Cara Mengetahui Cabang Bank dari No Rekening | Waspadai Penipuan!

Default

Kamu perlu mengetahui cabang bank tempat pembukaan rekening seseorang, namun hanya mengetahui no rekening saja? Tenang, kali ini Jaka akan membahas cara mengetahui cabang bank dari no rekening.

Sebelum masuk ke pembahasan caranya, ada baiknya untuk mengetahui berbagai alasan yang membuat seseorang perlu mengetahui cabang bank dari suatu nomor rekening.

Rasa ingin tahu ini umumnya muncul atas dasar kecurigaan akan terjadinya penipuan. Ya, semakin pesatnya perkembangan teknologi, maka semakin tinggi pula kasus kejahatan cyber.

Jika kamu merasakan kecurigaan terhadap salah satu nomor rekening, simak cara-cara mengetahui cabang bank dari no rekening berikut:

Cara Mengetahui Bank dari No Rekening

Meskipun tidak langsung dapat mengetahui nama banknya, namun setidaknya kamu bisa memprediksinya dengan cara ini. Berikut tabel yang menerangkan jumlah digit nomor rekening setiap bank:

Nama Bank Jumlah Digit Nomor Rekening
Bank Bukopin 10 digit
Bank Muamalat 10 digit
BCA 10 digit
BNI 10 digit
BRI 15 digit
BRI Syariah 10 digit
BTN 16 digit
BTN Syariah 10 digit
CIMB Niaga 13 digit
Danamon 10 digit
Mandiri 13 digit
Mandiri Syariah 10 digit

Cara Mengetahui Cabang Bank dari No Rekening

Nah, sekarang mari pahami cara untuk mengetahui cabang bank dari nomor rekening yang menurutmu mencurigakan itu.

Untuk keperluan ini, kamu bisa mengeceknya di situs kredibel.co.id, sebagai berikut:

Kredibel 33e8f

Sumber foto: (kredibel.co.id}

  1. Buka situs resmi pengecekan rekening di kredibel.co.id
  2. Login menggunakan akun google mail atau akun facebook
  3. Masukkan nomor rekening orang mencurigakan itu di kolom yang tersedia
  4. Klik tombol Check
  5. Situs Kredibel akan menginformasikan apakah nomor rekening tersebut aman atau tidak beserta cabang bank pembukaan rekening tersebut.

Lupa Nomor Rekening Sendiri?

Manusia memang tidak sempurna, sehingga kamu sendiri bahkan bisa lupa akan nomor rekeningmu sendiri.

Ketika kamu sedang mengisi formulir untuk memohonkan sesuatu, terkadang dibutuhkan nomor rekening juga.

Jika kamu tidak mengingatnya, maka permohonanmu itu tentu akan tertunda. Oleh sebab itu, simak cara-cara berikut ini untuk mengetahui nomor rekening yang tak sengaja kamu lupakan itu:

1. Membuka Buku Tabungan

Jika kamu sedang berada di dalam rumah, silakan buka almari atau laci tempatmu menyimpan buku tabungan.

Di halaman pertama dari buku tersebut, tercantum nomor rekening, nama pemilik buku, dan kantor cabang pembukaannya.

2. Pergi ke ATM

Jika kamu juga lupa tempat di mana kamu meletakkan buku tabunganmu, maka cobalah pergi ke ATM. Berikut langkah untuk mengecek nomor rekening di ATM:

  • Pertama, masukkan kartu ATM milikmu
  • Ketik PIN ATM milikmu
  • Pilih menu Cek Saldo
  • Di samping jumlah saldo yang kamu miliki, ada nomor rekeningmu

3. Buka Mobile Banking

Bagi kamu yang enggan untuk keluar rumah, tetapi tidak dapat menemukan buku tabunganmu, cara ini adalah yang paling tepat.

Tak peduli nasabah bank apa pun kamu, jika kamu telah mengaktifkan mobile banking, maka kamu pasti bisa mengecek nomor rekening lewat mobile banking. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi mobile banking milikmu
  • Login dengan Username atau User ID dan password atau kode akses yang telah kamu buat
  • Klik menu Informasi Saldo atau Informasi Rekening atau Informasi Personal
  • Di dalam menu tersebut kamu akan menemukan nomor rekeningmu

4. Hubungi Call Center

Jika ketiga opsi tadi tidak bisa kamu lakukan, maka hubungi saja call center dari bank tempatmu menabung. Jelaskan bahwa kamu lupa nomor rekening.

Kemudian petugas bank umumnya akan melakukan verifikasi data dengan menanyakan nama lengkap, tanggal lahir, dan nama ibu kandung.

Setelah itu, barulah petugas akan menyebutkan nomor rekeningmu.

5. Datang ke Kantor Cabang Bank Terdekat

Jika cara pertama sampai keempat masih belum berhasil, maka datangi kantor cabang terdekat dari bank tempatmu menabung dengan KTP dan NPWP, karena umumnya akan perlu untuk ditunjukkan.

Ambil nomor antrean customer service dan tunggu panggilan dengan sabar. Setelah dipanggil.

Jelaskan bahwa kamu lupa akan nomor rekeningmu sendiri. Customer service akan membantumu dengan senang hati.

Akhir Kata

Demikianlah cara mengetahui cabang bank dari no rekening lengkap dengan cara mengetahui nomor rekening diri sendiri yang tak sengaja terlupakan.

Baca juga artikel Finansial atau artikel menarik lainnya dari Brenda Prima.

ARTIKEL TERKAIT
Header 9 9be56
3 Cara Cek Rekening Penipu Online | Tidak Sampai 2 Menit!
Cara Mencairkan Saldo Google Play Banner D2bc5
Cara Mencairkan Saldo Google Play ke Rekening, Biar Uang Tetap Aman!
Tags Terkait: bank
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal