Beli smartphone terbaru dengan spesifikasi yang bagus memang selalu jadi dambaan semua orang. Sayangnya, terkadang kita terhambat dengan kondisi finansial untuk melakukannya. Eits, tapi kamu bisa menggunakan aplikasi kredit hp tanpa DP sebagai solusinya.
Hanya saja sebelum menggunakan aplikasi pinjaman online, pastikan kamu memahami cara kerjanya dan risiko yang mungkin terjadi. Selain itu, perhatikan juga keamanan dan legalitas aplikasinya.
Berikut ini Jaka sudah rangkum aplikasi kredit HP tanpa DP yang bisa kamu coba. Dijamin aman, legal, dan pastinya membantumu buat dapetin HP impianmu!
1. Kredivo
Pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan Kredivo, salah satu aplikasi kredit HP tanpa bunga terbaik di luar sana.
Tidak hanya mudah dalam proses pendaftarannya, Kredivo juga menyediakan opsi pelunasan kredit dengan bunga 0% untuk bayar dalam 30 hari atau 3 bulan dan bunga 2,6% untuk bayar dalam 6 atau 12 bulan.
Selain itu, Kredivo juga sudah tersedia di berbagai merchant aplikasi belanja online terkenal seperti Tokopedia dan Bukalapak, memudahkan kamu untuk melakukan pembelian kredit HP tanpa perlu repot-repot pergi ke toko.
2. Shopee
Shopee PayLater bisa jadi alternatif bagi kamu yang ingin mencicil kredit HP tanpa kartu kredit. Fitur ini memungkinkan kamu untuk membeli barang di Shopee terlebih dahulu, kemudian membayarnya dengan metode cicilan.
SPaylater menawarkan tenor cicilan selama 30 hari, 3 bulan, 6 bulan, atau 12 bulan dengan limit tinggi dan bunga rendah. Setiap transaksi yang menggunakan fitur paylater ini akan dikenakan bunga sebesar 2,95 persen dengan tambahan biaya penanganan sebesar 1 persen.
Sebelum melakukan kredit HP tanpa BI checking ini, pastikan kamu mengaktifkan SPaylater terlebih dahulu ya.
3. Kredit Pintar
Mau kredit HP online tanpa survey tanpa DP? Kamu bisa menjatuhkan pilihan pada Kredit Pintar. Caranya cukup instal aplikasinya di Play Store, registrasi secara online, dan isi semua data dengan benar. Biasanya, proses persetujuan hanya butuh waktu sekitar 1 x 24 jam saja.
4. Akulaku
Bagi kamu yang mencari aplikasi kredit HP tanpa DP Bandung dan kota lainnya, Akulaku bisa menjadi alternatif aplikasi yang menarik. Syaratnya pun cukup mudah, hanya KTP saja yang dibutuhkan untuk proses pendaftaran yang cepat dan praktis.
Tersedia tenor cicilan mulai dari 3 hingga 12 bulan dengan bunga yang rendah. Akulaku juga adalah apikasi kredit yang terdaftar dan diawasi oleh OJK, sehingga kamu tak perlu khawatir soal keamanan.
Jadi, bagi kamu yang ingin membeli HP OPPO baru ataupun merek lainnya tanpa harus keluar uang sekaligus, coba deh aplikasi kredit HP online Akulaku ini.
5. My Home Credit Indonesia
Mencari aplikasi kredit HP tanpa kartu kredit? Coba aja My Home Credit Indonesia. Dengan aplikasi ini, kamu bisa mengajukan kredit HP online hanya dengan syarat KTP.
Namun, beda dengan aplikasi lainnya, kamu harus membayar uang DP saat pengajuan kredit disetujui. Tenor yang bisa kamu pilih mulai dari 6 hingga 18 bulan dengan bunga yang bervariasi dari 0% sampai 3,99%.
6. Indodana
Aplikasi kredit HP tanpa DP Jakarta dan seluruh kota di Indonesia ini menawarkan kredit smartphone dari berbagai merek ternama di Indonesia dengan jaminan garansi resmi, limit hingga Rp8 juta, dan tenor cicilan hingga 6 bulan.
Proses pengajuannya pun mudah karena hanya memerlukan KTP dan akun internet banking/BPJS. Indodana juga terdaftar dan diawasi oleh OJK, jadi kamu nggak perlu khawatir soal keamanan. Dengan aplikasi Indodana, kamu bisa beli HP RAM 6GB impianmu tanpa harus bayar DP.
7. BRI Ceria
Yakin masih lebih memilih kredit HP dengan DP? Kamu harus tahu soal aplikasi BRI Ceria, nih. Aplikasi kredit HP tanpa DP ini merupakan layanan dari Bank BRI.
Beda dengan kredit HP tanpa aplikasi, di sini semua fitur sudah digital. Jadi kamu bisa mengajukan kredit HP tanpa harus datang ke bank dan melalui proses yang rumit. Syarat pendaftaran pun cukup mudah dan limit yang ditawarkan cukup besar.
BRI Ceria menawarkan limit pinjaman hingga Rp20 juta dengan suku bunga 1.42% flat per bulan dan tenor hingga 12 bulan. Selain itu, aplikasi ini juga sudah tersedia di berbagai merchant online, seperti Tokopedia dan dinomarket, jadi kamu bisa beli HP impianmu dengan mudah.
8. Adira Finance
Salah satu aplikasi kredit HP online login terpercaya adalah Adira Finance. Dengan kredit HP Adira Finance, kamu bisa menggunakan mobile application yang memberikan kemudahan akses informasi dan pelaksanaan transaksi keuangan secara cepat.
Adira Finance berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kenyamanan pengguna dengan menyertakan sistem keamanan yang canggih dalam aplikasinya. Mereka tidak hanya menawarkan layanan kredit HP terdekat dan tanpa DP, tetapi juga menjamin dan melindungi integritas data pribadi pengguna agar tetap aman.
Aplikasi Kredit HP Tanpa DP Tanpa Kartu Kredit Online Sah OJK
- Kredivo
- Shopee
- Kredit Pintar
- Akulaku
- My Home Credit Indonesia
- Indodana
- BRI Ceria
- Adira Finance
Akhir Kata
Nah, itulah tadi beberapa aplikasi kredit HP online tanpa DP dan survey yang bisa kamu jadikan pilihan, geng. Nggak perlu lagi datang langsung ke lokasi kredit HP tanpa DP terdekat, langsung aja ajukan secara online di salah satu aplikasi di atas!
Tak hanya itu, semua aplikasi di atas juga sudah terdaftar di OJK sehingga kamu nggak perlu mengkhawatirkan soal keamanannya.
Jadi, sekarang sudah tahu mau pakai aplikasi kredit HP online tanpa DP yang mana? Tapi, pastikan juga kamu mampu untuk membayar cicilan setiap bulannya, ya!
Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News
Baca juga artikel seputar Hiburan, Viral, atau artikel menarik lainnya dari Syifa Nuri Khairunnisa.