresikan kamu akan membalas dendam, dan akan menghantui seseorang yang kamu maksud untuk selalu membayangkannya dalam ketakutan.
48. Polisi
Emoji polisi ini lebih diartikan kalau kamu siap untuk melindungi seseorang yang kamu maksud dalam sebuah percakapan di chatting. Bahkan, kamu juga bisa menunjukkan kalau kamu sama kuatnya dengan polisi.
49. Pekerja yang Lelah
Emoji pekerja yang lelah berarti kamu adalah seorang pegawai yang lelah setelah melakukan pekerjaan sebuah bangunan.
50. Detektif
Emoji detektif merupakan ekspresi yang menujukkan kamu suka dengan keahlian berinvestigasi. Seakan emoji ini menunjukkan kamu adalah Sherlock Holmes.
51. Arti Emoticon Selebrasi
Emoji selebrasi ini lebih menunjukkan kamu turut berselebrasi dan merayakan sesuatu yang menyenangkan yang telah dicapai oleh lawan chatting kamu.
52. Tepuk Tangan
Ingin menunjukkan sesuatu dengan baik? Kamu bisa memberikan emoji tepuk tangan untuk menyampaikan rasa bangga kamu terhadap sesuatu.
Atau kamu juga bisa menggunakannya di saat misalnya sedang bermain tebak-tebakan lucu di grup WA, dan ada yang berhasil menjawab pertanyaan dengan benar.
53. Sampai Jumpa
Emoji sampai jumpa lebih bisa diartikan ketika kamu ingin berpisah dan mengucapkan 'dadah' dalam sebuah simbol.
54. Memberi Jempol
Emoji memberi jempol mengartikan kamu suka dengan sesuatu yang disampaikan oleh lawan chatting atau berharap dia bisa melakukan yang terbaik.
55. Memberi Jempol ke Bawah
Ketika kamu tidak suka dengan pendapat lawan chatting kamu, arti emoji memberi jempol ke bawah lebih cocok untuk digunakan.
56. Kepalan Tangan
Emoji kepalan tangan ini dapat diartikan bahwa kamu ingin memukul seseorang atau kamu ingin melakukan 'tos' kepada sahabatmu.
57. Kepalan Tangan ke Atas
Pernah merasa ingin melakukan sesuatu yang semangat? Kamu bisa menggunakan emoji kepalan tangan ke atas untuk menunjukkan hal tersebut.
58. Perdamaian
Emoji perdamaian ini berarti kamu ingin menunjukkan rasa berdamai atau menenangkan sesuatu bahkan untuk meminta maaf secara menarik kepada lawan chatting kamu.
59. Arti Emoticon OK
Emoji OK ini menunjukkan kalau kamu setuju dengan pendapat seseorang dalam percakapan bersama lawan chatting kamu. Arti OK di sini dapat diartikan sebagai satu hal yang sempurna.
60. Stop
Emoji stop mengekspresikan kalau kamu sudah merasa cukup dengan lawan chatting kamu yang mungkin sudah berbicara terlalu banyak. Atau, kamu juga ingin melakukan 'tos' secara casual.
61. Tangan Terbuka
Emoji tangan terbuka menandakan kalau kamu mengekspresikan rasa keterbukaan. Di sisi lain, emoji ini juga biasa digunakan untuk menunjukkan sebuah pelukan. Namun arti emoji juga berarti sebuah pelukan, geng.
62. Melenturkan Otot
Jika kamu sedang ingin membuat pendapat yang kuat, dan kamu tetap bertahan dalam pendapatmu, kamu bisa menggunakan emoji melenturkan otot. Emoji ini mengekspresikan sesuatu yang harus dipertahankan.
63. Memohon
Emoji memohon menandakan kalau kamu sedang memohon kepada lawan chatting kamu. Atau, emoji ini juga bisa berfungsi sebagai rasa terima kasih atau mengucap syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa.
64. Mengangkat Tangan
Emoji mengangkat tangan mengartikan kalau kamu sedang ingin menanyakan sesuatu. Atau, kamu ingin mengikutsertakan diri kamu dalam sebuah topik percakapan.
65. Menunjuk ke Atas
Emoji menunjuk ke atas berarti kamu menegaskan pesan sebelumnya yang masuk dalam sebuah chatting atau dalam media sosial.
66. Menunjuk ke Bawah
Emoji menunjuk ke bawah juga berarti sama seperti emoji menunjuk ke atas. Kamu lebih menegaskan sesuatu yang berada di bawah pesan yang kamu tulis.
67. Menunjuk ke Kiri
Emoji menunjuk ke kiri mengekspresikan sesuatu yang penting dari apa yang kamu tulis. Biasanya, emoji ini diletakkan di akhir kalimat dalam suatu percakapan.
68. Menunjuk ke Kanan
Emoji menunjuk ke kanan menegaskan sebuah pesan di sebelah kamu.
69. Jari Tengah
Sudah jelas, maksud dari emoji jari tengah ini sungguhlah kasar. Di sisi lain, emoji ini dapat digunakan untuk memberikan ekspresi yang benar-benar membuatmu marah.
70. Sapaan
Emoji sapaan lebih menunjukkan kamu ingin menyapa seseorang seakan-akan kamu mengucapkan 'Hai'.
71. Emoticon Metal
Biasanya, emoji metal ini berarti kamu menegaskan kalau kamu sangat tertarik dengan pendapat teman chatting kamu. Arti emoji ini juga menunjukkan sesuatu yang menarik dan pasti lawan chatting kamu suka.
72. Arti Emoticon Spock Star Trek
Kamu penggemar Star Trek? Jika iya, berarti kamu tahu kalau ini merupakan ucapan sapaan dan terima kasih dari para Vulcan.
73. Psst! (Face with Fingering Covering Closed Lips)
Mengisyaratkan untuk diam atau jangan berisik dalam suatu keadaaan tertentu.
74. Wajah sedang berpesta
Sama seperti emoticon Confetti, emoticon ini juga menggambarkan kebahagiaan dan kegembiaraan.
75. Wajah muntah
Menggambarkan ketidaknyamanan fisik karena mual dan muntah. Meski begitu, emoji ini terkadang juga digunakan untuk mengungkapkan perasan lelah dan bosan terhadap suatu hal.
76. Gelas bersulang (Clinking Glasses)
Emoji ini biasanya digunakan ketika orang sedang berpesta atau mengadakan suatu kesepakatan sehingga memiliki arti perayaan dan persetujuan.
77. Tumpukan Kotoran (Poop Emoticon)
Biasanya digunakan untuk mengejek teman saat bercanda atau mengisyaratkan 'harta karun' dalam makna kiasan.
78. Wajah Meleleh (Emoji Baru 2023)
Emoji wajah meleleh ini baru hadir pada 2023. Wajah meleleh menunjukkan rasa malu, rasa takut, dan perlahan tenggelam.
79. Wajah dengan Tangan Mengintip
Arti emoticon tangan yang menutupi wajah mengintip ini mengekspresikan ketakutan atau hal yang memalukan.
80. Wajah dengan tangan hormat
Sudah jelas. Bahwa arti dari emoji wajah dengan tangan hormat adalah sebagai tanda hormat atau respek.
81. Wajah garis putus-putus
Arti emoji baru ini adalah seseorang yang tidak terlihat atau tersembunyi.
82. Person with crown
Mewakili ikon layaknya pangeran atau putri namun emoji ini tidak mendeskripsikan secara detail gendernya
83. Pregnant person
Diartikan sebagai orang hamil atau perasaaan terlalu kenyang setelah makan berlebihan
84. Pria hamil
Mewakili seorang pria yang mengekspresikan perasaan terlalu kenyang setelah makan.
85. Tangan kanan dan tangan kiri
Emoji tangan ini menggambarkan jabat tangan. Begitu juga dengan tangan kiri sebagai balasan jabat tangan.
86. Tangan dengan jari telunjuk dan jempol disilangkan
Emoji ini tentu banyak yang sudah tahu. Tangan dengan jari telunjuk dan jempol disilangkan bermakna tentang jari hati, simbol kasih sayang dari Korea atau bermakna "Saranghae".
87. Menuangkan air dari gelas
Mewakili tindakan seseorang yang sedang menuangkan sesuatu atau mewakili persembahan ritual untuk menghomarti seseorang yang telah meninggal.
88. Bunga Lotus
Emoji bunga lotus mewakili keindahan, kemurnian, ketenangan, atau mewakili sebuah meditasi.
89. Makhluk Troll
Emoji makhluk Troll mewakili sebuah makhluk fantasi atau bisa juga untuk mengungkapkan tindakan jahil.
Akhir Kata
Itulah arti dari semua emoji WhatsApp yang tersedia pada smartphone kamu, baik itu smartphone Android maupun iPhone.
Dengan semakin bertambahnya varian-varian emoticon terbaru, pasti kamus emoji yang Jaka bahas kali ini akan sangat membantu kamu dalam memahaminya.
Sudah tahu kan sekarang arti emoticon ? Apakah masih ada emoji lainnya yang belum disebut pada ulasan di atas? Jika ya, tuliskan pada kolom komentar di bawah ya.