Cara hapus grup WhatsApp (WA) mungkin terdengar mudah untuk dilakukan dan memang kenyataannya pun seperti itu. Tapi, sayangnya masih banyak para pengguna aplikasi chatting populer satu ini yang belum mengetahuinya.
Biasanya para pengguna hanya sekadar keluar dari grup tersebut tanpa benar-benar menghapusnya dari aplikasi WhatsApp. Padahal, kamu sebenarnya bisa lho jika ingin menghapusnya secara permanen, geng.
Penasaran mau tahu bagaimana caranya? Yuk, langsung saja simak langkah cara menghapus grup WA permanen tanpa ribet selengkapnya di bawah ini!
Cara Menghapus Grup WhatsApp
Kamu tergganggu dengan kiriman kata-kata bijak yang ada di grup WA? Mau langsung menghapusnya saja biar nggak dimasukan lagi ke grup tersebut?
Bisa kok! Tapi, sebelumnya perlu kamu tahu juga bahwa cara menghapus grup WA kali ini hanya bisa dilakukan jika kamu merupakan admin dari grup tersebut, geng.
Caranya pun gampang banget, bahkan nggak kalah gampang dari cara hapus chat WA, lho!
Daripada semakin penasaran, mending langsung saja simak cara menghapus hapus grup WA secara permanen alias benar-benar terhapus selamanya berikut ini.
Cara Menghapus Grup WA Secara Permanen
Langkah-langkah cara menutup grup WhatsApp secara permanen yang akan Jaka bahas kali ini bisa kamu lakukan baik di Android ataupun iPhone.
Biar nggak salah, berikut Jaka jelaskan lengkap dengan gambarnya. Check it out!
1. Buka Grup dan Masuk ke Halaman Pengaturan Grup
Pertama, kamu buka grup WA yang ingin dihapus. Setelah itu, kamu masuk ke halaman pengaturan grup dengan cara mengetuk bagian namanya.
2. Keluarkan Anggota Grup
Sebelum menghapusnya, kamu perlu mengeluarkan seluruh anggota grup terlebih dulu dengan cara pilih anggota > remove > OK. Lakukan hal yang sama untuk setiap anggota grup.
3. Pilih 'Exit Group'
Setelah semua anggota kamu keluarkan, kini hanya kamu yang tersisa di dalam grup. Selanjutnya, kamu pilih opsi Exit group yang terletak di bawah, lalu pilih EXIT.
4. Hapus Grup WhatsApp
Setelah keluar, WhatsApp akan menanyakan kamu sebagai admin apakah ingin menghapus grup atau report sebagai spam. Pilih Delete group lalu pilih DELETE.
Cara menutup grup WA secara permanen pun sudah selesai deh, geng! Sekarang grup tersebut sudah benar-benar bersih dari daftar grup WA kamu.
Sayangnya, pada tahap menghapus kontak WA anggota grup, kamu harus melakukannya satu per satu alias nggak bisa menggunakan cara mengeluarkan anggota grup WA secara bersamaan.
Alasan dan Manfaat Menghapus Grup WhatsApp
Jaka yakin pasti perasaan "nggak enak" jadi salah satu alasan kenapa kamu membiarkan begitu saja grup WA yang sudah tak lagi dipakai tanpa langsung menghapusnya. Kamu takut dibilang sombong atau semacamnya, kan?
Padahal menghapus grup WA nggak selamanya meninggalkan impresi negatif kok, geng! Apalagi kalau grup tersebut memang sudah nggak pernah digunakan lagi oleh para anggotanya untuk berkomunikasi.
Di sisi lain, menghapus grup WhatsApp justru memiliki manfaat tersendiri yang bisa kamu dan anggota lain dapatkan.
Seperti misalnya saja yang sudah Jaka rangkum dalam poin-poin berikut ini:
1. Terbebas Dari Konten Tidak Berfaedah
Sudah bukan rahasia lagi kalau grup WA nggak cuma digunakan sebagai alat komunikasi antar anggotanya, tapi juga umum digunakan sebagai penyalur kegalauan atau ketidakjelasan individu di dalamnya.
Mulai dari kiriman konten hoax, broadcast nggak penting, sampai siraman rohani yang sering kali malah memicu perdebatan antar para anggotanya.
Kalau grup WA kamu isinya konten-konten seperti ini, emang masih kuat untuk dipertahanin?
2. Melegakan Kembali Ruang Penyimpanan
Perlu kamu tahu bahwa data file kontak, history chat, hingga file media seperti foto, video, dan rekaman suara yang dikirimkan ke WhatsApp akan mengurangi jumlah ruang penyimpanan yang HP kamu miliki.
oleh karena itu, daripada kamu menimbun grup WA yang sudah nggak lagi dipakai dan bikin memori penuh, mending kamu coba pertimbangkan untuk menghapusnya, geng.
Atau kalau kamu bukan grup admin, kamu bisa coba cara menutup grup WA sementara yang sudah pernah Jaka bahas sebelumnya.
3. Menghindari HP Menjadi Lemot
Memori HP yang terlalu penuh pastinya akan membuat handphone kamu semakin lemot dan bahkan bukan nggak mungkin akan sering mengalami lag.
Maka dari itu, untuk menghindari hal ini terjadi kamu bisa coba cara menghapus grup WhatsApp yang sudah Jaka jelaskan di atas, geng.
4. Grup Sudah Tidak Aktif
Seperti tujuan utama Jaka menulis artikel ini adalah untuk memberi tahu kamu bagaimana cara hapus grup WA yang sudah nggak aktif.
Artinya, kamu tetap nggak boleh egois dan seenaknya menghapus grup WA karena alasan pribadi atau merasa terganggu. Kan, kamu bisa coba cara memblokir grup WhatsApp untuk menghindarinya.
Atau kamu juga bisa coba cara keluar grup WhatsApp tanpa ketahuan biar lebih aman dari hujatan.
Jadi, pastikan kalau grup yang ingin dihapus tersebut benar-benar sudah nggak lagi digunakan, ya! Biasanya, sih, grup event atau semacamnya yang hanya digunakan selewat aja, geng.
Bonus: Tips Grup WhatsApp
Kalau kamu ingin tahu apa saja tips dalam menggunakan grup WhatsApp, kamu bisa simak video yang satu ini, geng!
Akhir Kata
Itulah cara menghapus grup di WhatsApp secara permanen dengan mudah. Kini kamu nggak akan lagi terganggu dengan keberadaan grup-grup tertentu yang sudah tak lagi digunakan deh!
Nah, supaya lebih sopan, kamu juga bisa memberi info terlebih dulu kepada para anggota yang masih ada didalamnya sebelum melakukan penghapusan grup.
Gimana, gampang banget, kan? Selamat mencoba dan sampai jumpa di artikel Jaka berikutnya, geng!
Baca juga artikel seputar Grup atau artikel menarik lainnya dari Reynaldi Manasse.