20 Fitur Baru Terbaik di Android 7.0 Nougat

Default

Android 7.0 dengan codename Nougat sudah lama diperkenalkan oleh Google dan baru dirilis oleh Google beberapa waktu lalu. Namun, seperti biasa, Google baru merilis update Android terbaru ini pada perangkat Nexus dan perangkat Android One. Perangkat dari vendor yang lain akan menyusul.

Update terbaru fitur Android Nougat atau Android 7 ini memiliki banyak pembaharuan. Mulai dari fitur-fitur baru, hingga fitur-fitur lama yang ada di Android sebelumnya mendapatkan peningkatan. Di daftar ini, JalanTikus akan merangkum fitur-fitur baru terbaik yang ada di Android 7.0 atau Android Nougat.

BACA JUGA
  • Android Nougat: Pindah dari iPhone ke Android Lebih Mudah!

20 Fitur Baru Terbaik di Android Nougat

Dilansir dari website Greenbot, berikut ini adalah 20 fitur baru terbaik di Android Nougat:

1. Daydream

83982e142d57bcbaaca34d9ae263a5b2
Daydream merupakan platform aplikasi Virtual Reality dari Google. Dengan adanya Daydream, produsen yang ingin menerapkan VR pada device-nya tak perlu lagi repot-repot menyiapkan berbagai apps ataupun hal yang lainnya karena akan banyak konten VR yang siap hadir pada Daydream.

2. Quicker multi-tasking

92ca437fd2e66699486866e9cf76e6c9
Kamu sekarang dapat double-tap pada tombol "Recent-apps" agar dengan cepat berpindah aplikasi dari dua aplikasi yang terakhir digunakan. Jadi, misalkan kamu ingin mengirim email dengan Gmail namun artikel atau bahan yang ingin dikirim berada di Chrome. Kamu dapat menggunakan Chrome untuk menyalin bahan yang ingin dikirim lalu double tap pada tombol Recent Apps, maka kamu akan berpindah kembali ke aplikasi Gmail dengan cepat.

3. Multi-Windows

30e6ea91074c923a2ea5aae05034ff9e
Pengguna smartphone Samsung, atau Windows desktop sudah pasti mengetahui tentang fitur Multi-Windows. Apalagi, Apple baru-baru ini menambahkan fitur Multi-Windows pada perangkat iPad mereka. Sekarang, pada update Android Nougat, Google merealisasikan fitur Multi-Windows pada semua perangkat Android yang menggunakan sistem operasi terbaru mereka ini.

4. Melihat dua tab di Chrome

5078ee4ab368770aadb4ed9cac813428
Mirip dengan fitur terbaik sebelumnya, fitur ini memungkinkanmu untuk membuka dan melihat dua tab dalam satu waktu. Jadi mirip seperti fitur multi-windows, hanya saja ini tentang multi-tab di aplikasi Google Chrome.

5. Pindahkan teks dalam mode multi-windows

69fda90e22e41818c0371221851b8ff5
Selain fitur dual tab, fitur terbaik Android 7 Nougat multi-windows juga memungkinkan kamu untuk memindahkan teks dari satu jendela ke jendela lain. Misalnya, jika ingin menyalin satu teks dari Chrome ke email pada aplikasi Gmail, kamu dapat memindahkan teks tersebut dari Chrome ke Gmail semudah drag-and-drop.

6. Opsi menjadikan gambar lockscreen telah tersedia

15325c47ebb2b79253770e2a25bd1383
Kini, kamu dapat dengan mudah mengubah gambar lockscreen dari aplikasi Photo Viewer. Caranya sama seperti menjadikan suatu gambar wallpaper, hanya saja saat terdapat pilihan dan tap pada pilihan "Lock screen".

7. Clear All Recent App

5b4d9396b64c65f3ea03d0b9aab8427a
Kini kamu dapat dengan mudah menutup semua recent app dengan suatu tombol yang baru ditambahkan oleh Google. Tombol "Clear All" tersebut diletakkan di pojok atas tampilan Recent App.

8. Keterangan pada aplikasi yang ter-install

B9e5a5c2da75bc3f05ace86d08c6cd7b
Pada Android Nougat, sistem dapat melacak dari mana kamu meng-install aplikasi. Misalnya jika kamu menginstalnya melalui Google Play Store, maka akan ada tulisan "App installed from Google Play Store," atau jika kamu menginstallnya dari Package, maka akan ada tulisan "App installed from Package Installer".

9. Animasi installer baru

5a885783b0779fec58a47525dacc3b3a
Berbicara tentang aplikasi yang di-install melalui package, ada animasi baru pada saat kamu menginstalnya. Tampilannya seperti di atas.

10. Gabungan pemberitahuan

Da928a83967f914ffef666af90ba0071
Setelah ada update aplikasi untuk Android Nougat, maka kamu memiliki opsi untuk mengatur Gabungan Pemberitahuan menjadi satu peringatan (Bundled notifications). Swipe ke bawah untuk melihat pemberitahuan lengkapnya.

11. Balas dengan cepat

72318ac3acc3f89ff6e8e7e6cdb6f5c6
Fitur ini pernah hadir di Windows 10 Mobile. Jadi, kamu dapat dengan cepat membalas pesan dari berbagai aplikasi, misalnya Facebook Messenger, Hangouts, atau Messenger langsung dari notifikasi. Jadi, saat kamu mendapat pesan, kamu dapat langsung membalasnya tanpa perlu berpindah aplikasi.

12. Notifikasi "Importance Setting"

99f02e56c8b524e327c33c0b2263cf67
Sekarang kamu dapat mengubah pengaturan notifikasi penting dari aplikasi spesifik yang kamu gunakan, termasuk juga memperbolehkan suatu aplikasi dan mengabaikan DND settings. Kamu dapat melihat "tingkat penting" dengan cara tap lama di notifikasi tersebut. Kamu dapat juga mematikan automatic setting, dan mengubah "tingkat penting"-nya.

13. Data Saver

5688b7084dd46e140a93cc79dae4f2c2
Merasa boros dengan penggunaan data dalam berselancar di internet? Sekarang, kamu dapat mengaktifkan fitur Data Saver yang akan menghentikan beberapa aplikasi yang menggunakan data di background. Selain itu, kamu juga dapat memberikan izin pada beberapa aplikasi untuk menggunakan data di background. Semua tanpa aplikasi pihak ketiga.

14. Quick Settings

Ccef08c29f25c6a0cb612420c8c8f90c
Saat kamu swipe dari atas layar perangkat kamu, kamu akan melihat deretan jalan pintas quick settings di atas notifikasi. Quick setting tersebut menampilkan lima items, kamu dapat mengubah urutan quick setting tersebut dari shortcut yang paling sering digunakan.

15. Tiles Quick Settings

D5ba19751965e5a854be304007eafc9a
Kamu sekarang dapat menambahkan pilihan Quick setting dengan melihat Quick settings panel dan tap Edit. Kamu tetap dapat tap tiles untuk mengedit dan berinteraksi dengan ini. Alternatif, kamu dapat tap lama pada salah satu tile untuk disable atau enable feature tersebut jika memungkinkan. Maka dari itu, pengembang third-party sekarang dapat membuat aplikasi yang "live" hanya pada Quick settings tile.

16. Navigasi aplikasi Settings yang lebih mudah

1f4cdad3693a302fc1d9aac8f2b5906e
Sekarang aplikasi Settings dapat mempermudah kamu dalam menavigasi satu setting ke setting yang lain. Kamu dapat dengan mudah tap "hamburger menu" di pojok kiri atas atau swipe dari kiri layar untuk menampilkan kategori-kategori pengaturan. Ini akan lebih mempersingkat waktu dari pada harus tap back button, mencari setting, lalu mengubah pengaturan.

17. "Suggested settings"

53157edfddd1a3d1d92015d2c32e7e40
Saat kamu membuka aplikasi Settings, maka akan terlihat beberapa pengaturan rekomendasi yang perlu kamu atur.

18. Emoji baru

5bbc3b3f7c75e8474aa52df1792f0aad
Android Nougat sekarang memiliki emoji-emoji baru. Bahkan sekarang "Smiley faces" lebih terlihat seperti manusia, tidak seperti robot Android.

19. Tombol "Cancel" saat download aplikasi

Ccd27b86e4f356125575d2a4849f812a
Baru mulai mengunduh sebuah aplikasi atau game, namun ternyata baterai tinggal sedikit atau baru ingat bahwa paket data tinggal sedikit? Cancel saja downloadnya. Sekarang, Android Nougat dapat menghentikan download langsung dari notifikasi download, tanpa perlu pergi ke aplikasi Google Play Store.

20. Keyboard shortcut helper

A6bf2972459c9cbb811f9f1d9d2b839e
Menggunakan keyboard fisik, kamu dapat menggunakan shortcut dari keyboard untuk menampilkan beberapa fitur dan aplikasi. Jika kamu masih mempelajarinya atau mencoba untuk mengingat shortcut tersebut, kamu dapat menekan tombol Search + / untuk melihat list shortcut dari aplikasi yang barusan kamu gunakan.
83982e142d57bcbaaca34d9ae263a5b2
5078ee4ab368770aadb4ed9cac813428
D5ba19751965e5a854be304007eafc9a

ARTIKEL TERKAIT
Jangan Mimpi Deh Bisa Nyicipin Android Nougat Ini Alasannya
Jangan Mimpi Deh, Bisa Cicipin Android Nougat! Ini Alasannya
Lg V20
RESMI! LG V20 Jalankan Android Nougat dan Dual Camera
Aplikasi Android Terbaru 11
10 Aplikasi Android Gratis Terbaru September 2016
APPS TERKAIT
Nonolive Logo Icon
Nonolive - Live Broadcasting 3.8.5
Apps TANG INTERNET LIMITED
Babe Baca Berita Indonesia Icon
Babe - Baca Berita 7.6.2
Apps Mainspring
Capsa Royale Icon
Capsa Royale 3.1.1
Games 88 Entertaiment
Icon Idm 86581
Internet Download Manager 6.38 Build 2
Apps Tonec Inc.
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal