Cara mencairkan koin Shopee ke ShopeePay adalah topik yang banyak dicari oleh pengguna saat ini. Koin Shopee bisa didapatkan melalui penggunaan voucher cashback, game Shopee atau bonus check in. Menariknya, koin tersebut nantinya bisa kamu gunakan kembali sebagai potongan harga di pemesananmu berikutnya.
Ternyata, kamu juga bisa mencairkan koin menjadi ShopeePay dan menariknya sebagai uang tunai atau top up e-wallet. Dengan begitu, kamu bisa menggunakan uang tersebut untuk belanja di toko offline.
Penasaran? Simak cara mencairkan koin Shopee termudah berikut ini!
Cara Mencairkan Koin Shopee Jadi Uang
Untuk menukar koin Shopee menjadi uang dibutuhkan pihak ketiga. Salah satu rekomendasi Jaka adalah situs Ahlipulsa.com. Pada situs ini, kamu bisa menukar koin Shopee untuk masuk ke saldo e-wallet dan ditukarkan menjadi uang tunai.
Bagaimana menggunakan jasa convert koin Shopee ke Shopeepay yang satu ini? Berikut langkah-langkah cara tukar koin jadi uang di Ahlipulsa.com.
- Buka situs Ahlipulsa.com
- Register atau Login akun kamu.
- Scroll ke bawah hingga bagian form order.
- Ubah menu pulsa jadi Dana.
- Masukkan nomor HP akun Dana.
- Tentukan nominal saldo Dana.
- Pilih metode pembayaran Qris (Ovo, ShopeePay, dan lainnya).
- Masukkan kode keamanan dan klik Order Sekarang.
- Screenshot kode QR.
- Buka aplikasi Shopee, pada halaman awal, klik ikon scan.
- Klik ikon gallery, pilih hasil screenshot kode QR, lalu klik centang.
- Jika kode QR benar, klik Lanjutkan untuk proses pembayaran.
- Pilih metode pembayaran ShopeePay, centang Tukarkan koin Shopee.
- Klik Bayar Sekarang dan masukkan PIN ShopeePay kamu.
- Selesai. Saldo Dana bisa kamu cek berkala.
Baca Juga: Cara Menggunakan Shopee PayLater 2023, Belanja Duluan Bayarnya Belakangan!
Cara Menukar Koin Shopee dengan Voucher Gratis Ongkir
Cara mencairkan koin Shopee menjadi Shopeepay yang ini sangat praktis. Kamu bisa menukarkannya saja dengan voucher gratis ongkir atau cashback tanpa lewat pihak ketiga.
Koin Shopee milikmu bisa ditukarkan seluruhnya alias 100% sampai habis dengan cara ini. Berikut panduan lengkapnya:
- Buka aplikasi > Menu Saya.
- Scroll ke bawah, pilih Shopee Loyalty.
- Pilih voucher gratis ongkir, atau cashback sesuai keinginan.
- Selesai. Voucher bisa digunakan.
Cara Menukar koin dengan Voucher Diskon Belanja
Selain kode voucher Shopee gratis ongkos kirim, kamu juga bisa menukar 100% koin Shopee dengan voucher diskon belanja makanan, hotel dan berbagai item lainnya.
Berikut langkah-langkahnya :
- Buka aplikasi Shopee
- Pada halaman awal, klik Reward Koin Shopee.
- Scroll ke bawah, pilih voucher belanja yang diinginkan.
- Selesai. Voucher bisa digunakan.
Cara Menukar Koin dengan Pulsa
Cara ubah koin Shopee jadi Shopeepay selanjutnya adalah menukarkannya dengan pulsa. Tentu hal ini menguntungkan karena kamu bisa isi pulsa dengan nominal lebih hemat atau bahkan gratis. Bagaimana cara tukar koin Shopee jadi pulsa:
- Buka aplikasi Shopee
- Pilih menu Pulsa, Tagihan & Donasi.
- Pilih Pulsa > Masukkan nomor HP.
- Pilih Nominal Pulsa > Klik Lanjutkan.
- Pilih metode pembayaran > Pilih Voucher (jika ada) > Tukarkan Koin Shopee.
- Cek kembali nomor dan jumlah pulsa > Klik Lanjutkan.
- Selesaikan proses pembayaran.
Koin Shopee yang tertera sesuai dengan sistem alias tidak bisa ditambah jumlah koin untuk pembayaran. Jadi, koin ini hanyalah sebagai diskon pulsa, bukan membeli pulsa secara gratis.
Cara Tukar Koin Shopee dengan Token Listrik
Selain menukarkan koin Shopeepay jadi voucher belanja, kamu juga bisa menukarkannya jadi token listrik, loh.
Kamu bisa menukar 25% - 50% koin Shopeepay jadi token listrik. Cara ubah koin Shopee jadi Shopeepay yang ini lumayan hemat, kan?
Jika menukar koin melalui aplikasi Shopee, maksimal hanya 25 persen koin dari total transaksi. sedangkan lewat pihak ketiga, bisa menukar koin hingga 50 persen. Berikut panduannya:
- Buka aplikasi Shopee.
- Pilih menu Pulsa, Tagihan & Donasi.
- Pilih opsi menu Listrik PLN.
- Pilih Token Listrik > Masukkan No.Meter/No.Pelanggan.
- Pilih Nominal > Klik Lanjutkan.
- Pilih metode pembayaran > Pilih Voucher (jika ada) > Tukarkan Koin Shopee.
- Cek kembali nomor dan jumlah pulsa > Klik Lanjutkan.
- Selesaikan proses pembayaran.
Ikuti proses selanjutnya sesuai metode pembayaran yang dipilih hingga selesai. Lakukan hal yang sama untuk jenis tagihan lain seperti Tagihan Listrik, PDAM, Donasi, dan lainnya.
Akhir Kata
Itulah cara mencairkan koin shopee dengan mudah yang bisa kamu coba. Dengan cara ini, kamu bisa mendapatkan berbagai keuntungan, seperti beli pulsa, kuota, hingga tambahan uang tunai. Tentunya cara ini juga bisa menghemat tagihanmu di Shopee. Gunakan informasi di atas dengan bijak, ya!
Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News
Baca juga artikel seputar Hiburan, Viral, atau artikel menarik lainnya dari Syifa Nuri Khairunnisa.