Kelebihan dan Kekurangan vivo vs OPPO dari Berbagai Sisi, Mana yang Cocok untuk Kamu?

Default

vivo vs OPPO, kira-kira lebih berkualitas merek smartphone yang mana, ya? Mungkin kamu sudah lama ingin mengetahui hal ini, geng.

Pasalnya, kedua vendor asal Tiongkok ini memang cukup mendominasi pasar ponsel kelas bawah dan menengah di Indonesia, lho.

Uniknya, baik vivo maupun OPPO sama-sama berasal dari induk perusahaan yang sama, yakni BBK Electronics. Meski demikian, keduanya tetap saling beradu produk terbaik demi menarik hati konsumen di Tanah Air.

Nah, jika vivo dan OPPO dibandingkan secara umum, kira-kira manakah yang lebih baik, geng?

Pada kesempatan kali ini, Jaka bakal mengulas terkait dua brand asal Tiongkok tersebut, serta rekomendasi manakah yang lebih cocok untuk kamu.

Pas banget, nih, buat yang lagi nyari HP murah terbaik 2022!

Perbandingan Pasar Pengguna vivo vs OPPO

Oppo Vs Vivo 3b3c1

Sumber foto: istimewa

OPPO dan vivo adalah smartphone sedarah atau dengan kata lain berasal dari satu induk yang sama bernama BBK Electronics.

BBK merupakan perusahaan multinasional Tiongkok yang memiliki sejumlah merek populer di berbagai pasar elektronik, termasuk smartphone.

OPPO sendiri didirikan pada 2004 dan pada awalnya hanya menjual produk DVD dan pemutar Blu-Ray, sebelum akhirnya pindah ke pasar smartphone pada 2008.

Lima tahun kemudian atau lebih tepatnya pada 2009, BKK lalu menghadirkan vivo sebagai "adik" dari brand OPPO. Pada 2011, smartphone vivo pertama muncul di pasaran.

Lembaga riset Counterpoint Research pernah meluncurkan laporan daftar brand handphone terlaris di Indonesia kuartalan. OPPO masih memimpin pangsa pasar smartphone Indonesia untuk periode Q1 2022 dengan dominasi sebanyak 22,3 persen.

Sementara vivo, nyatanya berada di urutan kedua ponsel terlaris di Indonesia dengan 20,6 persen pangsa pasar. Barulah di posisi ketiga disusul oleh brand asal Korea Selatan, yakni Samsung.

Variasi Produk vivo vs OPPO

Vivo Vs Oppo Variasi Produk 1d848

Sumber foto: istimewa

Lantaran yang masul lebih dulu ke pasar Indonesia adalah OPPO, maka OPPO pula yang lebih dulu dikenal oleh masyarakat di Tanah Air.

Meski begitu, hal tersebut tak lantas membuat variasi produk OPPO jauh lebih kaya daripada vivo. Ya, keduanya sama-sama menawarkan spesifikasi dan harga yang beragam, namun masih di kelas yang sama.

Mari simak pembahasan Jaka secara satu per satu.

1. Spesifikasi

OPPO vs vivo bagus mana, maka bisa kita lihat dari spesifikasi yang mereka tawarkan, geng. Namun pada dasarnya, keduanya sama-sama menawarkan varian RAM dan memori yang beragam.

Hampir semua kelas mereka punya, mulai dari low end, menengah, hingga HP flagship. Oleh karena itu, mulai dari HP RAM kecil hingga RAM sebesar 12 GB pun ada, begitu juga dengan memori internalnya sampai yang terbesar sekalipun.

Kamu seorang gamer PUBG atau lainnya? Tentu harus melihat chipset alias dapur pacu yang disematkan. Sekali lagi, baik OPPO maupun vivo menyediakan berbagai jenis prosesor sesuai kebutuhan kamu.

3. Harga

Selanjutnya kita bahas dari sisi yang cukup krusial, yakni harga. Lantaran menyasar kelas konsumen yang serupa, maka perbedaan harga HP OPPO maupun vivo juga tidak berbeda jauh.

Kalau kamu ingin membeli ponsel baru dari salah satu brand tersebut, kamu bahkan bisa membawa pulang barangnya dengan modal mulai dari Rp1 jutaan.

Atau kamu mau HP vivo atau OPPO dengan spesifikasi tingkat dewa, yang harga belasan juta seperti OPPO Find X2 atau Vivo X80 Pro juga bisa kamu bawa pulang. Tergantung kantong masing-masing.

Nah, kalau kamu ingin melihat daftar harga HP vivo terlengkap dan termurah 2022, kamu bisa cek di artikel Jaka di bawah ini!

Vivo Y01 D9bdf
15 HP Vivo Harga 1 Jutaan Terbaik 2022, Murah Meriah Bisa Main Game Seharian!
Cari HP vivo 1 jutaan yang murah meriah? Cek daftar rekomendasi HP vivo harga 1 jutaan terbaik 2022 di sini. Dijamin suka!
LIHAT ARTIKEL

3. Variasi Produk

Jika kedua hal tadi tidak jauh berbeda, maka dari sisi variasi produk, produk OPPO sepertinya lebih banyak.

Dalam hal ini, adanya perbedaan setahun dari waktu masuk ke Indonesia membuat produk OPPO menjadi lebih banyak dibandingkan dengan vivo.

Sedangkan Vivo, biasanya dalam kurun satu tahun hanya mengeluarkan 2-3 handphone saja. HP kelas bawah dari vivo pun tidak terlalu terkenal. Biasanya lini HP vivo seri V adalah yang paling terkenal.

Jadi, kalau masalah banyak-banyakan seri atau pilihan HP yang bisa kamu pilih, OPPO jelas menang. Masalah harga, keduanya bersaing ketat.

Kebetulan lagi butuh rekomendasi daftar HP OPPO terbaik dengan desain keren? Tenang aja, kamu bisa simak di artikel Jaka yang satu ini!

Kelebihan dan Kekurangan vivo vs OPPO 2022

Kelebihan Dan Kekurangan Vivo Vs Oppo Eaa0a

Sumber foto: istimewa

Selanjutnya, bagaimana dengan kelebihan dan kekurangan HP OPPO dan vivo? Dengan mengulas hal ini, tentu bakal lebih kelihatan seperti apa perbandingan kualitas dari kedua merek HP ini.

Tentu pula, setiap brand teknologi pastinya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing alias tidak ada yang sempurna, geng. Berikut adalah penjelasan selengkapnya!

Kelebihan vivo

Secara umum, vivo lebih unggul dari sisi desain dan inovasi produk. Selain itu, kualitas kamera pun menjadi salah satu yang terbaik dibanding kompetitor lainnya.

Lebih lengkap, simak poin-poin berikut, yuk!

  • Desain cover body lebih menarik.
  • Mengusung fitur Dual Engine Fast Charging sehingga proses pengisian daya berlangsung lebih cepat.
  • Inovasi lebih unik dan menarik, misalnya seperti pemasangan kamera tersembunyi yang bisa muncul saat dibutuhkan.
  • Kualitas kamera diakui lebih mumpuni.
  • Secara keseluruhan, harga HP vivo cenderung lebih mahal.

Kekurangan Vivo

Sebenarnya tidak terlalu banyak sisi minus dari produk-produk keluaran vivo. Namun jika kamu ingin tahu segelintir di antaranya, bisa simak di bawah ini.

  • Cover body kebanyakan dari bahan plastik sehingga terasa kurang kokoh dan solid.
  • Interface buatan vivo dianggap mirip dengan iOS milik Apple, jadi banyak yang bilang sebagai 'tiruan' Apple.
  • Meski hadir untuk semua segmen, tapi mereka hanya fokus pada kelas menengah, jadi keberadaan produk kelas low end kurang dilirik konsumen.

Kelebihan OPPO

Untuk OPPO sendiri juga memiliki kelebihan dan kelemahan tersendiri. Dalam bagian ini, Jaka bakal bahas dari sisi kelebihannya terlebih dahulu, geng.

  • Desain cover HP OPPO terbilang lebih unik.
  • Banyak produk dan cepat mengikuti selera pasar.
  • Untuk HP kelas atas dan menengah, terdapat fitur VOOC Flash Charge yang mampu mengisi baterai empat kali lebih cepat.
  • Berkat fitur teknologi terkini, AI Beautify, kualitas kamera selfie OPPO dianggap lebih baik pada kompetitor di kelas yang sama.

Kekurangan OPPO

Menargetkan pangsa pasar yang jauh lebih besar, terutama di kelas menengah dan low end, tentu menjadikan brand ini memiliki banyak kelemahan. Apa saja? Yuk, simak!

  • Harga HP OPPO untuk kondisi second cenderung anjlok saat dijual kembali.
  • Cover body masih menggunakan plastik, jadi terkesan kurang kokoh.
  • Interface bawaan OPPO justru memberatkan kinerja beberapa seri ponsel ini.
  • Jarang melakukan pembaruan atau update OS.
  • Dengan spesifikasi tertentu, beberapa tipe HP OPPO memiliki harga yang dipandang lebih mahal.

Akhir Kata

Sudah paham perbanidngan vivo Vs OPPO? Kedua brand ini memang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Dan karena keduanya bersaudara, jadi harga dan spesifikasi juga tidak jauh berbeda.

Namun kalau ada yang bertanya bagus kamera OPPO atau vivo, maka banyak yang mengatakan kalau vivo lebih baik dari sisi kamera dan fitur-fiturnya.

Sementara berdasarkan statistik dan data real, ternyata konsumen Indonesia lebih suka OPPO dibandingkan dengan vivo. Wah, jadi bagusan OPPO atau vivo, nih?

Intinya, semua balik lagi ke kebutuhan kamu, besaran budget, dan selera masing-masing, ya, geng. Jadi tinggal disesuaikan aja. Semoga bermanfaat!

Baca juga artikel seputar smartphone atau artikel menarik lainnya dari Muhammad Irsyad.

ARTIKEL TERKAIT
Daftar Harga Hp Vivo Terbaru E9a55
Daftar Harga & Spesifikasi HP vivo Terbaru (Update September 2022), Mulai Rp1 Jutaan!
Tags Terkait: Android
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal