Hati-Hati Berkicau Kalau Gak Mau Kena Cap Buruk Dari Twitter Quality Filter

Ditulis oleh Amrillah Wardi - Friday, 27 March 2015, 11:59
Setelah sebelumnya pihak Twitter mengakui bahwa upayanya untuk melawan penyalahgunaan dan pelecehan telah gagal, kali ini mereka berusaha untuk menempuh jalan lainnya untuk menyaring pengguna “buruk”nya melalui fitur Quality Filter.

Setelah sebelumnya pihak Twitter mengakui bahwa upayanya untuk melawan penyalahgunaan dan pelecehan telah gagal, kali ini mereka berusaha untuk menempuh jalan lainnya untuk menyaring pengguna buruk -nya melalui fitur Quality Filter.

Dilansir dari The Verge, Quality Filter akan mengkurasi timeline yang kamu miliki dan Twitter akan berupaya untuk menyembunyikan pesan yang tidak diinginkan. Fitur ini akan menghapus semua tweet dari notifikasi kamu yang mengandung ancaman, bahasa yang ofensif atau penyalahgunaan bahasa, konten yang terduplikasi, atau konten yang dikirim dari akun yang mencurigakan.

Fitur Quality Filter pada saat ini baru tersedia untuk pengguna yang terverifikasi. Fitur tersebut tampaknya akan hadir dengan filter yang mirip seperti fitur yang sebelumnya telah ada ** tailored nofications ** untuk user yang terverifikasi.

Sumber: The Verge

Artikel menarik lainnya:

Kembali Keatas