Situs penghasil uang online bisa jadi opsi untuk kamu yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan. Apalagi sekarang ini ada banyak cara untuk menghasilkan uang secara online. Kamu bisa berjualan produk, jadi freelancer, sampai berinvestasi.
Tapi sebelum itu, kamu wajib tahu rekomendasi website penghasil uang online yang terpercaya dan terbukti membayar. Seperti yang kita tahu, nggak sedikit situs palsu di luar sana yang justru menipu dan merugikan penggunanya.
Makanya, simak dulu rekomendasi situs online penghasil uang terbaru dan terbaik 2023 dari Jaka berikut ini. Nggak cuma bisa dapat uang tunai, tapi kamu juga bisa menghasilkan kripto dan berbagai hadiah lainnya, loh.
Baca Juga: Game Online Penghasil Uang Terbanyak 2023, Tercepat dan Terbukti Membayar
1. Sribulancer
Sribulancer adalah platform penghubung antara pencari kerja dan penyedia kerja freelance. Dikembangkan oleh PT Sribu Digital Kreatif, Sribulancer menawarkan lowongan pekerjaan freelance dalam berbagai bidang.
Freelancer bisa mendaftar dan mencari pekerjaan sesuai dengan bidang keahlian, dengan gaji yang bisa dinegosiasikan langsung dengan klien. Ada komisi 10% untuk setiap job yang didapat, dan pendaftaran secara gratis.
2. Twitch
Twitch (https://www.twitch.tv/) adalah situs penghasil uang online 2023 yang memungkinkan pengguna untuk mengunggah dan menonton video serta melakukan streaming. Pengguna Twitch terdiri dari gamer dan musisi yang rajin memposting konten.
Mendapatkan uang di Twitch mirip dengan YouTube atau YouTube Gaming, kamu perlu memposting konten secara rutin agar bisa mendapatkan subscribers dan donasi yang banyak. Ini cocok bagi kamu yang hobi bermain game dan suka ngonten di media sosial!
Baca Juga: Daftar Website Penghasil DANA Terbaik & Terpercaya 2023
3. Swagbucks
Swagbucks (https://www.swagbucks.com/) adalah situs penghasil uang online yang membayar penggunanya sejak tahun 2014. Kamu bisa dapat uang dengan menjawab survei, menonton video, main game, atau berjualan produk afiliasi setelah membuat akun dan memverifikasinya.
Setiap aktivitas akan memberikanmu poin SB yang bisa ditukar dengan saldo PayPal atau produk di Amazon. Misalnya, menonton video 2 menit bisa menghasilkan 2 SB dan mengumpulkan 430 SB setara dengan 4 dolar AS.
Rekomendasi Situs Penghasil Uang Online 2023
- Sribulancer
- Twitch
- Swagbucks
- Rev
- ySsense
- Fiverr
- Etsy
- Clickworker
- Shutterstock
- 99designs
- YouTube Partner
- Facebook Ad Breaks
- Upwork
- Dailymotion
- Poin-web
- Steemit
- Envato Markets
- Involve Asia
- 2Captcha
- Safelink
- SnackLink
- ACX.com
Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News
Baca juga artikel seputar Hiburan, Viral, atau artikel menarik lainnya dari Syifa Nuri Khairunnisa.