Cara reset HP OPPO biasanya dilakukan saat perangkat mengalami masalah seperti bootloop, lupa kata sandi, atau sekadar menghapus data. Ternyata, ada beberapa metode untuk melakukan reset pada HP OPPO.
Sebagai merek ponsel asal China yang besar, OPPO memang cukup diminati pasar Indonesia. Tak heran, smartphone OPPO terbaru selalu dinantikan setiap tahunnya oleh konsumen di Tanah Air.
Melakukan reset atau mengatur ulang perangkat HP menjadi setelan pabrik adalah salah satu cara yang banyak dilakukan ketika perangkat mengalami error. Ponsel OPPO pun tak luput dari berbagai permasalahan tersebut.
Kamu pemilik dari HP merek ini dan ingin mengetahui langkah-langkah melakukan reset? Tenang, lewat artikel ini kamu bisa mengetahui kumpulan cara reset HP OPPO 2022 dengan mudah dan dijamin berhasil!
1. Reset HP OPPO via Menu Pengaturan
Memori internal penuh atau lupa password jadi penyebab utama yang memaksa penggunanya untuk melakukan reset. Kondisi ini umumnya membuat performa HP menjadi lambat dan sering hang tiba-tiba saat membuka aplikasi tertentu.
Cara ini merupakan yang termudah dan paling umum dilakukan. Biasanya cara ini digunakan saat HP dalam kondisi tidak terlalu parah.
- Masuk ke pengaturan atau setting.
- Masuk ke menu Cadangkan & Reset atau Backup & Reset.
- Pilih menu Reset Data Pabrik atau Factory Data Reset.
- Centang menu Erase Phone Storage jika ingin hapus semua jenis data.
- Pilih Reset Phone dan tunggu proses berlangsung.
2. Reset HP OPPO via Mode Recovery
Cara ini dapat dipakai ketika HP OPPO tidak dapat masuk ke menu home. Simak dan ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Matikan dahulu HP OPPO.
- Tekan dan tahan tombol power dan tombol volume bawah secara bersamaan.
- Muncul logo OPPO dan lepaskan tombol power saja (tahan tombol volume down).
- Lepaskan tombol volume bawah saat berada pada pemilihan bahasa.
- Pilih bahasa Inggris atau English.
- Pilih Wipe Data & Cache dan pilih YES untuk konfirmasi.
- Tunggu proses reset berlangsung,
- Pilih menu Reboot dan HP secara otomatis akan restart.
3. Reset HP OPPO via Lupa Password (Factory Reset)
Cara reset HP OPPO lupa password bisa kamu gunakan melalui opsi factory reset. Untuk cara satu ini kamu harus memastikan bahwa kondisi baterai minimal 60%.
- Tekan tombol Power dan Volume bawah secara bersamaan hingga muncul menu Recovery.
- Pilih bahasa (bahasa English).
- Pilih Wipe Data Reset.
- Tunggu prosesnya selesai dan reboot HP.
- Tunggu sampai proses reset selesai.
- HP sudah bisa dipakai dan tidak akan permintaan password.
- Atur ulang sandi yang akan dipakai.
4. Reset HP OPPO via Lupa Password (Email)
Cara reset HP OPPO lupa password juga bisa kamu gunakan melalui layanan email. Email memang bisa menjadi solusi karena biasanya terhubung ke akun perangkat.
- Masukkan kata sandi apa saja sebanyak 5 kali.
- Lakukan hingga muncul pilihan selanjutnya.
- Muncul beberapa opsi yang hanya tersedia 30 detik.
- Pilih Forgot Password atau Lupa Password.
- Masukkan email yang telah ditautkan dengan perangkat HP.
- Masukkan juga password email yang digunakan.
- Setelah login, nonaktifkan kata sandi.
- Masuk ke perangkat tanpa kata sandi.
5. Reset HP OPPO via Fingerprint
Tak hanya sebagai fitur keamanan, kamu juga bisa memanfaatkan teknologi fingerprint pada perangkat untuk melakukan reset. Berikut langkah-langkah yang bisa kamu ikuti.
- Masukan pola secara acak sebanyak 5 kali hingga muncul pilihan yang diinginkan.
- Muncul hitung mundur selama 30 detik untuk mencobanya kembali.
- Pada saat hitungan itu, paksa restart hingga mati.
- Tekan tombol Volume atas dan Power secara bersamaan (tahan 5 detik).
- Setelah HP menyala pilih opsi Fingerprint
- Scan sidik jari dari tangan kamu.
- Masuk ke ponsel.
6. Reset HP OPPO via Find MyMobile
Selain cara-cara di atas, kamu juga bisa melakukan proses reset dengan menggunakan layanan Find MyMobile. Cara ini cukup rumit tetapi bisa digunakan pada semua tipe HP OPPO.
- Buka situs Find MyMobile di tautan ini.
- Login dengan akun Google yang terhubung ke HP OPPO kamu.
- Muncul semua perangkat yang terdaftar dan terhubung dengan akun Google.
- Pilih perangkat yang ingin kamu reset.
- Pilih opsi Hapus dan proses akan berjalan.
- Setelah selesai perangkat akan ke pengaturan pabrik.
7. Reset HP OPPO via Kode Rahasia
Kamu bisa melakukan reset dengan mengakses kode rahasia HP OPPO. Cara mengakses kode rahasia ini, sama seperti ingin melakukan cek pulsa. Berikut langkah-langkah yang bisa kamu ikuti.
- Buka menu Telepon.
- Pada keypad ketikkan kode *#8778#.
- Muncul pilihan menu reset.
- Pilih erase all data.
- Ikuti prosesnya hingga selesai.
8. Cara Reset HP OPPO Tanpa Menghapus Data
Perlu dicatat, melakukan reset pada dasarnya akan menghapus semua jenis data yang ada di dalam perangkat. Alhasil, HP OPPO kamu akan tampil saat pertama kali dibeli dengan pengaturan bawaan pabrik.
Jadi, sangat disarankan untuk melakukan backup data terlebih dahulu sebelum reset. Pasalnya, data yang ada di dalam HP kamu akan terhapus secara permanen.
Namun, buat kamu yang tidak ingin kehilangan data penting tetapi tetap ingin melakukan reset jangan khawatir. Kamu bisa melakukan mengikuti cara reset HP OPPO tanpa menghapus data berikut ini.
- Masuk ke pengaturan atau setting.
- Masuk ke menu Cadangkan & Reset atau Backup & Reset.
- Pilih menu Reset Data Pabrik atau Factory Data Reset.
- Jangan centang bagian menu Erase Phone Storage.
- Pilih Reset Phone dan tunggu proses berlangsung.
Risiko Terlalu Sering Reset HP OPPO
Melakukan reset memang bisa menjadi jalan keluar ketika kita sedang mengalami masalah buntu pada perangkat. Namun, terlalu sering melalukan reset HP OPPO atau HP pada umumnya ternyata berisiko buruk.
Berikut beberapa kemungkinan buruk yang bisa dialami ketika terlalu sering melakukan reset HP:
Data hilang permanen, kamu bisa saja kehilangan semua data meski sebenarnya tidak berniat menghapus secara permanen. Sejumlah aplikasi penting juga bisa saja tiba-tiba hilang.
Logout dari media sosial, saat melakukan reset secara otomatis semua akun media sosial yang ada di HP kamu akan keluar. Ini bisa jadi bumerang ketika kamu mengalami lupa kata sandi medsos.
Bootloop, dampak ini lebih serius karena bisa terjadi jika proses reset tidak berjalan lancar. Perangkat kamu dapat menjadi bootloop atau tidak bisa melakukan booting.
Akhir Kata
Itulah kumpulan cara reset HP OPPO yang bisa dilakukan dengan mudah dan dijamin berhasil. Selain dapat menjadi jalan keluar ketika perangkat error, performa HP kamu jadi lebih baik dan bersih.
Namun perlu diingat, Jaka menyarankan untuk melakukan backup data terlebih dahulu sebelum melakukan proses ini. Meski kamu memilih opsi tidak menghapus data, sebaiknya berjaga-jaga agar lebih aman.
Baca juga artikel Cara Rekaman dari Rumah, Cara Share Screen di Google Meet, atau artikel menarik lainnya dari Ilyas.