Mencari penghasilan menggunakan smartphone bukanlah hal yang mustahil. Ada banyak cara supaya kamu bisa memperoleh penghasilan hanya bermodal kuota internet dan smartphone saja.
Mulai dari yang terkecil seperti aplikasi penghasil pulsa gratis hingga yang dapat menghasilkan jutaan rupiah, salah satunya adalah aplikasi mining bicoin.
Menambang bitcoin gratis juga bisa dilakukan dengan beberapa cara, mulai dari mencari pada website mining bitcoin dan lainnya. Jika mau yang lebih praktis, kamu mengandalkan aplikasi penghasil di Android.
Nah, kali ini Jaka bakal membahas rekomendasi aplikasi mining bitcoin Android 2021 yang sangat menjanjikan dan wajib kamu coba. Penasaran? Langsung saja simak ulasannya di bawah ini!
1. Sweatcoin
Dapat Bitcoin gratis sekalian olahraga supaya tubuh segar bugar? Bisa banget kalau pakai aplikasi Sweatcoin!
Sweatcoin merupakan aplikasi cryptocurrency yang mengharuskan kamu untuk berolahraga untuk mendapatkan bitcoin gratis sesuai usahamu.
Aplikasi mining bitcoin ini akan melakukan pemindaian menggunakan lokasi GPS dan mengkonversi langkah ke dalam unit Sweatcoins.
Detail | Sweatcoin |
---|---|
Developer | Sweatco Ltd |
OS Minimal | Android 4.4 dan yang lebih tinggi |
Ukuran | 24MB |
Rating (Google Play) | 3.9/5.0 |
Download Sweatcoin di sini.
2. StormX: Shop and Earn Crypto
Untuk mining bitcoin, kamu juga bisa menggunakan aplikasi StormX: Shop and Earn Crypto yang tergolong mudah untuk dimainkan, bahkan untuk pemula sekali pun
Aplikasi mining bitcoin iOS dan Android ini punya dua mekanisme untuk mendapatkan uang digital. Pertama, kamu bisa mendapatkannya setiap 30 menit dengan membuka aplikasi dan menonton iklan di dalamnya.
Kedua, kamu bisa mengerjakan berbagai tugas yang diberikan seperti men-download aplikasi dan lainnya. Semakin banyak tugas yang dimainkan, semakin banyak pula jumlah Bitcoin yang bisa dihasilkan.
Detail | StormX: Shop and Earn Crypto |
---|---|
Developer | StormX Singapore PTE LTD. |
OS Minimal | Android 2.2.3 dan yang lebih tinggi |
Ukuran | 1,3MB |
Rating (Google Play) | 4.4/5.0 |
Download StormX: Shop and Earn Crypto di sini.
3. CashPirate - Make & Earn Money
CashPirate - Make & Earn Money memang pada dasarnya bukanlah aplikasi penghasil Bitcoin secara langsung. Tapi, aplikasi ini memiliki opsi pembayaran bitcoin melalui akun Bitcoin Wallet.
CashPirate juga diklaim banyak orang sebagai aplikasi tercepat dan termudah dalam mining bitcoin gratis Android. Keuntungan yang bisa kamu dapatkan pun cukup menjanjikan.
Kamu hanya perlu menyelesaikan sejumlah tugas, seperti mengunduh aplikasi, menjawab survei, menonton video, hingga melakukan pendaftaran pada penawaran tertentu.
Kumpulkan koin pada aplikasi CashPirate dan kemudian tukarkan dengan bitcoin. Cara menambang bitcoin untuk pemula dan profesional ini cukup mudah, kan?
Detail | CashPirate - Make & Earn Money |
---|---|
Developer | ayeT-Studios |
OS Minimal | Android 2.23 dan yang lebih tinggi |
Ukuran | 1,3MB |
Rating (Google Play) | 4.4/5.0 |
Download CashPirate - Make & Earn Money di sini.
4. BTC Safari - Free Bitcoin
Untuk cara mendapatkan Bitcoin di Android yang pertama, kamu bisa menggunakan BTC Safari - Free Bitcoin yang bisa digunakan dengan mudah dan cepat.
Aplikasi ini akan membayar kamu setiap 15 menit sekali dan memungkinkan kamu mendapatkan hingga 400 Satoshi dalam sekali klaim.
Walau terlihat seperti aplikasi biasa, tapi BTC Safari masih bisa dipercaya, kok! Untuk menggunakannya, kamu cukup mendaftarkan alamat email dan alamat Bitcoin Wallet, geng.
Detail | BTC Safari - Free Bitcoin |
---|---|
Developer | BTC SAFARI |
OS Minimal | Android 4.0 dan yang lebih tinggi |
Ukuran | 1,5MB |
Rating (Google Play) | 3.5/5.0 |
Download BTC Safari di sini.
5. Claim Free Bitcoin
Cara kerja aplikasi mining Bitcoin bernama Claim Free Bitcoin ini juga tidak terlalu berbeda dengan aplikasi mining Bitcoin gratis lainnya.
Dalam aplikasi ini, kamu bisa melakukan klaim sejumlah Satoshi yang bisa ditarik tiap 15 menit sekali. Dalam sekali klaim, kamu bisa mendapatkan maksimal 1.500 Satoshi.
Secara tampilan, kamu akan mendapatkan beberapa petunjuk cara menggunakan dan hadiah yang bisa kamu dapatkan. Cukup menggiurkan untuk kamu cobain, kan?
Detail | Claim Free Bitcoin |
---|---|
Developer | JPLabs |
OS Minimal | Android 4.4 dan yang lebih tinggi |
Ukuran | 7,9MB |
Rating (Google Play) | 4.1/5.0 |
Download Claim Free Bitcoin di sini.
6. GrabPoints
GrabPoints akan memberimu berbagai tugas, mulai dari yang ringan seperti membuka website dan melihat tayangan iklan, ataupun menonton video, mendownload aplikasi hingga melakukan survey.
Cara mining bitcoin di aplikasi ini adalah dengan menyelesaikan tugas. Nantinya, kamu akan langsung mendapat bitcoin dengan jumlah yang bervariasi berdasarkan tugas yang kamu selesaikan.
Namun pada umumny, tugas dengan penghasilan bitcoin terbesar akan kamu temukan adalah mengunduh aplikasi atau game dan menonton video. Daripada penasaran, mending langsung coba!
Detail | GrabPoints |
---|---|
Developer | GrabPoints |
OS Minimal | Android 4.4 dan yang lebih tinggi |
Ukuran | 16MB |
Download GrabPoints di sini.
7. Bitmaker
Terakhir, ada aplikasi mining bitcoin bernama BitMaker yang menawarkan imbalan untuk setiap tugas yang diberi. Nominalnya pun cukup menggiurkan dan penggunaan aplikasinya sangat mudah dipahami.
BitMaker menyediakan dua pilihan misi yang bisa kamu selesaikan, mulai dari menonton tayangan iklan hingga mengunduh aplikasi. Selesaikan semua tugas agar kamu bisa menambah lebih banyak bitcoin!
Detail | BitMaker |
---|---|
Developer | Your Apps Lib |
OS Minimal | Android 4.4 dan yang lebih tinggi |
Ukuran | 2.8MB |
Download BitMaker di sini.
Akhir Kata
Itu dia kumpulan aplikasi mining bitcoin gratis terbaik di HP Android. Jika memang sedang berniat menambang bitcoin gratis, maka kamu bisa mencoba rekomendasi aplikasi di atas.
Setelah bitcoin kamu terkumpul banyak, kamu bisa mencairkannya menjadi rupiah. Kunci sukses bermain aplikasi tersebut hanyalah bersabar dan terus menyelesaikan tugas yang ada.
_Baca juga artikel seputar Crypto Blockchain, DApps, NFT, atau artikel menarik lainnya dari JalanTikus.