Jual-beli tanah fisik sih, udah biasa, ya. Tapi, gimana kalau kamu bisa melakukan transaksi jual-beli tanah virtual?
Yap, sekarang ini tanah virtual juga bisa diperjualbelikan, loh. Harganya pun gak sembarangan, banyak yang setara atau bahkan jauh lebih mahal dari bidang tanah fisik.
Salah satunya adalah pembelian tanah virtual di Decentraland yang dilakukan oleh perusahaan Metaverse Group.
Sebidang tanah berukuran 116 petak yang terletak di pusat kawasan mode (Fashion Street) di Decentraland tersebut berhasil terjual seharaga 618.000 MANA, mata uang digital yang digunakan di Decentraland. Jumlah itu setara dengan Rp 42,6 miliar!
Decentraland memang salah satu dunia virtual yang sedang naik daun. Selain itu, kamu juga mungkin pernah dengar tentang The Sandbox.
Jadi, gak heran kan kalau banyak penggemar investasi cryptocurrency yang mulai melirik untuk membeli tanah di Decentraland untuk jadi investasi.
Namun sebelum langsung membeli tanah di Decentraland, ada baiknya kamu tahu dulu nih apa itu Decentraland. Berikut penjelasannya.
Apa Itu Decentraland?
Decentraland adalah platform dunia virtual 3D berbasis non-fungible token (NFT). Dunia virtual ini dibangun dengan teknologi blockchain dan beroperasi pada jaringan Ethereum.
Decentraland merupakan proyek metaverse pertama yang sukses di dunia kripto. Proyek ini juga jadi pelopor berbagai metaverse yang kini sudah ada banyak.
Terdapat dua jenis token yang bisa ditemukan di Decentraland, yakni LAND dan MANA. LAND adalah NFT berupa kepemilikan tanah. Sementara itu, MANA merupakan mata uang kripto yang digunakan untuk pembayaran berbagai barang virtual, layanan, dan LAND.
Dunia virtual ini lebih dari sekadar game semata, geng. Lebih daripada itu, kamu sebagai pengguna bisa beraktivitas seperti layaknya di dunia nyata dalam Decentraland.
Kamu bisa bermain game, berinteraksi dengan pengguna lain, membeli barang dalam bentuk NFT, melakukan jual beli tanah, hingga membangun sesuatu di tanah yang kamu miliki.
Enaknya, para pengguna Decentraland juga berpartisipasi dalam Decentralized Autonomour Organization (DAO). Dengan jadi anggota DAO, pengguna bisa berpartisipasi langsung dalam tata kelola proyek.
Hal ini membuat pemain memiliki hak untuk melakukan voting terkait dengan kebijakan permainan. Misalnya, pengaturan jenis barang yang diizinkan di dalam Decentraland atau investasi untuk perbendaharaan.
Decentraland menawarkan aset kripto berupa NFT yang bisa kamu beli sebagai koleksi, ditukar, atau pun diperjualbelikan menggunakan mata uang kripto sebagai salah satu cara investasi.
NFT yang bisa kamu beli di Decentraland gak hanya berbentuk tanah aja. Namun semua barang yang dijual di sana. Mulai dari karakter, nama karakter, tas, pakaian, wig rambut, dan lainnya.
Kamu bisa membeli barang-barang tersebut ataupun menjualnya pada para pengguna lain lewat Decentraland Marketplace.
Lebih lengkap tentang Decentraland dan cara menghasilkan cuan dari bermain game ini, kamu bisa cek artikel berikut ini:
Harga Tanah di Decentraland
Tentunya karena makin populer, harga tanah di Decentraland juga tidak murah, seperti halnya harga tanah di metaverse lainnya.
Sesuai pantauan Jaka di situs resmi Decentraland Marketplace, per Selasa (18/1/2022), harga tanah Decentraland yang paling murah ada di angka 4.970 MANA.
Saat ini, harga 1 MANA berdasarkan situs CoinMarketCap setara dengan 2.86 dollar AS. Itu artinya, harga tanah paling murah di Decentraland adalah 14.214 dollar AS atau lebih dari Rp 203 juta.
Cara Beli Tanah di Decentraland
Kalau di dunia nyata, kamu biasanya harus menyiapkan berbagai syarat khusus untuk bisa membeli tanah. Mulai dari memastikan status tanah, mengecek keaslian surat, membuat akta jual beli, dan tahapan lainnya yang tentu saja cukup rumit.
Namun hal berbeda akan kamu temukan dalam proses beli tanah Decentraland. Caranya sedikit lebih sederhana, semua bisa kamu lakukan secara virtual.
- Buka situs resmi Decentraland Marketplace atau bisa juga melalui Earth 2 io.
- Hanya gunakan laptop atau komputer desktop, bukan mobile atau smartphone.
- Sign-up kalau belum punya akun, log-in kalau sudah punya.
- Klik menu "Parcels and Estates", lalu klik "View All".
- Pilih tanah virtual yang diinginkan.
- Kamu bisa lihat lokasi tanah tersebut. Jaka sarankan pilih tanah dengan jarak yang tak terlampau jauh dari area terkenal.
- Jika sudah memilih, klik tanah tersebut untuk melihat informasi tambahan.
- Lakukan pembayaran dengan klik "Buy".
- Sambungkan akun milikmu dengan wallet cryptocurrency. Salah satunya bisa menggunakan MetaMask. Baca lengkapnya tentang MetaMask di artikel berikut:
- Konfirmasi pembayaran tanah virtual. Pastikan kamu memiliki saldo MANA atau Ethereum (ETH) yang cukup untuk membelinya.
- Tanah virtual akan dikirimkan ke wallet kamu dalam bentuk NFT.
- Kamu bisa melihat tanah virtual tersebut pada menu "NFTs" untuk pengguna MetaMask. Bagi kamu yang membelinya menggunakan Trust Wallet, NFT tanah virtual bisa dilihat di menu "Collectibles".
Setiap petak tanah di Decentraland berukuran 16 x 16 meter. Jumlah tanah yang ada di Decentraland yakni 90.000 petak tanah.
Lebih lanjut tentang cara beli tanah di Metaverse, kamu bisa cek artikel berikut ini ya:
Akhir Kata
Nah, itu dia yang bisa Jaka sampaikan mengenai cara membeli tanah di Decentraland. Semoga bermanfaat, dan bisa jadi alternatif pilihan buat kamu yang mau coba berinvestasi dalam jumlah besar.
Baca juga artikel seputar Crypto Blockchain, DApps, NFT, atau artikel menarik lainnya dari Syifa Nuri Khairunnisa.
BACA JUGA
Jangan Ketinggalan Zaman, Inilah 6 Profesi yang Paling Dibutuhkan di Era Metaverse!
Deretan NFT Milik Netizen +62 dengan Harga Gak Masuk Akal, Sampai Rp700 Triliun Per Item!
12 NFT Teraneh yang Dijual Netizen Indonesia di OpenSea, Mau Ikuti Jejak Ghozali?
Viral Penampakan Sosok Kuntilanak di NFT Ghozali Everyday, Jadi Bernilai Rp4,5 Miliar!
Setelah NFT Ghozali Everyday Laris Manis, Terbitlah Ghozali Token
NFT Ghozali Everyday Hasilkan Miliaran Rupiah, Netizen: Karyanya Bakal Viral Everyday!