5 Cara Download Story IG Orang Lain di Android & iPhone, Sekali Klik!

Ditulis oleh Shelda Audita - Monday, 13 December 2021, 19:00
Mau tahu cara download Story IG orang lain tanpa aplikasi? Begini nih cara download foto dan video Instastory di Android & iPhone dengan mudah.

Cara download story IG dapat menjadi solusi tepat untuk mengatasi persoalan ketentuan Instagram yang hanya menampilkan konten Stories selama 24 jam saja.

Karena nggak bisa dipungkiri, terkadang ada saja konten-konten menarik di IG story yang ingin bisa kita lihat kapan pun, tanpa mengenal batas waktu yang telah ditentukan tersebut.

Kamu termasuk salah satunya? Nah, kalau gitu mending langsung saja kita lihat kumpulan cara men-download Instagram Story teman atau pun diri sendiri berikut ini!

Cara Download IG Story dengan Aplikasi

Bukan hanya jadi bisa melihat Instagram Story orang lain kapan pun dan di mana pun, di beberapa kasus mengunduh Instastory dengan aplikasi juga bisa dimanfaatkan untuk melihat Story IG tanpa ketahuan.

Oleh karena itu, nggak heran kalau aplikasi untuk download postingan Instagram semacam ini sangat laris di kalangan para pengguna, geng.

Nah, berikut adalah beberapa aplikasi dan cara download Story IG dengan suara yang bisa kamu coba.

Cara Download Story IG dengan Aplikasi Story Saver

Aplikasi pertama yang bisa kamu gunakan untuk menyimpan Story IG adalah Story Saver yang dikembangkan oleh developer YOBA.

ADVERTISEMENT

Untuk cara download Story IG orang lain menggunakan aplikasi Story Saver, kamu bisa perhatikan langkah-langkahnya berikut ini:

  1. Download dan buka aplikasi Story Saver di HP Android.
  2. Login akun Instagram di aplikasi tersebut.
  3. Cari dan buka akun Instagram yang ingin di-download Story IG-nya.
  4. Pilih foto atau video Story IG yang hendak diunggah.
  5. Ketuk pada foto atau video tersebut, lalu pilih Save.

Cara Menyimpan Foto & Video Story Instagram Pakai App Story Saver for Instagram

Selanjutnya ada cara men-download Story IG teman atau diri sendiri menggunakan bantuan aplikasi bernama Story Saver for Instagram buatan developer InShot Inc.

Untuk menggunakannya pun sangat mudah, kamu bisa ikuti langkah-langkah dari Jaka berikut ini.

  1. Download dan buka aplikasi Story Saver for Instagram.
  2. Login akun Instagram.
  3. Cari dan pilih akun IG seseorang dengan mengetuk ikon Search.
  4. Pilih menu Story.
  5. Pilih foto atau video IG story yang hendak diunduh.
  6. Ketuk ikon menu Download.

Cara Download Story IG yang Diprivasi

Pernah nggak kamu bertanya-tanya bagaimana cara download foto dan video Instagram Stories yang di-private? Sebenarnya bisa, namun kamu harus bermutualan alias mengikuti akun tersebut.

Dengan demikian, kamu mendapatkan izin untuk melihat seluruh konten yang ada di feeds, termasuk story-story yang ia upload sehingga kamu juga nantinya dapat download story Instagram di akun itu.

Jika kamu tidak mengikuti atau mendapat izin untuk melihat akun itu, maka kamu tidak akan bisa melihat konten-kontennya. Alhasil, kamu tidak akan bisa men-download story IG yang ia upload.

Nah, jika kamu sudah mengikuti akun tersebut, maka untuk cara download Story IG-nya sendiri kamu bisa mengikuti berbagai metode cara yang Jaka bahas di artikel kali ini.

Cara Download Video Instagram Story Tanpa Aplikasi Tambahan

Meskipun ada banyak sekali aplikasi yang menawarkan fasilitas untuk download Story Instagram, tapi terkadang cara ini justru dihindari oleh sebagian orang karena dianggap ribet.

Nah, buat kamu yang nggak mau pakai cara save Story IG seperti yang sudah Jaka jelaskan sebelumnya, ada juga lho cara download Instastory tanpa aplikasi, geng.

Penasaran? Yuk, langsung saja simak cara download foto dan video Story Instagram (Instastory) online tanpa aplikasi selengkapnya berikut ini!

Cara Save Story IG Melalui Stroiesig.com

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk download Story Instagram tanpa aplikasi adalah dengan mengunjungi situs bernama StoriesIG.

Untuk Lebih jelasnya kamu bisa simak langkah-langkahnya berikut ini.

  1. Kunjungi situs web StoriesIG (storiesig.net).
  2. Masukkan username IG seseorang, lalu tekan Enter.
  3. Pilih akun IG orang tersebut.
  4. Ketuk ikon titik tiga pada postingan yang diinginkan, lalu pilih Download.

Cara Download Snap Video InstaGram Melalui InstagramSave

Hampir sama dengan situs sebelumnya, InstagramSave juga menawarkan fasilitas untuk save Story IG secara online tanpa aplikasi, geng.

Caranya pun gampang banget, kamu bisa langsung ikuti langkah-langkah selengkapnya dari Jaka berikut ini.

  1. Kunjungi situs web InstagramSave (www.instagramsave.com).
  2. Ketik username IG seseorang, ketuk tombol Download Stories.
  3. Ketuk tombol Download MP4 atau Download JPG pada postingan story yang diinginkan.

Oh, iya, selain Stories IG, kamu juga bisa download postingan Instagram seseorang dan bahkan IGTV lewat situs ini, geng.

Rekam Video Story IG melalui Screenshot dan Perekam Layar

Kalau dua cara download story Instagram sebelumnya mengharuskanmu mengunjungi suatu situs untuk download snap IG, maka cara berikutnya yang paling mudah dan praktis, yaitu menggunakan fitur screenshot dan aplikasi perekam layar bawaan dari HP.

  1. Aktifkan fitur screen recorder di HP.
  2. Pilih mode perekaman layar Media Sounds.
  3. Tekan tombol Start recording.
  4. Buka story IG yang ingin didownload.
  5. Tekan tombol Stop untuk berhenti.

Note:

Langkah di atas dilakukan menggunakan HP Samsung. Untuk merek HP lainnya kamu tinggal sesuaikan langkah pengaturan untuk menggunakan fitur screen recorder.

Sementara itu, untuk cara screenshot sendiri sangat mudah. Umumnya beberapa merek HP menggunakan kombinasi tombol volume down + power.

Jika tidak bisa, kamu bisa simak kumpulan cara screenshot di artikel berikut:

Cara Screenshot Panjang Di Android & IPhone | Bisa Tanpa Aplikasi!
Cara screenshot panjang di Android dan iPhone ternyata gak sesulit yang kamu bayangkan! Berikut pembahasan selengkapnya.
LIHAT ARTIKEL

Akhir Kata

Nah, itulah tadi beberapa cara download Story IG di Android dan iPhone dengan mudah tanpa aplikasi dan dengan menggunakan aplikasi, geng.

Kamu juga bisa menggunakannya untuk save postingan IG Story orang lain atau bahkan diri sendiri jika diperlukan.

Jadi, sekarang nggak perlu bingung lagi deh kalau mau download postingan Instastory dari idola kamu. Semoga membantu, ya!

Baca juga artikel seputar Tech Hack atau artikel menarik lainnya dari Shelda Audita.

ARTIKEL TERKAIT

14 Cara Hack Instagram Orang Lain Terlengkap 2023, Bisa Hack dari Situs & Aplikasi

150+ Caption IG Singkat, Simple, Aesthetic, & Keren: Dijamin Viral & Banjir Like!

200+ Caption Bahasa Inggris dan Artinya Terbaru 2022, Dijamin Banjir Likes!

10 Aplikasi Slow Motion Gratis Terbaik 2020, Bikin Video Keren!

Kembali Keatas