Mengenal Format Gambar JPG dan JPEG, Apa Bedanya?

Default

Bagi kamu yang berkecimpung di dunia fotografi ataupun biasa mengedit foto-foto estetik, baik dengan software maupun aplikasi edit foto terbaik, kamu pasti familiar dengan format gambar JPG dan JPEG.

Pastinya pernah dong muncul di dalam benakmu, apa sih bedanya JPG dan JPEG? Sekilas namanya sama, tapi apa emang beneran sama? Atau ternyata kedua file format ini berbeda satu sama lain?

Teruntuk kamu yang masih bingung, Jaka akan membahasnya lebih lanjut di bawah ini. Dijamin, semua rasa penasaranmu bakal sirna setelah membaca pembahasan Jaka berikut!

Perbedaan JPG dan JPEG, Sama atau Beda?

Dari antara berbagai macam format gambar, JPG dan JPEG menjadi jenis format yang paling sering dan paling umum dipakai di semua foto-foto yang kita temui di dunia digital.

Misalkan saja, jika kamu membaca artikel Jaka yang berjudul Kumpulan Gambar Kartun Lucu ini, kamu akan melihat semua gambar atau fotonya menggunakan format .jpg atau .jpeg. Kira-kira apa ya yang membedakan keduanya?

Daripada penasaran, berikut akan Jaka bahas satu-satu!

1. Mengenal Ragam Format Gambar

1 Custom 7ed75

Sumber foto: DIYKamera

Dunia fotografi atau gambar mengenal beberapa jenis format gambar, mulai dari RAW, GIF, PNG, hingga yang sedang kita bahas sekarang, yaitu JPG dan JPEG.

Jika format RAW sendiri dikhususkan pada foto-foto berkualitas tinggi, maka GIF memiliki spesialisasi gambar animasi atau gambar bergerak, sedangkan PNG secara khusus memiliki tampilan yang transparan sehingga biasa dibuat logo.

Jika semuanya memiliki perbedaan yang signifikan, lain halnya dengan JPG dan JPEG. Maksudnya? Berarti kedua format ini sebenarnya sama, dong?

Eh, jangan buru-buru ambil kesimpulan dulu, geng! Jaka bakal jelasin pelan-pelan dulu di bawah ini.

2. Format JPEG, Pionir Gambar dan Foto Kece

2 Custom D6e69

Sumber foto:

Sebelum membahas mengenai bedanya JPG dan JPEG, Jaka perlu jelaskan terlebih dahulu tentang format gambar JPEG yang sering banget kita temuin di aneka jenis foto.

JPEG merupakan singkatan dari Joint Photographics Expert Group. Format gambar ini mulai dikembangkan pada tahun 1986, di mana pada tahun 1992 versi ISO Standard nya secara resmi dirilis dan digunakan secara luas oleh masyarakat.

JPEG sendiri pertama digunakan di komputer-komputer yang menggunakan sistem operasi UNIX, yakni sekitar tahun 1990-an awal. Memang sudah jadul banget, geng!

3. Format JPG, Generasi Terbaru JPEG

3 Custom Ca086

Sumber foto: monitorteknologi.com

Nah, setelah membahas format JPEG, saatnya kita membahas format gambar JPG. Buat kamu yang sudah menduga-duga bahwa JPG dan JPEG sebenarnya sama, kamu benar geng!

Jadi semua ini berawal dari versi terdahulu dari Windows/DOS system yang membutuhkan penamaan file ekstensi hanya terdiri dari 3 huruf saja. Dengan demikian, ekstensi .jpeg nggak bisa dipakai karena memiliki 4 huruf.

Maka dari itu, dibuatlah ekstensi terbaru dari JPEG yang terdiri dari 3 huruf, yakni .jpg atau JPG. Saat ini, versi terbaru dari Windows sudah bisa mendukung ekstensi 4 huruf, jadi baik JPG maupun JPEG bisa dipakai.

4. Keunggulan dan Kelemahan

4 Custom 7ba91

Sumber foto: FileInfo

Keunggulan JPEG atau JPG yang paling utama adalah mempunyai tingkat kompresi tinggi namun tetap menggunakan warna true colour (24 bit). Alhasil, walaupun ukuran file-nya kecil, warna yang ditayangkan tetap akurat, sehingga kualitas gambar dapat terjaga dengan sempurna.

Nah, keduanya merupakan format kompresi bitmap, biasanya untuk kompresi lossy, yang rasionya berkisar 10:1 sampai 20:1. Kompresi rasio ini sendiri bisa dibesarkan atau dikecilkan, baik dari sisi ukuran file maupun kualitas.

Artinya, saat dikompresi nantinya, barisan piksel yang memadati foto akan dihilangkan. Secara tidak langsung, hal tersebut bakal mengurangi kualitas foto yang kamu punya, geng!

Itu sebabnya, kamu membutuhkan aneka macam aplikasi kompres foto terbaik yang mampu menjaga kualitas fotomu biarpun ukuran ataupun bentuknya dimodifikasi.

5. Kesimpulannya .....

5 Custom 57ba3

Sumber foto: meridianthemes

Setelah kamu membaca penjelasan Jaka di atas, maka kamu bisa menyimpulkan bahwa keduanya sebenarnya sama aja, bahkan dua-duanya masih menjadi 1 format gambar yang sama, yaitu JPEG.

Perbedaan file JPG dan JPEG hanya terletak pada jumlah karakter huruf di ekstensi yang dipakai. Jika .jpeg memiliki jumlah 4 huruf, .jpg hanya memiliki jumlah 3 huruf aja.

Jadi, sekarang sudah nggak ada yang perlu dibingungkan lagi jika kamu mendapatkan foto ataupun gambar dengan kedua format gambar ini. Jelas kan?

Akhir Kata

Itulah tadi perbedaan JPG dan JPEG. Bagaimana? Sudah paham kan, geng?

Baca juga artikel seputar File atau artikel menarik lainnya dari Diptya.

ARTIKEL TERKAIT
Cats 5dca5
6 Cara Mengubah JPG ke PDF di Android & Laptop Terbaru 2022: Mudah, Cepat, dan Gratis!
Cara Menghubungkan Kamera Hp Ke Laptop Sebagai Webcam Banner 0f1d8
5 Cara Menghubungkan Kamera HP ke Laptop, Gak Perlu Webcam!
Flashdisk Tidak Terbaca 26412
5 Cara Pulihkan Flashdisk Tidak Terbaca Tanpa Format, Mudah & Amankan Data Penting!
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal