Cara jualan online di Facebook lumayan berbeda dengan berjualan di Shopee, Tokopedia, dan berbagai e-commerce daring lainnya, lho.
Hal ini lantaran FB sejatinya adalah sebuah platform media sosial. Hanya saja, banyak pengguna yang memanfaatkan ramainya Facebook sebagai sumber pemasukan.
Facebook pun akhirnya mengembangkan berbagai fitur dan menu untuk mengakomodasi kebutuhan ini dengan menghadirkan Facebook Marketplace.
Jualan di FB asik banget karena dapat dilakukan melalui akun pribadi atau bahkan akun jualan, selain itu kamu juga bisa dapat uang hanya dengan bikin status.
Bagaimana caranya? Yuk, simak di bawah!
Cara Jualan Online di Facebook Bagi Pemula
Media sosial buatan Mark Zuckerberg ini mungkin merupakan salah satu platform yang memberikan penggunanya banyak cara untuk mendapatkan uang dari Facebook, salah satunya dengan jualan online.
Sudah banyak orang yang sukses berjualan di Facebook, bahkan para pemula dan anak muda sekalipun.
Jika sebelumnya kita sudah belajar cara membuka toko di Shopee, yuk merambah ke FB agar bisnis semakin berkembang!
Cara Berjualan di Facebook Lewat Status
Pengguna sejati Facebook tentunya sudah biasa membuat berbagai status Facebook keren dan lucu. Nah, kali ini kamu bisa memanfaatkan kepiawaianmu itu untuk mendulang uang.
Caranya tentu sama dengan memperbarui status seperti biasanya, hanya saja di sini kamu perlu melakukan promosi dengan mencantumkan nama, harga, dan gambar barang yang kamu jual.
Karena timeline Facebook paling atas selalu dipenuhi status-status yang ramai dengan interaksi, kamu harus memiliki strategi agar postingan-mu ini diminati oleh teman di Facebook mu.
Apabila kamu ingin memisahkan kehidupan pribadi dan urusan bisnis, kamu dapat membuat akun baru dan mulailah tambahkan teman yang cocok untuk ladang usaha.
Misalnya, jika kamu jualan perlengkapan rumah, tambahkanlah teman dari kalangan ibu-ibu.
Lain hal nya jika kamu berjualan pulsa online yang dapat ditawarkan hampir ke seluruh segmen masyarakat.
Jangan lupa untuk menjaga akunmu selalu aktif dengan memperbarui status setiap beberapa hari atau bahkan beberapa jam sekali.
Cara Jualan Online di Grup Facebook
Sebagai lanjutan dari cara jualan online di Facebook tanpa modal di atas, carilah grup komunitas yang memiliki minat tertentu yang berhubungan dengan produk jualanmu.
Kamu bisa masuk ke grup komunitas K-Popers jika berjualan merchandise K-Pop, menawarkan perlengkapan gaming di komunitas gamers, dan lain sebagainya.
Jualan di grup Facebook akan lebih ampuh dari berjualan di status karena kamu akan menemukan orang-orang dengan ketertarikan lebih terhadap sesuatu topik atau hobi tertentu.
Cara Jualan di Facebook Marketplace
Apabila ternyata di grup tersebut melarang anggotanya berjualan, kamu bisa daftar Facebook Marketplace yang memang disediakan platform media sosial ini untuk berjualan.
Berikut langkah-langkahnya :
- Login Facebook.
- Klik Marketplace di kiri layar**.
- Klik + Create New Listing.
- Pilih tipe barang yang akan dijual atau ditawarkan.
Facebook sendiri menyediakan 4 pilihan, yaitu menjual barang, menjual kendaraan, menjual atau menyewakan rumah, dan menawarkan pekerjaan.
- Upload foto barang yang kamu jual beserta detail-detail lainnya.
- Jika sudah selesai, klik Publish.
BONUS : Strategi dan Trik Berjualan di Facebook
Dalam memulai usaha secara online, kita tak bisa sembarangan. Ada hal-hal yang harus diperhatikan agar jualan online kita bisa dilirik banyak orang dan mampu bersaing dengan penjual lainnya.
Makanya, cara sukses jualan di FB juga harus dibarengi dengan berbagai strategi berikut:
1. Pastikan kualitas dan informasi produk
Tentu tidak ada yang ingin membeli produk yang kualitasnya kurang bagus, apalagi jika informasi mengenai barang tersebut kurang jelas.
Maka dari itu, pastikan kamu hanya menjual produk dengan kualitas terjamin dan original, serta lengkapi promosi dengan foto yang bagus dan informasi mendetail.
Selain itu, jangan sampai lupa meng-update stok barang, kalau bisa jangan pernah biarkan barang tersebut habis kecuali kamu memang menjualnya dengan sistem pre-order.
Cara jualan online tanpa modal yang satu ini tentunya sangat ampuh jika kamu benar-benar mempraktekannya.
2. Analisa sainganmu
Sekali-kali, mampirlah ke lapak kompetitor yang lebih sukses untuk belajar teknik marketing yang digunakannya.
Perhatikan faktor apa yang menjadikannya memiliki banyak pelanggan, mengapa ia dapat menjual barang yang sama dan lebih laris, dan bagaimana mereka mengelola akun jualannya.
Kamu juga wajib cek postingan jualan mereka di Facebook dan pelajari bagaimana mereka bisa mendapat banyak like dan komentar.
3. Belajar membuat konten
Apabila kamu memutuskan untuk membuat akun jualan yang terpisah dari akun pribadi atau bahkan membuat FanPage, tentu konten adalah hal yang sangat krusial.
Maka dari itu, salah cara jualan di Facebook biar laris adalah dengan terus menghadirkan konten-konten bermanfaat.
Tak hanya langsung mengarah ke promosi, buat konten-konten soft-selling. Contohnya, jika kamu menjual peralatan make up kamu bisa menulis konten tentang tips membuat riasan yang natural untuk pesta. Seru, kan?
Pastikan juga kamu menggunakan bahasa marketing yang sesuai dengan target pasarmu, misalnya remaja, mahasiswa, ibu-ibu, atau pegawai.
4. Gunakan Facebook Ads
Iklan selalu dibutuhkan dalam semua jenis dan tingkatan usaha, bahkan merk-merk ternama sekalipun.
Inilah mengapa Jaka menyarankanmu untuk membuat Facebook Ads dan menyisihkan sebagian modalmu untuk promosi.
Cara ini memang tidak gratis, tetapi Facebook Ads akan membantumu untuk mencari klien-klien potensial dalam jangkauan yang lebih luas.
Akhir Kata
Demikian artikel Jaka tentang cara jualan di Facebook yang mudah-mudahan dapat membantumu mengembangkan bisnis di platform yang ramai sekali digunakan masyarakat Indonesia tersebut.
Jika kamu punya pengalaman berjualan di FB, boleh banget untuk berbagi cerita di kolom komentar, lho!
Baca juga artikel seputar Jualan atau artikel menarik lainnya dari Ayu Kusumaning Dewi.