16 HP RAM 6GB Murah & Terbaik 2023, Harga Mulai dari Sejutaan Aja!

Ditulis oleh Anggi Oktaviani - Wednesday, 23 August 2023, 13:00
Cari HP RAM 6GB buat main game dan kamera bagus? Simak rekomendasi HP murah & terbaik 2022 dari berbagai merek harga mulai Rp1 jutaan!

HP RAM 6GB merupakan pilihan yang sangat cocok bagi kamu yang berkeinginan memiliki HP dengan spesifikasi tinggi, namun dengan harga yang terjangkau. Tidak hanya mempunyai kapasitas RAM yang besar, namun fitur-fitur canggih serta memiliki teknologi modern.

Selain mengedepankan aspek RAM, kualitas kamera juga menjadi salah satu faktor yang perlu dipertimbangkan sebelum membeli HP, contohnya seperti Samasung Galaxy A14 5G dan Vivo Y21T. Tidak ketinggalan, ada juga model terbaru seperti Samsung Galaxy A13 yang dijual dengan harga sekitar Rp2.700.000 saja!

Penasaran ingin mengetahui HP gaming murah apa saja yang cocok untuk kamu yang memiliki budget terbatas? Langsung saja simak daftar rekomendasi HP RAM 6GB murah dan terbaik tahun 2023 berikut ini.

Daftar HP RAM 6GB Murah 2023

Realme C55

Walaupun berada dalam segmen kelas entry, realme C55 mampu dikelompokkan sebagai perangkat ponsel menengah dengan pertimbangan spesifikasinya. Sejumlah keistimewaan nampak pada sektor kamera, daya baterai, serta tak terkecuali kapasitas memori RAM sebesar 6 GB.

Lebih lanjut, realme C55 memiliki layar lebar berukuran 6,72 inci yang mengusung resolusi FHD+. Kelebihan lainnya adalah dukungan refresh rate sebesar 90Hz yang berperan penting dalam melancarkan kegiatan gaming dan konsumsi multimedia tanpa menuntut spesifikasi yang berlebihan.

Dalam hal fotografi, realme C55 ditanamkan sistem kamera ganda yang mengusung resolusi 64 MP untuk memfasilitasi proses pengambilan gambar dan merekam video hingga 1080p pada 60fps. Tak ketinggalan, kamera depannya pun menawarkan ketajaman sebesar 8 MP dengan bantuan teknologi kecerdasan buatan.

Kelancaran performa prosesor MediaTek Helio G88 diberikan dukungan oleh memori RAM sebesar 6 GB dengan penyimpanan internal 128 GB, dan bagi pengguna yang menginginkan opsi lebih besar, tersedia pilihan lain dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 256 GB. Adapun baterai yang mengisi perangkat ponsel realme ini memiliki kapasitas sebesar 5000 mAh, serta telah dibekali dengan teknologi pengisian daya cepat SUPERVOOC berkekuatan 33W.

ADVERTISEMENT
Spesifikasi Realme C55
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 165.6 x 75.9 x 7.9 mm (6.52 x 2.99 x 0.31 in)

Bobot: 189,5 gram
Layar 6.72 inci

IPS LCD (1080 x 2400 piksel)
Chipset Mediatek Helio G88 (12nm)
GPU Mali-G52 MC2
Memori RAM: 6 GB|

Internal: 128GB
Kamera Belakang 64 MP, (wide), 1/2", PDAF

2 MP, (depth)
Kamera Depan 8 MP, wide
Sistem Operasi Android 12, XOS 10.6
Baterai 5000 mAh
Harga Rp1.780.000-an

Redmi Note 11 Pro

Keunggulan Redmi Note 11 Pro terletak pada pilihan prosesor gaming MediaTek Helio G96, serta dilengkapi dengan opsi RAM 6 GB dan penyimpanan 128 GB. Model lain juga tersedia dengan varian yang memiliki RAM lebih besar, yaitu 8 GB dengan penyimpanan 128 GB.

Smartphone Xiaomi yang dibekali RAM 6 GB ini mengusung layar Super AMOLED yang meluas hingga 6.67 inci, dengan resolusi 2400 x 1080 piksel. Kelebihannya terletak pada kemampuan refresh rate mencapai 120Hz, sementara teknologi Sunlight Display yang tertanam pada layar memungkinkan tampilan tetap tajam bahkan dalam cahaya matahari yang terang.

Untuk keperluan fotografi dan perekaman video, Redmi Note 11 Pro menawarkan kamera quad dengan konfigurasi 108 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP sebagai kamera utama, semuanya ditempatkan di bagian belakang perangkat. Sementara itu, di bagian depan, tersedia kamera selfie dengan resolusi 16 MP.

Daya tahan baterai juga menjadi salah satu keunggulan Redmi Note 11 Pro, berkapasitas 5000 mAh, dan mendukung teknologi pengisian cepat 67W melalui kabel charger USB Type-C. Dengan fitur-fitur canggih ini, perangkat ini siap menghadirkan pengalaman pengguna yang memuaskan dalam berbagai aktivitas sehari-hari.

Spesifikasi Redmi Note 11 Pro
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 164.2 x 76.1 x 8.1 mm (6.46 x 3.00 x 0.32 in)

Bobot: 202 gram
Layar 6.67 inci

Super AMOLED (1080 x 2400 piksel)
Chipset Mediatek Helio G96 (12 nm)
GPU Mali-G57 MC2
Memori RAM: 8 GB

Internal: 128GB
Kamera Belakang 108 MP, f/1.9, 26mm (wide), 1/1.52", 0.7 m, PDAF

8 MP, f/2.2, 118 (ultrawide)

2 MP, f/2.4, (macro)

2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera Depan 16 MP,
Sistem Operasi Android 11, MIUI13
Baterai 5000 mAh
Harga Rp3.499.000-an

Daftar HP RAM 6 GB Murah 2022

Infinix Hot 12 Pro (Agustus 2022)

Sumber foto: Infinix Hot 12 Pro (Agustus 2022)

HP ini sebenarnya punya RAM 8GB. Tapi harganya masih dibanderol Rp1 jutaan, loh! Jadi worth banget untuk dibeli.

Smartphone ini dibekali dengan layar 6,6 inch beresolusi 720 x 1612 piksel HD+. Untuk urusan performa, chipset Unisoc Tiger T616 tersemat di dalam HP ini.

RAMnya nggak tanggung-tanggung, 8GB dengan penyimpanan internal 128GB! Cocok buat kamu yang hobi main game di smartphone.

Kamera HP ini ada 2, yaitu kamera belakang dengan resolusi 50MP dan kamera selfie 8MP. Buat masalah daya, nggak perlu khawatir karena kapasitas baterai smartphone ini sebesar 5.000 mAh didukung dengan teknologi fast charging 18W.

Spesifikasi Infinix Hot 12 Pro
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 164.2 x 75.8 x 8.4 mm (6.46 x 2.98 x 0.33 in)

Bobot: 191 gram
Layar 6.6 inci

Super AMOLED (720 x 1612 piksel)
Chipset Unisoc Tiger T616 (12 nm)
GPU Mali-G57 MP1
Memori RAM: 8 GB

Internal: 128GB
Kamera Belakang 50 MP f/1.6 (wide), AF, QVGA
Kamera Depan 8 MP, LED flash
Sistem Operasi Android 12, XOS 10.6
Baterai 5000 mAh
Harga Rp1.900.000-an

Poco F4 (Juni 2022)

Sumber foto: Poco F4 (Juni 2022)

Smartphone ini dirilis 24 Juni lalu sebagai suksesor Poco F3 yang telah lebih dulu meluncur tahun 2021 lalu. Ada beberapa perbedaan spesifikasi antara seri ini dengan Poco F3.

Di sisi kamera, Poco F4 memiliki fitur kamera yang lebih lengkap dengan peningkatan fitur Optical Image Stabilizer (OIS). Kameranya sendiri beresolusi 64 MP. Kamera Poco F4 disusun dalam sebuah lingkaran, cukup berbeda dari Poco F3 yang disusun membentuk oval.

Dari segi chipset, seri ini masih dipersenjatai dengan Snapdragon 870, sama seperti pendahulunya. Namun, bodi Poco F4 lebih tegas berbentuk kotak dibandingkan Poco F3 yang melengkung.

Jeroan Poco F4 dilengkapi dengan dua opsi RAM dan penyimpanan yang bisa dipilih antara 6GB/128 GB dan 8GB/256GB. Tersedia pula pilihan penambahan RAM 2GB dan 3GB.

Urusan daya tahan, smartphone ini mengandalkan baterai dengan kapasitas 4.500 mAh dengan fitur fast charging 67 watt. Selain itu, disematkan pula sensor sidik jari di samping HP, Face Unlock, NFC, dan fitur lainnya.

Spesifikasi Poco F4
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 163.2 x 75.95 x 7.7 mm

Bobot: 195 gram
Layar 6.67 inci

AMOLED (720 x 1612 piksel)
Chipset Snapdragon 870 (7nm)
GPU Andreno 650
Memori RAM: 6/8 GB

Internal: 128/256GB
Kamera Belakang 64 MP f/1.79 (wide), AF, OIS

Ultra-wide 8 MP

Kamera mikro 2 MP
Kamera Depan 20 MP f/2.45
Sistem Operasi Android 12, MIUI 13
Baterai 4.500 mAh
Harga Rp5.199.000 - Rp5.699.000

realme 9 Pro (April 2022)

Sumber foto: realme

realme 9 Pro adalah seri realme yang mengawali debutnya di Indonesia pada awal 2023. Seri ini juga menghadirkan varian RAM 6GB yang berjalan dengan prosesor Snapdragon 695 5G yang didukung oleh GPU Adreno 619.

Bukan AMOLED, secara tampilan realme 9 Pro mengusung layar LCD berjenis IPS. Apalagi, layarnya seluas 6,6 inci yang membuatnya memiliki kualitas jauh di atas rata-rata. apalagi dengan dukungan refresh rate 120 Hz yang menghasilkan grafis mulus.

Spesifikasi realme 9 Pro
Jaringan GSM/HSPA/LTE/5G
Bodi Dimensi: 164.3 x 75.6 x 8.5 mm

Bobot: 195 gram
Layar 6.6 inci

IPS LCD, 120Hz (1080 x 2412 piksel)
Chipset Snapdragon 695 5G (6 nm)
GPU Adreno 619
Memori RAM: 6/8 GB

Internal: 128/256GB
Kamera Belakang 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF

8 MP, f/2.2, (ultrawide)

2 MP, f/2.4, (macro)
Kamera Depan 16 MP, f/2.1, (wide)
Sistem Operasi Android 12, Realme UI 3.0
Baterai 5000 mAh
Harga Rp3.330.000 (6/128GB)

Poco M4 Pro (Maret 2022)

Sumber foto: Poco

HP RAM 6GB terbaru 2023 adalah Poco M4 Pro yang memiliki keunggulan di berbagai aspek. Beberapa fitur yang jadi andalan adalah layar Super AMOLED FHD+ yang tajam, desain DotDisplay, dan RAM 6 GB/128 GB.

Selain itu, HP Poco ini dibekali baterai 5000 mAh dengan fast charging 33W. Ditambah lagi teknologi chipset Mediatek Helio G96 yang bisa mendukung berbagai aktivitas.

Buat kamu yang suka fotografi, kamera di HP terbaru ini tentu bisa mendukung pengambilan gambar yang tajam. Hal ini berkat triple camera 64 MP + 8 MP + 2 MP yang akan terasa lebih menyenangkan.

Spesifikasi Poco M4 Pro
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 159.9 x 73.9 x 8.1 mm

Bobot: 179,5 gram
Layar 6.43 inci

Super AMOLED (1080 x 2400 piksel)
Chipset Mediatek Helio G96 (12 nm)
GPU Mali-G57 MC2
Memori RAM: 6/8 GB

Internal: 64/128/256GB
Kamera Belakang 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF

8 MP, f/2.2, (ultrawide)

2 MP, f/2.4, (macro)

2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera Depan 16 MP, f/2.5, (wide)
Sistem Operasi Android 11, MIUI 13 for POCO
Baterai 5000 mAh
Harga Rp2.899.000 (6/64GB)

Daftar HP RAM 6GB Murah 2021

Redmi Note 10S (Oktober 2021)

Dibekali layar AMOLED berukuran 6.43 inci, Redmi Note 10S bakal cocok untuk yang hobi nonton atau main game, apalagi resolusinya sudah mencapai 2400 x 1090 piksel.

Untuk dapur pacu, HP RAM 6GB untuk game ini diotaki prosesor Mediatek Helio G95 (12nm) dengan CPU octa-core yang mampu berjalan pada clock speed hingga 2.05 GHz.

Sementara untuk yang hobi fotografi, Redmi Note 10S hadir dengan konfigurasi quad camera beresolusi 64MP + 8MP + 2MP + 2MP. Ada pula kamera selfie 13MP.

Selain punya segudang fitur canggih, HP ini juga dibanderol dengan harga yang relatif terjangkau. Untuk varian RAM 6/64GB, harganya hanya sekitar Rp2,8 jutaan saja.

Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 10S
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 160.5 x 74.5 x 8.3 mm

Bobot: 178.8 gram
Layar 6.43 inci

AMOLED 1080 x 2400 pixels
Chipset Mediatek Helio G95 (12 nm) Octa-core (2x2.05 GHz Cortex-A76 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
GPU Mali-G76 MC4
Memori RAM: 6/8GB

Internal: 64/128GB
Kamera Belakang 64 MP, f/1.8, (wide), PDAF

8 MP, f/2.2, 118 (ultrawide)

2 MP, f/2.4, (macro)

2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera Depan 13 MP, f/2.5, (wide)
Sistem Operasi Android 11, MIUI 12.5
Baterai 5.000 mAh
Harga Rp2.799.000 (6/64GB)

Samsung Galaxy M32 (Agustus 2021)

Samsung Galaxy M32 jadi HP RAM 6GB terbaik yang patut kamu pertimbangkan untuk dimiliki. Samsung selalu membenamkan baterai berkapasitas jumbo dalam setiap Galaxy M Series, termasuk HP ini.

Galaxy M32 cukup nyaman digenggam dan punya manajemen berat yang seimbang dengan bobot 196 gram ke dalam dimensi 159,3 x 74 x 9,3 mm. Material bodinya berbahan plastik dan frame melengkung.

Ponsel ini dibekali layar berpanel Super AMOLED untuk menghiasi tampilannya. Layarnya mampu menampilkan gambar yang tajam dan punya akurasi warna baik.

Spesifikasi Samsung Galaxy M32
Jaringan GSM/HSPA/LTE/5G
Bodi Dimensi: 159.3 x 74 x 8.4 mm

Bobot: 180 gram
Layar 6.4 inci

Super AMOLED (1080 x 2400 piksel)
Chipset Mediatek MT6769V/CU Helio G80 (12 nm)
GPU Mali-G52 MC2
Memori RAM: 6 GB

Internal: 128GB
Kamera Belakang 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF

8 MP, f/2.2, (ultrawide)

2 MP, f/2.4, (macro)

2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera Depan 20 MP, f/2.2, (wide)
Sistem Operasi Android 11, One UI 3.1
Baterai 5000 mAh
Harga Rp2.999.000 (6/128GB)

Redmi Note 10 Pro (Agustus 2021)

Sumber foto: Priceprice

Dibanderol dengan harga cukup terjangkau, yaitu Rp3,5 jutaan, Redmi Note 10 Pro adalah alternatif pilihan lainnya buat kamu yang mencari HP gaming RAM 6GB murah.

Pasalnya, HP terbaru Xiaomi ini sudah ditenagai dengan chipset Snapdragon 732G fabrikasi 8nm yang diklaim mampu membuat game lebih lancar saat dimainkan.

Layarnya juga sudah mendukung refresh rate 120Hz dengan panel AMOLED, sehingga bisa dipastikan kalau kualitas layarnya akan smooth dan mampu menghasilkan warna tajam.

Bukan hanya itu saja, Redmi Note 10 Pro juga sudah mengadopsi konfigurasi quad camera, di mana salah satu lensanya memiliki resolusi 108MP yang memungkinkanmu mengambil foto dengan kualitas sangat jernih. Asli atau gimmick? Kamu buktikan sendiri.

Spesifikasi Redmi Note 10 Pro
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 164 x 76.5 x 8.1 mm

Bobot: 193 gram
Layar 6.67 inci

AMOLED, 120Hz, HDR10, 1080 x 2400 pixels
Chipset Qualcomm SM7150 Snapdragon 732G (8 nm)
GPU Adreno 618
Memori RAM: 6/8GB

Internal: 64/128GB
Kamera Belakang 108 MP, f/1.9, 26mm (wide), dual pixel PDAF

8 MP, f/2.2, 118 (ultrawide)

5 MP, f/2.4, (macro)

2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera Depan 16 MP, f/2.5, (wide)
Sistem Operasi Android 11, MIUI 12
Baterai 5.020 mAh
Harga Rp3.499.000 (6/64GB)

Infinix Note 10 Pro (Juni 2021)

Infinix Note 10 Pro mungkin bukan pemain utama di pasar smartphone global, termasuk Indonesia. Namun, model ini menjadi HP RAM 6GB dibawah 3 juta yang tidak bisa dipandang sebelah mata, geng.

Layar ponsel ini akan membuat penggunanya terpukau karena memiliki bentang yang luas yaitu 6.95 inci atau hampir menyentuh 7 inci. Aktivitas seperti menonton pun jadi lebih asyik.

Menariknya, kamera belakang milik Infinix Note 10 Pro ini punya konfigurasi enam lingkaran lensa. Tentunya ini jadi fitur yang diidamkan para pecinta fotografi.

Spesifikasi Infinix Note 10 Pro
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 172.8 x 78.3 x 7.8 mm

Bobot: 209 gram
Layar 6.95 inci

IPS LCD (1080 x 2460 piksel)
Chipset Mediatek Helio G95 (12 nm)
GPU Mali-G76 MC4
Memori RAM: 6 GB

Internal: 64GB
Kamera Belakang 64 MP, (wide), PDAF

8 MP, (ultrawide)

2 MP, f/2.4, (depth)

2 MP, f/2.4, (monochrome)
Kamera Depan 16 MP
Sistem Operasi Android 11, XOS 7.6
Baterai 5000 mAh
Harga Rp2.395.000 (6/128GB)

Xiaomi Poco M3 Pro 5G (Juni 2021)

Jika kamu sedang mencari HP harga 2 jutaan RAM 6 GB, maka Xiaomi Poco M3 Pro 5G wajib kamu pertimbangkan. HP ini memiliki bodi melengkung dengan finishing mengkilap.

HP 5G murah terbaru ini disokong oleh chipset MediaTek 700 5G (7 nm) yang bisa diandalkan untuk kebutuhan gaming. Ada juga kartu grafis Mali-G57 MC2 untuk mendukung performanya.

Sementara untuk kebutuhan fotografi, kamu akan menemukan triple camera dengan konfigurasi 48MP + 2MP + 2MP di bagian belakang, dan kamera selfie 8MP yang tertanam pada notch di atas layar.

Spesifikasi Xiaomi Poco M3 Pro 5G
Jaringan GSM/HSPA/LTE/5G
Bodi Dimensi: 161.8 x 75.3 x 8.9 mm

Bobot: 190 gram
Layar 6.5 inci

IPS LCD (1080 x 2400 piksel)
Chipset MediaTek MT6833 Dimensity 700 5G (7 nm)
GPU Mali-G57 MC2
Memori RAM: 6 GB

Internal: 128GB
Kamera Belakang 48 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF

2 MP, f/2.4, (macro)

2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera Depan 8 MP, f/2.0, (wide)
Sistem Operasi Android 11, MIUI 12
Baterai 5000 mAh
Harga Rp2.900.000 (6/128GB)

Samsung Galaxy A22 (Juni 2021)

Sedang mencari HP RAM 6GB termurah? Jaka sarankan kamu harus mencoba Samsung Galaxy A22. Dengan sistem operasi Android 11 dan One UI Core 3.1, kamu tidak perlu khawatir kalah saing dengan HP-HP flagship.

Tidak hanya itu, dengan didukung memori internal 128GB bakal membuat kapasitas penyimpananmu makin lega, apalagi untuk menyimpan foto dan game favorit.

Yang paling penting, lewat dukungan chipset Mediatek Helio G80 (12 nm) akan membuat performa HP mu meningkat tajam. Dijamin, ngegame nggak bakal patah-patah lagi.

Spesifikasi Samsung Galaxy A22
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 159.3 x 73.6 x 8.4 mm

Bobot: 186 gram
Layar 6.4 inci

Super AMOLED LCD
Chipset Mediatek Helio G80 (12 nm)
GPU Mali-G52 MC2
Memori RAM: 6 GB

Internal: 128GB
Kamera Belakang 48 MP, f/1.8, (wide), PDAF, OIS

8 MP, f/2.2, 123 (ultrawide), 1/4.0", 1.12 m

2 MP, f/2.4, (macro)

2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera Depan 13 MP, f/2.2, (wide), 1/3.1", 1.12 m
Sistem Operasi Android 11, One UI Core 3.1
Baterai 5000 mAh
Harga Rp2.999.000 (6/128GB)

Samsung Galaxy A22 (Juni 2021)

Xiaomi Redmi 9T bisa menjadi alternatif buat kamu yang sedang mencari HP RAM 6GB murah meriah. Pasalnya, harga HP RAM 6GB ini terjangkau dengan kisaran tak sampai menyentuh 3 jutaan.

HP Android ini hadir dengan chipset kencang Qualcomm Snapdragon 662. Untuk di kelasnya, chipset ini sanggup mendukung aktivitas harian pengguna Redmi 9T dengan tenaganya yang powerful.

Gokilnya, HP RAM 6GB dibawah 3 jutaan ini didukung dengan baterai super besar 6000 mAh yang sanggup menemanimu seharian. Kualitas suara maksimal juga dihadirkan dengan hadirnya Dual Stereo Speaker.

Spesifikasi Xiaomi Redmi 9T
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 162.3 x 77.3 x 9.6 mm

Bobot: 198 gram
Layar 6.53 inci

IPS LCD (1080 x 2340 piksel)
Chipset Qualcomm SM6115 Snapdragon 662 (11 nm)
GPU Adreno 610
Memori RAM: 6 GB

Internal: 64GB
Kamera Belakang 48 MP, f/1.8, 26mm (wide)

8 MP, f/2.2, 120 (ultrawide)

2 MP, f/2.4, (macro)

2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera Depan 8 MP, f/2.1, 27mm (wide)
Sistem Operasi Android 10, MIUI 12
Baterai 6000 mAh
Harga RpRp2.415.000 (6/128GB)

OPPO A74 (April 2021)

Ternyata HP OPPO juga memiliki varian RAM sebesar 6GB, loh. Dirilis pada tahun 2023, OPPO A74 dibekali dengan chipset Qualcomm SM6115 Snapdragon 662 yang kokoh dan tangguh.

Selain itu, berkat dukungan layar AMOLED yang disematkan pada HP, kamu bisa menikmati tayangan film ataupun game dengan lebih jernih dan tajam.

Yang paling penting, berkat sistem fabrikasi 11 nm yang ada pada chipset, HP ini diklaim mampu hemat daya hingga hampir seharian. Jadi tunggu apalagi, segera beli sekarang!

Spesifikasi OPPO A74
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 160.3 x 73.8 x 8 mm

Bobot: 175 gram
Layar 6.43 inci

AMOLED LCD
Chipset Qualcomm SM6115 Snapdragon 662 (11 nm)
GPU Adreno 610
Memori RAM: 6 GB

Internal: 128GB
Kamera Belakang 48 MP, f/1.7, 26mm (wide), 1/2.0", 0.8 m, PDAF

2 MP, f/2.4, (macro)

2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera Depan 16 MP, f/2.4, 27mm (wide), 1/3.06", 1.0 m
Sistem Operasi Android 11, ColorOS 11.1
Baterai 5000 mAh
Harga Rp3.499.000 (6/128GB)

OPPO A74 5G (April 2021)

Sebenarnya jika dilihat secara spesifikasi, HP satu ini tidak berbeda dengan OPPO A74. Perbedaan paling mendasar terletak pada dukungan 5G yang ada di A74 ini.

Dengan begitu, kecepatan internetmu bakal makin ngebut. Sangat cocok dibuat ngegame ataupun nonton film-film favorit. Koneksimu pun makin lancar berkat hadirnya chipset Qualcomm SM4350 Snapdragon 480 5G.

Tak lupa, buat kamu yang suka dengan fotografi, OPPO A74 5G sudah menyematkan kombinasi 4 kamera yang beresolusi besar dan canggih.

Spesifikasi OPPO A74 5G
Jaringan GSM/HSPA/LTE/5G
Bodi Dimensi: 162.9 x 74.7 x 8.4 mm

Bobot: 190 gram
Layar 6.5 inci

LTPS IPS LCD
Chipset Qualcomm SM4350 Snapdragon 480 5G (8 nm)
GPU Adreno 619
Memori RAM: 6 GB

Internal: 128GB
Kamera Belakang 48 MP, f/1.7, 26mm (wide), 1/2.0", 0.8 m, PDAF

8 MP, f/2.2, 119 (ultrawide), 1/4.0", 1.12 m

2 MP, f/2.4, (macro)

2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera Depan 16 MP, f/2.0, 26mm (wide)
Sistem Operasi Android 11, ColorOS 11.1
Baterai 5000 mAh
Harga Rp3.999.000 (6/128GB)

Poco F3 (Maret 2021)

Poco F3 bisa menjadi salah satu HP RAM 6GB terbaik dengan sederet fitur yang ditawarkannya. Ponsel satu ini memang layak dibanderol Rp5 jutaan, dengan misi flagship killer yang digaungkan.

Snapdragon 870 adalah satu alasan mengapa Poco F3 ini sangat menarik. Dilihat dari berbagai sisi, HP ini punya tampilan yang cantik dengan lapisan bezel yang mengitari layar punch-hole.

Dengan chipset tersebut yang ditanam, para pengguna akan dengan nyaman melakuukan aktivitas gamingf di perangkat ini. Buat ponsel kelas menengah, Poco F3 jadi salah satu yang terbaik.

Spesifikasi Poco F3
Jaringan GSM/HSPA/LTE/5G
Bodi Dimensi: 163.7 x 76.4 x 7.8 mm

Bobot: 196 gram
Layar 6.67 inci

AMOLED (1080 x 2400 piksel)
Chipset Qualcomm SM8250-AC Snapdragon 870 5G (7 nm)
GPU Adreno 650
Memori RAM: 6 GB

Internal: 128GB
Kamera Belakang 48 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF

8 MP, f/2.2, (ultrawide)

5 MP, f/2.4, 50mm (macro)
Kamera Depan 20 MP, f/2.5, (wide)
Sistem Operasi Android 11, MIUI 12.5.6 for Poco
Baterai 4520 mAh
Harga Rp4.680.000 (6/128GB)

Xiaomi Poco M3 (Januari 2021)

Sumber foto: detikInet

Resmi diluncurkan pada bulan Januari lalu, Xiaomi Poco M3 adalah salah satu pilihan HP murah yang mengunggulkan sektor kamera sebagai nilai jualnya.

HP ini memiliki triple camera dengan resolusi 48MP (wide), 2MP (macro), dan 2MP (depth) yang mengklaim mampu menghasilkan kualitas foto yang tetap terlihat jelas, bahkan setelah di-zoom.

Tak hanya kamera, layar Dot Drop seluas 6,53 inci FHD+ pun menjadi keunggulan lain yang ditawarkan Xiaomi lewat produk smartphone mereka satu ini.

Sementara untuk mendukung performanya, Poco M3 mengandalkan chipset Snapdragon 662 fabrikasi 11nm yang bulan Januari lalu diluncurkan bersamaan dengan Snapdragon 720G.

Spesifikasi Xiaomi Poco M3
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 162.3 x 77.3 x 9.6 mm

Bobot: 198 gram
Layar 6.53 inci

IPS LCD capacitive touchscreen 1080 x 2340 pixels
Chipset Qualcomm SM6115 Snapdragon 662 (11 nm) Octa-core (4x2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4x1.8 GHz Kryo 260 Silver)
GPU Adreno 610
Memori RAM: 4/6GB

Internal: 64/128GB
Kamera Belakang 48 MP, f/1.8, (wide), PDAF

2 MP, f/2.4, (macro)

2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera Depan 8 MP, f/2.1, (wide)
Sistem Operasi Android 11, MIUI 12
Baterai 6.000 mAh
Harga Rp2.199.000 (6/128GB)

Samsung Galaxy A32 (Januari 2021)

Sumber foto: Priceprice

Diluncurkan bersamaan dengan dua saudaranya yakni A52 dan A72, Samsung Galaxy A32 merupakan varian terendah dari rangkaian Galaxy A series terbaru Samsung kali ini.

Meskipun begitu, tapi jangan remehkan fitur-fitur serta spesifikasi HP Samsung RAM 6GB satu ini, geng! Soalnya, HP ini udah dibekali dengan panel layar AMOLED FHD+ dengan refresh rate 90Hz.

Memori internalnya pun sudah 128GB, sesuai dengan standar HP-HP terbaru zaman sekarang.

Sementara, untuk urusan performa, Samsung Galaxy A32 mengandalkannya kepada chipset buatan MediaTek yaitu Helio G80 yang dinilai masih bisa mengakomodasi kegemaran anak zaman sekarang dalam bermain game.

Spesifikasi Samsung Galaxy A32
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 158.9 x 73.6 x 8.4 mm

Bobot: 184 gram
Layar 6.4 inci

Super AMOLED, 90Hz, 1080 x 2400 pixels
Chipset Mediatek Helio G80 (12 nm)
GPU Mali-G52 MC2
Memori RAM: 6/8GB

Internal: 128GB
Kamera Belakang 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF

8 MP, f/2.2, 123 , (ultrawide)

5 MP, f/2.4, (macro)

5 MP, f/2.4, (depth)
Kamera Depan 20 MP, f/2.2, (wide)
Sistem Operasi Android 11, One UI 3.1
Baterai 5.000 mAh
Harga Rp3.599.000 (6/128GB)

Daftar HP RAM 6GB Murah Terbaik 2023

Ingin membeli HP RAM besar dengan harga murah? Jangan lupa cek daftar HP RAM 6GB terbaik dari mulai 1 juta ini!

  1. Infinix Hot 12 Pro (Agustus 2023)
  2. Poco F4 (Juni 2023)
  3. realme 9 Pro (April 2023)
  4. Poco M4 Pro (Maret 2023)
  5. Redmi Note 10S (Oktober 2021)
  6. Samsung Galaxy M32 (Agustus 2021)
  7. Redmi Note 10 Pro (Agustus 2021)
  8. Infinix Note 10 Pro (Juni 2021)
  9. Xiaomi Poco M3 Pro 5G (Juni 2021)
  10. Samsung Galaxy A22 (Juni 2021)
  11. Xiaomi Redmi 9T (April 2021)
  12. OPPO A74 (April 2021)
  13. OPPO A74 5G (April 2021)
  14. Poco F3 (Maret 2021)
  15. Xiaomi Poco M3 (Januari 2021)
  16. Samsung Galaxy A32 (Januari 2021)

Video: Wajib Beli! Ini Dia SmartPhone dengan RAM 8GB Paling Murah dan Terbaik untuk Kamu Miliki

Akhir Kata

Itulah daftar rekomendasi HP RAM 6GB murah dan terbaik 2023 yang sudah Jaka berikan. Meski beberapa di antaranya bukan HP terbaru, tapi masih layak kamu beli tahun ini, geng.

Spesifikasi HP murah RAM besar yang sudah Jaka kurasi dan pilihkan di atas bisa kamu sesuaikan dengan budget. Jadi, kamu bisa tampil gaya di tahun ini dengan HP RAM 6GB keren!

Baca juga artikel seputar HP RAM Murah atau artikel menarik lainnya dari JalanTikus.

ARTIKEL TERKAIT

16 HP RAM 8GB Murah & Terbaik 2022 Mulai Rp2 Jutaan, Gaming Lancar Jaya!

14 HP RAM 4GB Murah & Terbaik 2022, Bisa Main PUBG Mobile!

DaHP RAM
Kembali Keatas