Toluna adalah aplikasi penghasil uang yang tengah populer di kalangan pengguna. Selain mudah digunakan kamu juga bisa memakai aplikasi ini dengan gratis.
Kamu cukup mengumpulkan banyak poin dari aplikasi ini untuk bisa ditukarkan dengan pulsa, saldo dana, atau saldo OVO. Untuk mendapatkan poin, kamu harus mengisi survei dalam aplikasi ini.
Dengan segala kemudahannya, pertanyaan besar seputar APK penghasil uang ini pun menyeruak. Apakah Toluna masuk ke kategori APK penghasil uang yang legit dan terbukti membayar? Ataukah justru APK ini menipu penggunanya seperti platform penghasil uang scam lainnya yang tidak terdaftar di OJK?
Buat kamu yang udah penasaran, di artikel ini Jaka bakal kasih penjelasan cara daftar dan mendapatkan uang di Toluna Influencer. Jaka juga bakal jelasin apakah situs ini aman atau hanya sekadar investasi bodong dengan skema Ponzi. Simak terus, ya!
>>> Download Toluna Terbaru 2022 <<<
Apa itu Toluna?
Toluna adalah situs penghasil uang yang sedang tren di kalangan para pemburu cuan. Toluna hadir dalam bentuk aplikasi dan situs. Untuk aplikasi kamu bisa mengunduhnya di Google Play Store.
Sistem kerja dari situs dan aplikasi ini sangat sederhana. Kamu hanya perlu mengisi survei yang ditawarkan Toluna setiap harinya. Setelah mengisi survei yang ada di dalamnya, kamu bakal mendapat poin.
Poin yang kamu dapatkan bisa kamu gunakan untuk membeli produk di marketplace maupun minimarket seperti Alfamart atau Indomaret. Kamu juga bisa mendapatkan voucher elektronik dan pulsa dari Toluna.
Karena situs dan aplikasi ini berbahasa Indonesia, kamu nggak bakal kesulitan menjawab survei. Tentunya kamu bisa jawab pertanyaan-pertanyaan yang ada di survei sepuasnya.
Semakin banyak survei yang kamu jawab, maka semakin banyak poin yang bisa didapatkan. Bagaimana? Kamu sudah siap untuk meraup cuan dari situs dan aplikasi Toluna?
Download Aplikasi Toluna
Sebagaimana disebutkan di atas, selain dalam bentuk situs, Toluna juga hadir dalam bentuk aplikasi.
Sebelum lanjut download, kamu harus cek dulu spesifikasi yang dibutuhkan untuk HP Android dan iOS agar kamu bisa memainkannya. Silakan cek detailnya di tabel ini:
Detail | Toluna |
---|---|
Developer | Toluna |
OS Minimal | Bervariasi berdasarkan perangkat |
Ukuran | 19 MB |
Platform | Android iOS |
Versi | 4.4.2 (Terbaru) |
Berikut ini link download Toluna APK yang bisa kamu download sesuai dengan fitur unggulannya. Versi terbaru sudah menyediakan beberapa survei yang bisa kamu isi untuk mendapatkan poin.
Versi | Tanggal Rilis | Fitur Unggulan | Link Download |
---|---|---|---|
4.4.2 (Terbaru) | 4 Juli 2022 | - | Klik di Sini |
Cara Daftar Toluna
Untuk mulai menggunakan situs ini, kamu harus mendaftar. Kamu bisa mendaftar dengan menyertakan data diri lengkap. Berikut adalah cara mendaftar di aplikasi Toluna Influencer:
- Unduh aplikasi Toluna di Playstore
- Jalankan aplikasi Toluna influencer.
- Klik Gabung Dengan Kami.
- Klik lanjutkan.
- Masukkan nama depan dan klik lanjutkan.
- Masukkan nama belakang dan klik lanjutkan.
- Masukkan tanggal lahir.
- Klik lanjutkan.
- Tentukan jenis kelamin dan klik lanjutkan.
- Masukkan kode pos tempat tinggal dan klik lanjutkan.
- Masukkan nomor HP dan klik lanjutkan.
- Masukkan alamat email.
- Buat kata sandi.
- Klik selesaikan pendaftaran.
- Klik selesai.
- Masuk ke akun gmail dan klik konfirmasi.
- Klik memulai.
Cara Mendapatkan Uang dari Toluna Penghasil Uang
Ada beberapa cara mendapatkan uang dari situs Toluna. Kamu bisa mendapatkan poin untuk ditukar dengan uang. Caranya adalah dengan mengisi misi survei.
Setiap survei yang kamu isi akan menghasilkan 200 poin untuk survei flash, 1.400 poin untuk survei cepat serta ada pula yang sampai 3.000 poin jika kamu mengisi survei premium sob.
Caranya pun tidak sulit, cukup jalankan aplikasi ini lalu secara otomatis akan tampil 3 menu survei tersebut. Kamu tinggal pilih salah satu dan isi pertanyaan di surveinya.
Selain cara di atas, kamu juga bisa memperoleh tambahan poin dengan mengundang teman-teman atau pengguna lain untuk bergabung dengan aplikasi toluna influencer penghasil uang. Caranya adalah sebagai berikut:
- Masuk ke situs atau aplikasi Toluna influencer penghasil uang.
- Login dengan akunmu.
- Klik garis tiga pojok kanan atas.
- Klik menu Rincian Akun.
- Klik menu undang teman kamu dengan menyalin tautan.
- Bagikan tautan itu dengan kawanmu.
Cara Menarik Saldo Toluna Aplikasi Penghasil Uang
Nah, untuk mendapatkan uang dari situs ini, kamu harus memahami bagaimana cara menarik saldo Toluna. Tanpa berpanjang lebar, berikut cara menarik saldo dari situs ini:
- Kamu harus memiliki poin yang cukup banyak.
- Masuk ke menu Hadiah.
- Pilih salah satu dari menu penarikan.
- Jadikan e-gift di tokopedia, saldo ovo, vocher elektronik indomart, covher elektronik alfamart, saldo dana, saldo paypall, atau pun pulsa.
- Pilih salah satu menu tersebut.
- Klik Dapatkan.
- Tunggu sesuai estimasi tunggu yang di tentukan sampai saldo dapat kamu nikmati.
Apakah Situs Toluna Aman dan Terbukti Membayar?
Mungkin kamu bertanya apakah Toluna ilegal? Bisa dikatakan aplikasi ini resmi mengingat ada di Playstore. Artinya aplikasi ini telah dikurasi oleh Google sebagai platform penyedia.
Akan tetapi jika kamu cek pada review di aplikasinya, banyak pengguna yang memberikan rating cukup burung, yakni bintang satu. Banyak pengguna yang mengeluhkan kualitas aplikasi ini.
Beberapa di antaranya mengeluhkan jumlah survei yang diisi semakin sedikit. Artinya poin yang mereka dapatkan tidak terlalu banyak. Mereka juga mengaku kesulitan mengisi survei dan kadang dikeluarkan di tengah-tengah.
Itu tentunya bisa menjadi pertimbangan kamu sebelum memutuskan menggunakan aplikasi ini. Jangan sampai kamu ditipu dan menghabiskan banyak waktu untuk hal yang sia-sia.
Selain itu, sebagai aplikasi penghasil uang, Toluna tidak terdaftar di OJK. Hal tersebut makin menambah spekulasi bahwa APK ini rawan penipuan dan penyalahgunaan data pengguna.
BONUS: Inilah Ciri-ciri Investasi Bodong yang Berbahaya | Jangan Sampai Tertipu!
Investasi memang penting. Terlebih kamu bisa dapat pendapatan pasif. Tapi, jangan sampai kamu tertipu. Jadi kamu harus mengenali ciri-ciri investasi bodong.
Investasi bodong adalah iming-iming kemudahan berinvestasi dengan imbal hasil yang tidak wajar dan cenderung besar.
Program investasi abal-abal masih menjadi polemik sampai saat ini. Pasalnya, orang cenderung tergoda dengan harapan cepat kaya lewat investasi.
Padahal berinvestasi adalah proses yang bisa diukur, bertahap, dan tidak secara instan. Ketidaktahuan dan rasa ketergesaan inilah bisa membuat investasi bodong masih mendapatkan tempat.
Investasi bodong adalah suatu program investasi fiktif baik untuk sektor investasi riil atau produk keuangan.
Biar kamu tidak tertipu dengan iming-iming investasi bodong dan menjadi korban, Jaka bakal mengupas ciri-ciri dari investasi abal-abal ini. Baca artikel di bawah ini, ya!
Akhir Kata
Nah, itu tadi ulasan Toluna sebagia aplikasi penghasil uang. Kini kamu bisa menimbang lagi apakah akan menggunakan situs ini atau tidak. Pastikan kamu tidak gampang tergiur dengan keuntungan besar dalam waktu cepat ya, geng. Apalagi jika platform penghasil uang tersebut tidak terdaftar di OJK
Baca juga artikel seputar Aplikasi atau artikel menarik lainnya dari Grienda.