Cara Membuat Scrolling Text I Lou You untuk Ayang di WhatsApp, Bikin Dia Terkesan!

Ditulis oleh Risma Idris - Thursday, 11 August 2022, 18:00
Scrolling text i love you bisa menjadi alternatif buat menunjukkan rasa cinta ke pasangan dengan cara yang unyu. Simak cara buatnya di sini, yuk.

Mengekspresikan afeksi ke seseorang sekarang bisa kamu lakukan lewat scrolling text I Love You yang lagi viral di dunia maya.

Nggak hanya melulu lewat bunga, lagu romantis, ataupun menghadiahkan stiker WhatsApp terbaru ke gebetan, cara ini terbilang lebih unyu, kekinian, dan romantis, lho.

Soalnya, dengan scrolling text I Love You, kamu bisa menunjukkan betapa bersusah payahnya kamu dalam menyusun kata cinta dalam beberapa baris pesan WA yang kamu kirim ke si dia.

Penasaran gimana cara membuat scrolling text ini? Yuk, simak tentang hal itu dan cara membuat tren yang sedang viral tersebut di bawah.

Apa Itu Scrolling Text I Love You?

Sumber foto: Pixabay - Chatting-an di WhatsApp terbaru

I Love You scrolling text with emoji adalah salah satu tren yang tengah viral media sosial, khususnya WA. Selain membalas pesan dengan reaction emoji, kultur maya tersebut juga booming di mana-mana karena banyak dipamerkan pengguna TikTok.

Alhasil, nggak sedikit yang turut ingin mencoba. Pasalnya, dengan mengirimkan seseorang pesan cinta di WA dalam jumlah yang banyak, bisa sampai beberapa barisan pesan, kamu bisa menunjukkan rasa cinta dan sayang dengan cara yang menggemaskan.

Orang yang menerima pesan itu bakalan bisa melihat usaha kamu dalam membuat pesan cinta berbaris-baris ke dirinya, geng.

ADVERTISEMENT

Sederhananya, scrolling text I Love You <3 merupakan tulisan "I Love You" yang dibuat dalam banyak baris pesan sehingga orang lain harus men-scroll tulisan tersebut untuk membacanya sampai habis.

Nggak seperti pesan biasa, tulisan "I Love You" dalam pesan WA yang kamu kirim bisa dimodifikasi gayanya sehingga nampak keren dan aesthetic.

Kata-kata "I Love You" yang kamu kirim juga bisa kamu manfaatkan buat nembak gebetan, lho. Kalau ada seseorang yang sedang kamu dekati, berhenti mengirimkan puisi dan bunga.

Coba sesekali tembak dia dengan menggunakan scrolling text I Love You So Much ini. Dijamin doi bakalan mabuk kepayang, deh, geng.

Cara Membuat Google Scrolling Text I Love You

Sumber foto: Pixabay - Menggunakan emoji love di WA

Tenang saja, kamu nggak akan kelihatan lebay di saat mengikuti tren ini, kok. Kamu bisa tampil sebagai sosok yang kreatif dan out of the box.

Gimana caranya? Caranya gampang banget! Kamu bisa simak langkah-langkah membuat scrolling text I Love You ke keluarga, pasangan, maupun best friends dengan menyimak penjelasan Jaka di bawah ini.

  1. Kunjungi situs Patorjk.com atau klik URL di sini.
  2. Tarik ke bawah dan pilih menu Copy Output buat menyalin kata "I Love you" .
  3. Kalau dirasa basic, ganti pakai kata-kata yang diinginkan dengan masukkan kata tersebut di kolom "Must Waste More Time".
  4. Klik tombol "Again! Again I Say!", tunggu beberapa saat sampai tulisan berubah.
  5. Copy dan paste dengan klik tombol "Copy Output Text" kembali. Selesai!
Sumber foto: Patorjk.com - Membuat pesan panjang di WA menggunakan bot

Cara Mengirim Scrolling Text Time I Love You Baby

Sumber foto: Pixabay - Tech hack chattingan di WhatsApp

Kalau kamu sudah membuat dan bahkan memodoifikasi teks di scrolling text menjadi "Sorry", "I need you" atau "I hate you", kamu bisa langsung mengirimnya ke keluarga, gebetan, atau besti kamu, geng. Cara gampang, yuk, simak langkah-langkahnya di bawah ini:

  1. Tempel-salin pesan pada tombol Copy Output Text.
  2. Jika sudah, buka aplikasi WhatsApp.
  3. Masuk ke grup WhatsApp atau pilih kontak yang ingin kamu tuju.
  4. Salin teks yang sudah kamu copy di website Patorjk tadi, deh.
  5. Selesai.

Sebagai informasi tambahan, karena scroll text bisa sampai beberapa baris, kalau kamu mager menggulirkan mouse untuk mencari tombol menempel-salin text dari website tersebut, maka kamu bisa menonaktifkan gulirnya, geng.

Jadi, kamu tinggal tunggu halaman berubah dan sistem akan berjalan sendiri sampai menampilkan menu copy-paste yang kamu mau. Caranya adalah dengan memilih off pada menu Auto Scroll di bagian Must Waste More Time.

Akhir Kata

Bagaimana, memanfaatkan scrolling text I Love You buat menyatakan rasa cinta ke si dia kekinian banget, bukan?

Cara membuatnya juga gampang sehingga kamu nggak perlu menuliskan pesan sampai berbaris-baris halaman. Lebih effortless, tapi menggemaskan. Sekian dan selamat mencobanya!

Baca juga artikel seputar Cara Menggunakan Rumus VLOOKUP Beda Sheet, Dijamin Nggak N/A, 5 Cara Download Story IG Melalui Link Terlengkap 2022, atau artikel Tips lainnya dari Rismawati Idris.

ARTIKEL TERKAIT

150+ Caption IG Singkat, Simple, Aesthetic, & Keren: Dijamin Viral & Banjir Like!

ARTIKEL TERKAIT

10 Aplikasi Instagramable untuk Feed Instagram | Dijamin Aesthetic!

100% WORKS! Begini Cara Menambah Followers Instagram Gratis dan Teruji!

417 Nama TikTok Aesthetic yang Keren dan Terbaru 2024, Anti-Mainstream & FYP!

Ukuran Feed Instagram 2021 Terbaru & Terlengkap | Jadi Rapi & Aesthetic!

Kembali Keatas