Tertarik mencoba kerja online dibayar harian? Gampang banget! Kamu bisa dapat bayaran besar per jam lewat situs-situs penghasil uang pilihan Jaka di bawah ini.
Kerja online dibayar harian adalah salah satu tren pekerjaan yang populer di era digital saat ini. Banyak orang tertarik mencoba kerja online freelance karena berbagai alasan, seperti lebih fleksibel, tanpa modal dan bisa menghasilkan gaji yang tak terbatas. Sayangnya, tidak semua orang tahu bagaimana cara mendapatkan kerja online dibayar harian.
Apakah kamu juga? Jangan khawatir, dalam artikel ini, Jaka akan membahas daftar web penyedia kerja online dibayar per jam harian yang terpercaya dan menguntungkan di 2024. Cekidot!
1. Sribulancer
Sribulancer adalah situs freelance terbesar di Indonesia yang menyediakan berbagai jenis pekerjaan online, seperti desain, penulisan, penerjemahan, programming, dan lain-lain.
Kamu bisa mendaftar sebagai freelancer di Sribulancer secara gratis dan mulai mencari proyek yang sesuai dengan kemampuanmu. Nantinya kamu bisa mendapatkan bayaran harian mulai dari Rp 50.000 hingga jutaan rupiah per proyek, tergantung pada tingkat kesulitan dan durasi pekerjaan.
>>> Link Daftar Sribulancer <<<
2. Fiverr
Buat kamu yang mau mendapakan klien dari luar negeri, Fiverr adalah platform yang tepat.
Situs freelance internasional ini menawarkan beragam jasa online dengan harga bervariasi dalam hitungan dollar. Kamu bisa menjual berbagai jenis jasa online di Fiverr, seperti desain, penulisan, video, musik, dan lain-lain.
Menariknya lagi, kamu bisa menentukan sendiri harga, durasi, dan syarat jasamu pada klien. Namun karena pembayaran menggunakan dollar, maka kamu wajib memiliki akun PayPal atau Payoneer.
Baca juga: 6+ Aplikasi Penghasil Dollar PayPal Terbaik 2023
3. Upwork
Upwork juga merupakan situs freelance penghasil PayPal yang wajib kamu cobain. Apalagi, Upwork merupakan web kerja online dibayar harian terbesar dan terpercaya di dunia.
Kamu bisa mendaftar sebagai freelancer di Upwork secara gratis dan mulai mencari proyek yang sesuai dengan kemampuanmu, misalnya desain, penulisan, penerjemahan, programming, dll. Setiap freelancer bisa mendapatkan bayaran harian berdasarkan jam kerja atau hasil kerja mereka, tergantung pada jenis kontrak/kesepakatan dengan klien. Tertarik mencoba?
4. Projects.co.id
Berikutnya ada Projects.co.id, situs freelance lokal yang menyediakan ribuan lowongan kerja online dibayar harian dan tanpa modal.
Setelah bergabung dengan Projects.co.id, kamu sudah bisa langsung mulai mencari klien dan menawarkan jasa. Upah setiap proyek biasanya bervariasi, tergantung pada tingkat kesulitan dan durasi pekerjaan.
Namun karena situs loker terpercaya ini murni buatan lokal, maka sistem pembayarannya lebih mudah menggunakan e-wallet atau bank dalam negeri.
>>> Link Daftar Projects.co.id <<<
5. Fastwork ID
Terakhir ada Fastwork ID. Mungkin kamu sudah pernah melihat nama situs freelance lokal satu ini dimana-mana. Ya, Fastwork juga sumber lowongan kerja online dibayar harian dan per jam yang wajib kamu jajal tahun ini, geng.
Mirip seperti situs-situs lainnya, di Fastwork kamu bisa tentukan sendiri jenis jasa, harga dan durasi pengerjaan proyek pada klien. Kamu juga dapat menetapkan syarat khusus apabila diperlukan. Setelah proyek selesai, barulah kamu bisa memperoleh bayaran.
Daftar Aplikasi Kerja Online Dibayar Harian 2024
- Sribulancer
- Fiverr
- Upwork
- Projects.co.id
- Fastwork
Baca juga: 5 Cara Menghasilkan Uang dari Instagram Reels, Rebahan Dapat Cuan!
Akhir Kata
Itulah dia beberapa cara kerja online dibayar harian di tahun 2024. Kamu bisa memilih berbagai jenis pekerjaan online sesuai dengan minat dan kemampuanmu tanpa perlu keluar rumah. Jangan lupa untuk terus tingkatkan skill agar peluang kerja yang kamu terima bisa semakin luas, ya. Semoga bermanfaat!
Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News
Baca juga artikel tentang Aplikasi Penghasil Uang, Pinjaman Online Legal OJK, atau artikel menarik lainnya dari JalanTikus