Daftar JAKPAT APK, Hasilkan Pulsa dan Saldo e-Wallet dengan Jawab Survey!

Ditulis oleh Athika Rahma - Monday, 05 December 2022, 11:15
Ingin dapat pulsa, saldo e-wallet, atau voucher belanja gratis? Coba gunakan Jakpat! Cuma isi survey, kamu bisa dapat hadiah menarik, loh!

DISCLAIMER:

Artikel ini merupakan perbaikan dari artikel sebelumnya yang berjudul Jakpat Aplikasi Pengasil Uang, Terbukti Membayar Uang atau Penipuan?. Artikel tersebut mengandung kesalahan informasi dan fakta sehingga tim redaksi JalanTikus.com membuat artikel koreksi dengan informasi yang faktual.

Kamu sedang cari cuan tambahan? Coba instal aplikasi Jakpat APK. Aplikasi Android dan iOS ini memberi hadiah menarik tiap kamu jawab survey, loh!

Di sini, kamu hanya perlu menjawab berbagai pertanyaan seputar merk, produk, atau layanan di industri tertentu. Tentunya sesuai dengan pengetahuan dan pengalamanmu.

Setelah surveymu divalidasi, kamu akan mendapat poin yang bisa ditukar dengan berbagai hadiah. Misalnya, saldo GoPay, pulsa, voucher belanja, dan lainnya. Lumayan banget, kan?

Jaka akan mengulas tuntas aplikasi Jakpat login mulai dari review singkat, link download, hingga cara daftar dan cara dapat untung di aplikasi ini. Yuk, simak artikel berikut hingga tuntas!

Review Jakpat APK Ikut Survey Dapat Pulsa

Sumber foto: Google Play - Apa itu Jakpat

Jakpat adalah aplikasi besutan Jakpat Team yang dikelola PT Gongsin Internasional Transindo. Aplikasi ini mendapat pembaruan terakhir 28 November 2022 lalu dan sudah diunduh lebih dari 1.000.000 kali.

Dengan aplikasi ini, pengguna berkesempatan mendapatkan berbagai hadiah setelah berhasil menjawab survey dengan topik tertentu. Bisa survey kecantikan, brand makanan, kesehatan, layanan perbankan, dan lainnya.

ADVERTISEMENT

Hadiahnya berupa poin yang bisa ditukarkan dengan pulsa, saldo e-wallet, voucher belanja, dan lainnya. Nominalnya beragam, mulai dari Rp50.000, Rp100.000, Rp200.000, dan sebagainya.

Kamu mungkin bertanya bagaimana Jakpat bisa membayar surveymu. Jakpat bertindak sebagai penghubung pelaku survey dan para responden. Pelaku survey ini biasanya organisasi, perusahaan, bahkan individu.

Mereka mengadakan survey untuk mengambil keputusan bisnis berdasarkan gambaran pasar. Jadi, pendapat dan pengalamanmu atas suatu produk akan sangat berguna bagi mereka. Sebagai imbalannya, kamu dapat menikmati hadiah yang Jaka sebutkan di atas.

Mengutip laman resminya, Jakpat APK tercatat memiliki 1,77 juta responden yang telah menyelesaikan 14.174 proyek dari 3.130 klien. Jakpat juga dipercaya oleh 500 lebih perusahaan di seluruh dunia.

Link Download Jakpat APK Penghasil Pulsa

Kamu tertarik menjadi responden Jakpat dan mendapat hadiah menarik? Nah, kamu bisa memulai langkahmu dengan download Jakpat di Google Play Store dan Apps Store. Tautan unduhnya bisa kamu temukan di bawah tabel berikut.

Detail Jakpat APK
Tanggal rilis 10 Juni 2016
Developer Jakpat Team
Platform Android, iOS
Versi 1213020019
OS Minimal Android 5.0

iOS 10

Silakan klik link sesuai dengan jenis perangkatmu.

Versi Tanggal Rilis Fitur Unggulan Link Download
1213020019 28 November 2022 (Terbaru) 1. Banyak survey tersedia

2. Hadiah menarik

3. Terdaftar dan resmi membayar
Download di Google Play Store

Download di Apps Store

Setelah diunduh, aplikasi ini akan otomatis terpasang di perangkatmu. Pastikan proses download-nya mencapai 100%, ya.

Fitur Unggulan Aplikasi Jakpat APK 2022

Sumber foto: Google Play - Fitur Unggulan Jakpat

Kamu mungkin sering menemukan aplikasi survey berhadiah. Tapi, Jakpat punya fitur unggulan yang membuatnya mendapat rating 4,6/5 di Google Play Store dan 4,8/5 di Apps Store.

Memang apa saja kelebihan dan fitur unggulan Jakpat? Simak rinciannya di bawah.

1. Terbukti Membayar

Jakpat jadi satu dari sejumlah aplikasi survey yang terbukti membayar penggunanya. Hal tersebut dapat dilihat dari testimoni pengguna di kolom komentar Google Play Store dan Apps Store.

Selain itu, proses pembayarannya juga lancar dan tepat waktu. Namun, untuk mendapat hadiah lebih banyak, kamu harus rajin isi survey dengan teliti, jadi tidak bisa dapat banyak secara instan.

2. Jenis Hadiah Beragam

Dengan mengisi survey di Jakpat, kamu bisa mendapatkan beragam hadiah seperti pulsa, saldo _e-wallet, voucher belanja, tiket nonton, donasi, dan lainnya. Nominalnya beragam, tergantung dari poin yang kamu tukarkan.

3. Pendaftaran Mudah

Hanya bermodalkan nomor HP dan KTP, kamu sudah bisa menjadi responden survey Jakpat. Verifikasi lebih lanjut dibutuhkan untuk memastikan kamu benar-benar responden yang dibutuhkan.

Cara Daftar Jadi Responden Jakpat

Sumber foto: Google Play - Apa itu Jakpat

Semakin tertarik untuk isi survey dan dapat hadiah dari Jakpat APK? Yuk, kita langsung mulai mendaftar jadi responden aplikasi ini. Dikutip dari laman resmi, berikut cara daftar aplikasi Jakpat dengan mudah.

  1. Buka aplikasi Jakpat
  2. Masukkan nomor HP dan alamat email aktif
  3. Masukkan kode verifikasi yang dikirim ke nomor HP-mu
  4. Login di Jakpat
  5. Selesai!

Setelah membuat akun, kamu bisa melengkapi profilmu untuk dapat poin tambahan. Kamu juga harus melakukan verifikasi dengan memasukkan informasi di KTP-mu.

Setelahnya, kamu dapat langsung menjawab survey yang tersedia. Tips lengkapnya Jaka beberkan di bagian selanjutnya, ya!

Tips Jawab Survey dan Dapat Poin Melimpah di Jakpat

Kalau kamu sudah punya akun, kamu bisa langsung mengisi survey dengan memilih ikon Survey. Jawab dengan teliti, benar, dan sesuai dengan kondisimu, ya.

Untuk menambah poin, kamu nggak dibatasi dengan hanya mengisi survey. Kamu bisa melakukan check-in harian dan mengajak teman. Nanti, kamu akan dapat poin tambahan dari sini.

Selain itu, kamu berpotensi dapat poin lebih besar tiap menjawab survey dengan meningkatkan level akunmu. Caranya dengan rajin mengisi survey sebanyak-banyaknya.

Misalnya, untuk naik dari level 0 ke level 1, kamu perlu menjawab 50 survey. Ketika ada di level 1, kamu bisa mendapat tambahan 10 poin per survey, dan seterusnya.

Selain itu, biasanya Jakpat mengadakan lucky draw untuk responden tertentu! Kamu bisa mengecek informasinya di media sosial Jakpat secara berkala, yaitu di Instagram, Twitter, Tiktok, dan YouTube mereka.

Cara Klaim Hadiah di Jakpat APK

Sumber foto: Google Play - Cara Klaim Hadiah di Jakpat

Kalau jumlah poinmu sudah mencukupi, kamu bisa menukarnya dengan hadiah yang kamu inginkan. Namun, metode penukaran reward ini berbeda dibanding aplikasi survey lainnya.

Kamu harus menunggu reward-mu tersedia di kolom Hadiah dalam periode tertentu. Tiap hadiah memiliki kuota tertentu, misalnya hadiah voucher belanja Rp100.000 bisa diklaim hanya untuk 100 orang di periode ini.

Kalau kamu nggak kebagian, kamu bisa mencoba mengklaimnya di minggu selanjutnya. Bila hadiah yang disediakan masih kosong, kamu harus menunggu pihak Jakpat untuk me-restock-nya, tidak sampai 1x24 jam, kok.

Jika hadiah yang kamu inginkan tersedia dan kuotanya masih cukup, kamu bisa langsung mengklaimnya. Pihak Jakpat akan segera meproses penukaran hadiah tersebut.

Sistem ini diterapkan oleh Jakpat karena banyaknya rewards yang harus disalurkan tiap harinya. Makanya, kamu harus rajin cek aplikasi Jakpat dan adu cepat klaim hadiah dengan responden lain.

Kesimpulan: Jakpat APK Aman dan Terbukti Membayar

Kamu mungkin bertanya-tanya soal legalitas Jakpat, apalagi aplikasi ini mengharuskan kamu mengisi identitas pribadi untuk verifikasi. Jadi, apakah Jakpat aman?

Jaka bisa pastikan kalau Jakpat aman dan bukan penipuan. Hal ini dibuktikan dari testimoni pengguna Google Play Store yang menyebutkan aplikasi ini benar-benar memberi hadiah yang dijanjikan. Kamu bisa cek buktinya langsung pada gambar di bawah ini.

Sumber foto: Dokumen pribadi JalanTikus

Kedua, Jakpat memiliki model bisnis yang jelas. Hal ini ditandai dengan telah terdaftarnya perusahaan Jakpat di OSS RBA Kementerian Investasi Republik Indonesia/BKPM. Status Jakpat di dokumen ini adalah Portal Web dan/atau Platform Digital dengan Tujuan Komersial.

Mungkin kamu bertanya-tanya kenapa Jakpat Jaka bilang aman dan terpercaya meski hingga saat ini aplikasinya tidak terdaftar di OJK (Otoritas Jasa Keuangan) seperti aplikasi penghasil uang legal lainnya.

Jawabannya adalah karena aplikasi ini bukan merupakan Pelaku Usaha Jasa Keuangan (PUJK) dan tidak masuk ke dalam klasifikasi PUJK. Sebab, Jakpat lebih berfokus pada usaha riset pasar (market research) dan jajak pendapat masyarakat yang melayani kebutuhan riset, serta pengembangan bisnis bagi perusahaan korporasi maupun institusi pemerintahan.

Ketiga, Jakpat juga telah mendapat Izin Usaha Industri (IUI). Maka dari itu, bisa disimpulkan Jakpat bukan aplikasi ilegal karena entitas bisnisnya telah terdaftar secara resmi sebagai Penyelenggara Sistem Elektronik dengan Tanda Daftar Penyelenggara Sistem Elektronik dari Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kominfo.

Akhir Kata

Daripada waktu luangmu habis sia-sia, lebih baik kamu ikut survey Jakpat dan dapat hadiah yang bikin kamu cuan! Surveynya juga beragam dan reward-nya menarik!

Sedikit tips dari Jaka, supaya poinmu semakin banyak, isilah survey dengan jawaban yang benar dan teliti. Dijamin, jumlah survey yang tersedia di akunmu akan melimpah.

Selain itu, jangan lupa untuk verifikasi data supaya proses klaim hadiahmu semakin mudah. Selamat mencoba dan semoga segera dapat untung!

Baca juga artikel Tips, Finansial, atau artikel menarik lainnya dari Athika Rahma

Kembali Keatas