Spesifikasi dan Harga Super73 S2, Motor Listrik Kaum Urban!

Default

Motor listrik kini semakin populer di kalangan masyarakat, pilihan dengan berbagai model yang unik pun mulai bermunculan. Nah, salah satu yang mungkin bakal menarik bagi kamu adalah Super73 S2.

Sebagai informasi, Super73 merupakan sebuah perusahaan asal Amerika Serikat yang bergerak di bidang pembuatan sepeda dan motor listrik. Untuk Super73 S2, motor ini memiliki desain yang menggabungkan gaya BMX dan motor sport klasik, sehingga terlihat keren dan sporty.

Penasaran banget, kan? Dalam artikel ini, Jaka akan membahas lebih lanjut tentang Super73 S2, mulai dari desain dan spesifikasinya, hingga harganya. Jadi, simak terus artikel ini sampai habis, ya!

Desain dan Spesifikasi Super73 S2

Super73 S2 memiliki desain yang sangat menarik perhatian. Motor listrik ini memiliki bentuk yang ramping dan kokoh. Uniknya, tampilan motor ini tampak sangat vintage dan ukurannya lebih mirip sepeda listrik.

Karena ukurannya yang cukup mungil, maka kecepatannya pun cukup terbatas. Dengan motor listrik 2.000 watt, Super73 S2 hanya melaju hingga 45 km/jam.

Sementara baterai yang dipakai adalah tipe lithium yang bisa diisi selama 3-4 jam saja. Maksimal jarak yang bisa ditempuh adalah hingga 120 km. Terbilang cukup impresif untuk motor listrik yang hanya punya bobot 28 kg saja.

Harga Motor Listrik Super73 S2

Setelah mengetahui desain dan spesifikasinya, tentu kamu penasaran dengan harga motor listrik Super73 S2. Sayangnya, motor listrik ini belum resmi masuk ke Indonesia, sehingga harganya belum diketahui pasti.

Namun, berdasarkan situs resmi Super73, motor listrik ini dijual dengan harga 3.295 dolar AS (sekitar Rp47 jutaan) di Amerika Serikat. Dengan ukuran mungil dan spesifikasi yang tergolong standar, tentu harganya terbilang lumayan mahal.

Di satu sisi, bagi kamu yang tertarik untuk memiliki, motor listrik ini lebih menawarkan desain yang unik. Dengan begitu, motor listrik bergaya klasik dapat membuat kamu tampil beda dan gaya saat berkendara.

Itulah ulasan tentang Super73 S2. Soal apakah motor ini layak dibeli, semua itu kembali lagi ke preferensi dan kemampuan finansial kamu, ya. Jika tertarik, kita tunggu saja kehadiran motor ini di Indonesia!

Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News

Baca juga artikel Mobil Listrik Hyundai, Motor Listrik Honda, atau artikel menarik lainnya dari Muhammad Irsyad.

Tags Terkait: Otomotif
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal