4 Cara Instal Ulang HP Android Semua Merek | Mudah & Simpel!

Ditulis oleh Ayu Pratiwi - Sunday, 18 October 2020, 11:00
Cara instal ulang HP bisa dilakukan dengan empat cara mudah. Simak penjelasan selengkapnya mengenai cara instal ulang HP Android di bawah ini!

Pada era serba digital seperti saat ini, penggunaan smartphone nggak bisa lepas dari kehidupan sehari-hari. Banyak aktivitas harian yang mengandalkan HP, seperti mengambil foto, mengecek media sosial, atau melakukan pembayaran di aplikasi e-wallet.

Saat ini HP Android pun sudah nggak kalah dengan smartphone iOS. Dibekali dengan fitur-fitur canggih serta harga yang relatif terjangkau membuatnya diminati oleh banyak kalangan.

Meskipun demikian, bukan berarti penggunaan HP Android tanpa masalah. Bisa jadi suatu saat smartphone-mu mengalami kendala yang serius, seperti hang, bootloop, atau banyak virus.

Guna mengatasi masalah ini, kamu bisa mengikuti cara instal ulang HP Android yang langkah-langkahnya bisa kamu simak melalui penjelasan di bawah.

Cara Instal Ulang HP Android dengan Mudah

Smartphone mengalami masalah yang serius ketika kita membutuhkannya di saat-saat penting memang bikin keki, geng. Oleh karena itu, kamu harus tahu cara mengatasi hal ini jika sewaktu-waktu mengalaminya.

Nah, berikut adalah 4 cara instal ulang HP Android yang bisa kamu lakukan ketika smartphone mulai mengalami masalah yang nggak bisa diselesaikan hanya dengan restart HP. Yuk, disimak.

DISCLAIMER

Segala bentuk kerusakan dan kehilangan data bukan merupakan tanggung jawab JalanTikus. Jaka hanya sebatas memberikan informasi.

ADVERTISEMENT

Cara Instal Ulang HP dengan Factory Reset

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk instal ulang HP adalah melalui menu Pengaturan atau Settings yang menjadi bawaan di setiap HP. Dengan cara ini, kamu nggak perlu susah-susah download aplikasi lain, geng.

Nah, cara instal ulang HP melalui menu Setting disebut sebagai reset HP. Jika kamu melakukan reset HP, maka semua data akan terhapus dan sistem kembali ke pengaturan pabrikan. Dengan demikian, cara ini juga disebut sebagai factory reset.

Setelah membersihkan semua data dan mengembalikan sistem, biasanya performa perangkat akan kembali lancar seperti semula. Berikut adalah langkah-langkah yang bisa kamu ikuti sebagai cara instal ulang HP dengan factory reset.

Langkah 1 - Buka Menu Setting

Langkah 2 - Melakukan Factory Reset

Cara Instal Ulang HP dengan Kode Rahasia

Sumber foto: TuxNews.it

Cara instal ulang HP OPPO, Samsung, vivo, dan lainnya yang kedua adalah dengan meggunakan kode rahasia. Pada dasarnya, setiap merek HP Android memiliki kode rahasia masing-masing yang dapat membantu kamu masuk ke fitur tertentu dengan cepat.

Contohnya, kamu bisa mengakses kode *#06# sebagai cara cek IMEI pada HP Xiaomi. Namun, ada juga beberapa kode rahasia yang berlaku untuk semua merek HP Android, termasuk kode rahasia untuk instal ulang HP.

Ada dua jenis kode rahasia sebagai cara instal ulang HP, yaitu kode rahasia untuk soft reset dan kode rahasia untuk hard reset. Kalau kamu ingin mengetahui perbedaan keduanya, kamu bisa baca melalui artikel berikut ini.

Nah, cara instal ulang HP menggunakan kode rahasia bisa dilakukan dengan sangat mudah. Kamu hanya perlu buka aplikasi Phone, lalu ketik *#*#7780#*# dan klik Dial jika ingin melakukan soft reset, atau akses kode *2767*3855# jika lebih memilih hard reset.

Selanjutnya, kamu hanya perlu menunggu proses reset hingga selesai, lalu restart smartphone-mu. Dengan demikian, menggunakan kode rahasia Xiaomi maupun HP Android lainnya membuat instal ulang HP menjadi lebih praktis.

Cara Instal Ulang HP dengan Flash HP

Sumber foto: Android :: Gadget Hacks

Flash HP, atau juga disebut sebagai flashing HP, adalah proses menginstal ulang sistem operasi Android agar kembali seperti semula. Flash HP sering dipilih sebagai cara instal ulang HP karena terbukti ampuh mengatasi berbagai masalah.

Manfaat melakukan flashing adalah meningkatkan performa HP dan menghilangkan virus. Namun, flashing berpotensi membuat smartphone menjadi bootloop atau bahkan mati total jika terjadi kesalahan pada prosesnya.

Cara flashing HP Android berbagai merek kurang lebih sama, yang membedakan hanyalah firmware yang digunakan. Kamu harus menyesuaikannya dengan merek dan tipe HP milikmu. Berikut adalah daftar firmware HP Android berbagai merek.

Dengan demikian, kamu tetap bisa mengikuti cara instal ulang HP Samsung dengan dan tanpa PC meskipun kamu menggunakan HP vivo. Sesuaikan saja dengan firmware vivo yang sudah kamu download, geng.

Cara Instal Ulang HP dengan Instal Custom ROM

Cara instal ulang HP terakhir yang bisa kamu lakukan adalah dengan melakukan instal custom ROM, yaitu sebuah sistem yang telah dimodifikasi dengan tujuan untuk meningkatkan performa HP Android.

Berbeda dengan stock recovery yang merupakan bawaan HP dan hanya bisa instal update ROM resmi, custom ROM memungkinkan kamu untuk menginstal berbagai file seperti Tweak, Custom Kernel, ROM, dan lainnya.

Jika kamu instal custom ROM, maka hal ini sama dengan mengganti sistem Android. Sementara itu, mengganti sistem sama dengan melakukan instal ulang HP. Nah, instal custom ROM bisa dilakukan melalui software Team Win Recovery Project (TWRP).

Daripada kamu penasaran, langsung saja simak cara instal ulang HP dengan meng-instal custom ROM berikut ini.

Langkah 1 - Download TWRP

Langkah 2 - Masuk ke Mode TWRP

Sumber foto: Adrootoid
Sumber foto: Adrootoid

Langkah 3 - Instal Custom ROM

Sumber foto: Adrootoid

Akhir Kata

Itu dia empat cara instal ulang HP yang bisa kamu lakukan untuk memperbaiki berbagai masalah yang mungkin terjadi di HP Android. Semoga dengan cara-cara yang Jaka berikan di atas kamu nggak bingung lagi ketika menghadapi kendala pada smartphone-mu, ya, geng.

Baca juga artikel seputar Tech Hack atau artikel menarik lainnya dari Sheila Aisya Firdausy.

ARTIKEL TERKAIT
Kembali Keatas