NFT Lagu BTS & BLACKPINK Dijual Tanpa Izin di Marketplace, Para Musisi Meradang!

Default

Rasa ingin tahu masyarakat terhadap bisnis non-fungible token (NFT) seakan belum usai. Tak hanya Indonesia saja yang dihebohkan dengan tren ini, namun publik di Korea Selatan pun demikian.

Pasalnya, salah satu perusahaan marketplace NFT di Korea Selatan baru-baru ini sukses bikin heboh hingga menuai banyak kecaman serta kritikan yang luar biasa.

Seperti yang dilansir dari Koreaboo, Senin (07/02/2022), perusahaan bernama HitPiece itu kedapatan menjual musik dalam bentuk NFT namun tanpa seizin pencipta atau label yang menaungi musik tersebut.

Apalagi musik yang mereka jual dalam bentuk NFT ternyata berasal dari dua grup musik K-pop papan atas, yakni BTS dan BLACKPINK.

Nft Lagu Blackpink Dijual Tanpa Izin B8bfc

Sumber foto: YouTube/BLACKPINK

Kecaman dari banyak pihak pun mulai berdatangan kepada HitPiece. Terlebih, baik BTS maupun BLACKPINK memang memiliki basis penggemar yang sangat banyak di seluruh dunia, geng.

Sebagai informasi, HitPiece sendiri merupakan perusahaan NFT yang menjadi salah satu toko online untuk penjualan musik-musik dalam bentuk NFT, geng.

Sebagian besar pihak memang merasa bahwa apa yang dilakukan HitPiece bisa disebut sebagai transaksi ilegal.

Sejalan dengan hal tersebut, para musisi juga telah melaporkan HitPiece atas tuduhan ingin menghasilkan uang dari musik mereka tanpa izin terlebih dahulu.

Menurut para artis dan musisi, toko online tersebut tidak punya hak untuk menjual hasil karya mereka tanpa izin dari musisi atau perusahaan yang menaungi mereka.

Sejumlah musisi yang merasa dirugikan pun telah menuntut kepada pihak HitPiece untuk menarik NFT musik mereka dari platform tersebut.

Nft Musik Hitpiece 020da

Sumber foto: HitPiece

Selain BTS dan BLACKPINK, musisi ternama lainnya yang ikut terbawa dalam masalah masalah ini adalah Drake, The Beatles, dan beberapa musisi indie.

Adapun beberapa judul lagu yang dijual ilegal di situs tersebut adalah Stay Gold dari BTS, LALISA dari Lisa BLACKPINK, dan masih banyak lagi.

Pihak dari HitPiece menanggapi kecaman yang datang kepada mereka dengan menyebut bahwa setiap NFT adalah unik.

"Setiap NFT HitPiece adalah sesuatu yang unik," tulis HitPiece dalam laman resminya seperti yang dilansir dari Koreaboo.

Alih-alih merugikan, HitPiece merasa bahwa apa yang mereka lakukan justru menjadi salah satu bentuk solusi komersial bagi para musisi, geng.

"HitPiece sedang membangun solusi bagi artis, memonetisasinya di metaverse, dan menyediakan cara unik bagi penggemar untuk menikmati musik," lanjut keterangan tersebut.

Untuk menjual lagu-lagu tersebut, toko online yang satu ini ternyata memanfaatkan aplikasi streaming lagu Spotify untuk membuat NFT mereka sendiri.

Namun akibat kecaman yang tak kunjung usai, mereka akhirnya mengunggah pesan yang lebih rinci di media sosial Twiter.

Melalui cuitannya, HitPiece tiba-tiba mengklarifikasi bahwa para artis akan dibayar jika NFT karya mereka berhasil terjual.

Terlepas dari kontroversi ini, industri hiburan di Korea Selatan memang mulai ikut terjun ke dalam cryptocurrency, metaverse, begitu pun termasuk NFT, geng.

Salah satu grup K-pop pertama yang memprakarsai penjualan musik sebagai NFT adalah ACE. Mereka diketahui telah merilis koleksi karya digital untuk para penggemarnya pada April 2021 lalu.

Masih dalam tahun yang sama, HYBE juga mengungumkan telah merilis sejumlah NFT mereka sendiri yaitu berupa album digital dan foto artis mereka.

Meski terdengar cukup visioner, namun fenomena ini rupanya sedikit membuat khawatir para penggemar K-pop.

Tak sedikit fans yang takut bahwa hal ini akan membuat artis idola mereka jadi sibuk mengurusi segala hal yang berkaitan dengan NFT.

Baca juga artikel seputar NFT atau artikel menarik lainnya dari Muhammad Irsyad.

ARTIKEL TERKAIT
Thetan Arena Artwork De303
Saingi Axie Infinity, Thetan Arena Bisa Jadi Game Play-to-Earn Nomor 1: Bisa Cuan Banyak!
Koleksi Nft Seni Digital Paling Laris E358e
5 Koleksi NFT Seni Digital Terlaris dalam Seminggu Terakhir, Terjual Ratusan Miliar!
Tags Terkait: Viral
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal