Masih Rahasia, Harga Mobil Listrik Mewah Lexus RZ Bikin Calon Konsumen Penasaran!

Ditulis oleh Muhammad Irsyad - Wednesday, 15 March 2023, 12:45
Mobil listrik mewah Lexus RZ resmi diluncurkan. Berapa harganya? Mari simak pembahasannya di artikel ini, ya!

Lexus Indonesia telah meluncurkan mobil listrik mewah terbaru mereka, The All New Lexus RZ, pada ajang Gaikindo Jakarta Autoweek (GJAW) 2023 yang berlangsung pada tanggal 10-19 Maret 2023 di Jakarta Convention Center (JCC).

Meskipun telah diluncurkan, tapi harga mobil listrik ini masih dirahasiakan karena beberapa pertimbangan yang belum diselesaikan. Menurut General Manager Lexus Indonesia, Bansar Maduma, konsumen yang ingin membeli mobil ini pun belum bisa memberikan uang muka.

"Sejauh ini harganya belum dibuka karena beberapa pertimbangan dari kami," ucap Bansar, seperti yang dikutip dari ekonomi.republika.co.id, Selasa (14/3/2023).

Performa Mumpuni

Mobil listrik Lexus RZ ini menggunakan baterai jenis lithium-ion berkapasitas 71,4 kWh dan memiliki jarak tempuh sekitar 400 km dalam sekali pengisian daya.

Mobil ini juga dilengkapi dengan thermal management system yang berfungsi sebagai pendingin baterai sehingga membuat baterai mobil listrik lebih efisien dan tahan lama. Bahkan setelah 10 tahun, kondisi baterai tetap dapat menampung daya sebesar 90 persen dari kondisi awal atau lebih.

Untuk pengisian ulang baterai, mobil ini membutuhkan waktu sekitar 90 menit jika menggunakan DC Fast Charger dengan daya 50 kWh dari kondisi low-battery hingga terisi penuh. Sementara jika menggunakan AC Wall Charger dengan daya 7,4 kWh, lama pengisian daya akan berlangsung sekitar 10 jam.

The All New Lexus RZ memiliki konsep Limitless Design bernama "Seamless E-Motion" yang dirancang khusus untuk model mobil listrik, sehingga terlihat berbeda.

Mobil ini mengadopsi bahasa desain baru Lexus yaitu Spindle Body Concept yang berfokus pada efisiensi aerodinamis sehingga membangkitkan pengalaman berkendara yang baru. Pada bagian belakang, mobil ini dilengkapi dengan L-Shaped Light Bar dan Unified Logo.

ADVERTISEMENT

Belum Bisa Dipesan

Selain harga yang belum dibocorkan, Lexus Indonesia juga belum membuka buku pemesanan untuk mobil listrik yang satu ini. Jika ada yang berminan, pihak mereka hanya akan mendata dan calon konsumen akan kembali dihubungi.

"Kalau untuk saat ini kami tidak bisa berikan informasi terkait berapa tanda jadinya, seluruh tenaga penjual yang melayani konsumen di sini juga tidak mengambil tanda jadi," kata Bansar, dilansir dari liputan6.com.

"Kami akan mendata nama dan nomor telepon (calon konsumen) pada saat sudah resmi diluncurkan dan sudah ada namanya pasti akan kami hubungi kembali," sambung Bansar.

Soal harga All-New RZ, kemungkinan besar bakal dijual lebih mahal dari mobil listrik Lexus lain yang sudah dipasarkan di Indonesia, yaitu Lexus UX300e. Adapun model tersebut dibanderol dengan harga Rp1,464 miliar.

Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News

Baca juga artikel seputar Motor Rakata NX8, Mobil Listrik Terbaru, atau artikel menarik lainnya dari Muhammad Irsyad.

ARTIKEL TERKAIT

18 Game Balapan Mobil Terbaik 2022 untuk Semua Platform, Realistis Abis!

Kembali Keatas