Cara Membuat Brosur di Word dan HP, Gak Perlu Photoshop!

Default

Sebagai pelaku bisnis, kamu memerlukan brosur sebagai salah satu cara promosi yang relatif murah. Brosur bisa mencakup berbagai informasi perihal produk yang kamu tawarkan.

Umumnya, desainer profesional membuat brosur menggunakan software khusus desain seperti CorelDRAW, Adobe Photoshop, Adobe Illustrator dan lainnya.

Tapi, kalau kamu bingung tentang cara membuat brosur di CorelDraw atau software desain lainnya, kamu bisa dengan mudah memanfaatkan Microsoft Word atau HP.

Ya, kamu bisa membuat brosur dengan dua opsi tadi. Lalu, bagaimana cara membuat brosur di Word dan HP? Berikut penjelasannya, geng.

Cara Membuat Brosur di Word dan HP

Kamu bisa membuat brosur dengan praktis dan mudah menggunakan Microsoft Word ataupun HP. Kamu juga bisa melakukan modifikasi sesuai dengan seleramu.

Dengan menambahkan kreativitasmu, brosur yang dihasilkan pun nggak akan kalah ciamik dari brosur yang dibuat menggunakan software grafis.

Penasaran bagaimana cara membuat brosur yang menarik? Yuk, simak ulasan berikut tentang cara membuat brosur di Microsoft Word dan HP!

Cara Membuat Brosur di Word

Seperti cara membuat poster, cara membuat brosur pun bisa kamu lakukan menggunakan PC atau laptop. Bedanya, kamu akan membuat brosur di Microsoft Word.

Saat menggunakan Word, sebagian besar pemula memilih merancang sendiri desain brosur, mulai dari kolom, gambar, background, hingga layout utamanya, geng.

Padahal, ada cara yang lebih mudah untuk menghemat waktu dan tenaga. Bahkan, kamu bisa menambahkan kostumisasi sesuai keinginan dengan cara berikut ini.

- Langkah 1: Buka Microsoft Word, pilih New Document, lalu ketikkan 'Brochure' pada kolom search di atas. Pastikan PC atau laptop terhubung ke internet.

Brosur Word Custom B21e3

- Langkah 2: Kamu akan melihat beragam pilihan template brosur. Pilih yang sesuai dengan bisnis atau seleramu, geng.

Brosur Word1 Custom 8d147

- Langkah 3: Setelah menemukan template yang sesuai, klik pilihan tersebut. Lalu pada jendela pop-up, klik Create untuk download template brosur Word tersebut.

Brosur Word2 Custom Cfaeb

- Langkah 4: Setelah berhasil didownload, template brosur akan terbuka secara otomatis. Kamu pun akan melihat ada dua halaman brosur yang bisa diedit.

Brosur Word3 Custom 198c5

-Langkah 5: Selanjutnya, kamu tinggal memodifikasi teks, gambar, dan warna latar. Kamu juga bisa menambahkan improvisasi hasil kreativitasmu sendiri.

Brosur Word4 Custom A10e0

- Langkah 6: Simpan dokumen tersebut. Selesai, deh. Mudah, kan?

Dengan memanfaatkan template brosur dari Microsoft ini, membuat brosur di Microsoft Word menjadi lebih mudah, cepat, dan tentu saja gratis.

2. Cara Membuat Brosur di HP

Selain dengan Microsoft Word, kamu juga bisa membuat brosur di HP. Nah, di sini Jaka akan menggunakan aplikasi Canva untuk membuatnya.

Cara membuat brosur menarik bisa kamu lakukan dengan mudah menggunakan aplikasi Android ini. Sebab, pilihan fiturnya sangat beragam dan gratis.

- Langkah 1: Buka aplikasi Canva di HP. Kamu akan melihat beragam pilihan template dalam aplikasi ini.

- Langkah 2: Geser ke kiri dan pilih Selebaran untuk membuat brosur iklan sesuai keinginan.

- Langkah 3: Setelah dibuka, kamu bisa melihat beragam jenis template brosur gratis dalam aplikasi ini. Pilih yang sesuai dengan bisnismu.

Canva1 Custom F5ff6

- Langkah 4: Ada beragam template sesuai jenis yang kamu klik tadi. Pilih desain template yang kamu inginkan, lalu pilih layout yang sesuai. Klik Edit.

Canva2 Custom 5db3a

- Langkah 5: Edit dan modifikasi layout tersebut sesuai keinginan. Kamu juga bisa menambahkan atau merubah beragam elemen pada layout tersebut.

Canva3 Custom 91966

- Langkah 6: Tambahkan elemen lain seperti teks, gambar, stiker dan lainnya agar lebih menarik. Caranya, klik tombol + di bagian bawah kanan.

Canva4 Custom 0eb34

- Langkah 7: Setelah selesai mengedit, jangan lupa simpan brosur yang sudah kamu buat tersebut dengan mengklik ikon download di bagian kanan atas.

- Langkah 8: Selesai. Kamu bisa mengakses gambar brosur tadi di galeri HP. Praktis dan cepat, kan?

Kerennya, aplikasi desain grafis Android ini menawarkan beragam fitur menarik, baik gratis maupun berbayar.

Meski menggunakan versi gratis, pilihan fitur seperti template, font, stiker, dan lainnya nggak kalah banyak. Sehingga kamu bisa membuat brosur di Canva dengan lebih leluasa.

Akhir Kata

Itu tadi cara membuat brosur di Word dan di HP yang praktis dan mudah. Cara tadi juga salah satu cara membuat brosur promosi, brosur makanan, brosur kesehatan, dan lainnya.

Dengan kedua opsi tadi, kamu bisa membuat brosur yang menarik untuk mengembangkan bisnismu. Kerennya lagi, kamu bisa membuat brosur secara gratis.

Baca juga artikel seputar Tech Hack atau artikel menarik lainnya dari Tia Reisha.

ARTIKEL TERKAIT
Cara Membuat Poster 0782d
6 Cara Membuat Poster Mudah di Laptop & HP, Solusi Praktis Hasilkan Desain Keren!
Aplikasi Untuk Membuat Poster E83ef
10+ Aplikasi untuk Membuat Poster Terbaik 2022, Bisa Dipakai Semua Perangkat
Banner Desain Grafis 416cf
7 Aplikasi Desain Grafis Android Terbaik 2023, Bikin Desain Super Gampang!
Cara Membuat Undangan Digital 47321
5 Cara Membuat Undangan Digital Terbaru 2022, Bisa di HP & PC!
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal