3 Cara Merahasiakan Nomor WA yang Paling Mudah Dilakukan

Ditulis oleh Ayu Pratiwi - Wednesday, 26 August 2020, 21:00
Ada cara menyembunyikan nomor WA jika kamu ingin nomor pribadimu tidak tersebar. Selain itu, juga ada cara menyembunyikan nomor telepon teman di WA, lho.

WhatsApp (WA) telah memiliki total 2 miliar pengguna hingga saat ini. Berbagai fitur menarik seperti stiker, GIF, pesan suara, dan Story seperti pada Instagram berhasil menarik banyak orang untuk menjadikan WA sebagai aplikasi instant messaging pilihan.

Tidak seperti media sosial populer lain yang mengharuskan kamu untuk membuat username dan password, kamu hanya perlu memasukkan nomor telepon untuk mendaftar akun WhatsApp.

Sayangnya, hal ini berarti orang-orang yang memiliki nomormu secara otomatis juga memiliki akun WhatsApp-mu di daftar kontak mereka, sehingga kamu tidak bisa memilih siapa saja yang bisa berteman dengan kamu.

Kalau kamu tidak ingin kontakmu muncul, kamu bisa coba cara menyembunyikan nomor WA. Hal ini juga berlaku sebaliknya, yaitu ketika kamu ingin menyembunyikan nomor telepon teman dari aplikasi WA yang ada di HP-mu.

Cara Menyembunyikan Nomor WhatsApp

Cara menyembunyikan nomor di WhatsApp, baik nomor kita sendiri maupun nomor teman, banyak dicari orang-orang karena alasan privasi. Sayangnya, WhatsApp tidak menyediakan fitur khusus untuk melakukan hal ini, geng.

Oleh karena itu, kita harus mengakali sendiri cara menyembunyikan nomor telepon di WhatsApp. Ada beberapa trik yang bisa kamu lakukan untuk menjaga nomormu tetap privat maupun menyembunyikan nomor telepon teman agar tidak terlihat di aplikasi WhatsApp di HP-mu.

Nah, sebelum Jaka menjelaskan tentang cara menyembunyikan nomor teman di WA, Jaka akan menjelaskan terlebih dahulu tentang cara menyembunyikan nomor WA sendiri. Kamu bisa simak langkah-langkahnya melalui penjelasan berikut.

ADVERTISEMENT

Cara Menyembunyikan Nomor WA Sendiri

Kali ini, Jaka akan menjelaskan cara menyembunyikan no telepon kita di WhatsApp. Namun, kalau kamu sudah memiliki aplikasi WA di HP-mu, kamu perlu uninstall terlebih dahulu agar bisa registrasi akun baru.

Kamu juga membutuhkan aplikasi TextNow untuk mendapatkan nomor telepon virtual yang dapat digunakan untuk registrasi akun WhatsApp. Dengan demikian, nomor telepon yang terdaftar di akunmu bukanlah nomor telepon asli yang kamu gunakan sehari-hari.

Daripada kamu semakin penasaran, yuk, simak penjelasan Jaka di bawah ini mengenai cara menyembunyikan info dan nomor telepon di WA menggunakan aplikasi TextNow.

Langkah 1 - Download Aplikasi TextNow

TextNow - Free US Phone Number 20.7.1
Apps Social & Messaging TextNow, Inc.
DOWNLOAD

Langkah 2 - Buka Aplikasi TextNow

Sumber foto: Lifewire

Langkah 3 - Membuat Nomor Telepon Sendiri

Sumber foto: Lifewire

Langkah 4 - Buka Aplikasi WhatsApp

Sumber foto: Lifewire

Langkah 5 - Registrasi Akun WhatsApp

Nah, kalau kamu sudah mengikuti langkah-langkah di atas, maka kamu sudah berhasil mendaftarkan akun WhatsApp menggunakan nomor telepon dari aplikasi TextNow, sehingga nomor yang terlihat di akun WhatsApp-mu adalah nomor telepon virtual.

Disclaimer

Jika cara menyembunyikan no telepon kita di WhatsApp menggunakan aplikasi TextNow tidak berhasil karena dideteksi sebagai nomor yang tidak valid, maka kamu perlu menghubungi WhatsApp agar nomor teleponmu bisa ditambahkan secara manual.

Cara Menyembunyikan Nomor Teman di WA

Jika menyembunyikan akun WhatsApp sendiri membutuhkan aplikasi pihak ketiga, maka cara menyembunyikan akun WhatsApp teman tidak membutuhkan aplikasi lain, geng.

Kamu bisa langsung memanfaatkan aplikasi WhatsApp serta fitur Kontak yang ada di smartphone-mu. Supaya lebih jelas, langsung saja simak cara menyembunyikan nomor teman di aplikasi WA di bawah ini.

Menggunakan Fitur Kontak

Cara pertama dalam menyembunyikan akun WhatsApp teman adalah dengan menggunakan fitur Kontak yang pasti ada di setiap smartphone. Berikut adalah langkah-langkah yang bisa kamu ikuti.

Langkah 1 - Buka Fitur Kontak
Langkah 2 - Edit Nomor Telepon

Tips

Jika nomor temanmu masih terdaftar sebagai nomor WA, maka hapus saja kontak temanmu dan buat baru dengan nomor yang dua angka terakhirnya sudah dihapus. Jangan lupa mencatat nomor asli temanmu agar bisa menambahkannya kembali sebagai kontak WA di kemudian hari.

Menggunakan Fitur Archive pada WhatsApp

Cara kedua yang bisa kamu lakukan untuk menyembunyikan nomor telepon teman di aplikasi WhatsApp adalah dengan menggunakan fitur Archive (arsip) yang langsung tersedia di aplikasi tersebut. Kamu bisa simak langkah-langkahnya di bawah ini.

Langkah 1 - Buka Aplikasi WhatsApp
Langkah 2 - Buka Fitur Archive

Disclaimer

Cara menyembunyikan nomor teman di WA menggunakan fitur Archive hanya berfungsi untuk menyembunyikan nomornya dari daftar Chats. Kamu masih bisa melihat nomor temanmu di daftar kontak yang ada di aplikasi WA.

Akhir Kata

Itu dia 3 cara menyembunyikan nomor WhatsApp milik kita sendiri maupun milik teman. Dengan demikian, kamu nggak perlu khawatir lagi nomor pribadimu tersebar kepada pihak-pihak yang tidak berkepentingan, serta bisa memilih teman yang nomornya ingin kamu sembunyikan dari aplikasi WA di HP-mu.

Baca juga artikel seputar Tech Hack atau artikel menarik lainnya dari Sheila Aisya Firdausy.

ARTIKEL TERKAIT

15 Aplikasi Chat Selain WA Terbaik, Alternatif Chatting Tanpa Putus!

12 Aplikasi Pembuat Stiker WA Gratis Terbaik 2023, Bisa Bikin Stiker Muka Sendiri!

7+ Cara Cek Pemilik Nomor Telepon Tidak Dikenal Terbaru 2024, Bisa Tangkap Para Penipu!

3 Cara Menyembunyikan Kontak WA Supaya Tidak Ketahuan Pacar!

Kembali Keatas