Jangan Beli Smartphone dengan Spesifikasi Ini Lagi atau Kamu Bakal Menyesal!

Ditulis oleh Anggi Oktaviani - Saturday, 29 July 2017, 17:30
Jenis smartphone seperti apa yang harus kalian hindari ketika hendak membeli smartphone, baik itu baru maupun bekas? Berikut pembahasannya.

Smartphone merupakan sebuah perangkat teknologi berukuran kecil yang digunakan oleh hampir seluruh manusia di dunia. Smartphone dipilih karena alasan lebih praktis dan juga fitur yang dimiliki oleh smartphone ini sudah hampir seperti komputer. Selain itu, dari segi harga, smartphone juga bisa dibilang cukup sesuai dengan kebutuhan dan budget kebanyakan orang.

Ketika membeli smartphone, terdapat beberapa jenis smartphone yang seharusnya tidak kalian beli untuk menghindari kata penyesalan keluar dari mulut kalian. Jenis smartphone seperti apa yang harus kalian hindari ketika hendak membeli smartphone, baik itu baru maupun bekas? Berikut pembahasannya.

BACA JUGA

    1. Jangan Beli Smartphone Dengan RAM Kurang Dari 2 GB

    Foto: gsmarena.com

    Jenis smartphone pertama yang harus kalian hindari adalah smartphone yang kapasitas RAM-nya kurang dari 2 GB. Ingat, aplikasi Android yang bertebaran di Play Store juga terus berevolusi dalam hal kebutuhan RAM sehingga semakin lama, kapasitas RAM yang dibutuhkan oleh berbagai aplikasi di Play Store, terutama game, akan semakin meningkat.

    Selain itu, RAM di bawah 2 GB (Misalnya 1 GB atau 1,5 GB) tidak akan cukup untuk menangani banyak multitasking yang kalian lakukan, seperti ketika kalian membuka lebih dari lima aplikasi sekaligus.

    2. Jangan Beli Smartphone Dengan Sistem Operasi di Bawah Marshmallow

    Foto: digitallyhot.com

    Jenis smartphone berikutnya yang harus kalian hindari adalah smartphone yang masih menjalankan sistem operasi tua seperti KitKat dan Lollipop. Kenapa? Saat ini terdapat banyak sekali aplikasi keren yang setidaknya membutuhkan sistem operasi Marshmallow untuk bisa dijalankan. Selain itu, sistem operasi lama seperti KitKat dan Lollipop kini sudah tidak mendapatkan update lagi sehingga perangkat kalian menjadi lebih rentan dalam hal keamanan.

    3. Jangan Beli Smartphone Low-End Dari Brand Terkenal

    Foto: gadgets.ndtv.com

    Berikutnya, jangan pernah membeli smartphone low-end dari brand terkenal seperti Samsung, iPhone,HTC,Asus dan sebagainya. Kenapa? Harga smartphone low-end dari brand terkenal umumnya cukup tinggi. Nah, jika kalian cerdas, kalian bisa mengalihkan uang untuk membeli smartphone low-end milik brand terkenal tadi ke smartphone dengan spesifikasi yang lebih baik dari brand yang biasa-biasa saja, misalnya ke brand smartphone China yang relatif murah. Walaupun murah, tidak semua smartphone China memiliki kualitas buruk.

    4. Jangan Beli Smartphone yang Harganya Melebihi Rp 7 Juta

    Foto: cnet.com

    Selain jangan membeli smartphone low-end dari brand terkenal, sebaiknya kalian juga jangan membeli smartphone yang harganya di atas Rp 7 juta. Kenapa? Menurut Jaka, akan lebih baik kalau kalian membeli smartphone yang harganya berkisar Rp 4-5 juta saja. Jaka rasa dengan budget seperti itu, kalian sudah bisa mendapatkan smartphone dengan spesifikasi mumpuni dari sejumlah brand yang cukup oke.

    Budget Rp 7 juta untuk sebuah smartphone Jaka rasa terlalu berlebihan dan hanya merupakan tindakan hedonisme saja. Kecuali jika kalian memang membutuhkan smartphone dengan spesifikasi monster untuk menjalankan berbagai aktivitas berat.

    ADVERTISEMENT

    5. Jangan Beli Smartphone Bekas yang Ketinggalan Zaman

    Foto: digitaltrends.com

    Untuk kalian yang lebih memilih smartphone bekas, pastikan kalian tidak membeli smartphone bekas yang sudah ketinggalan zaman. Maksud dari ketinggalan zaman di sini adalah smartphone bekas yang dirilis di bawah tahun 2013 atau usianya sejak perilisan sudah lebih dari 5 tahun. Pada umumnya smartphone yang ketinggalan zaman memiliki spesifikasi rendah dan sistem operasi yang ketinggalan zaman.

    Itulah tadi beberapa jenis smartphone yang seharusnya tidak kalian beli mulai sekarang karena faktor spesifikasi dan harga, semoga bermanfaat dan selamat berbelanja smartphone. Pesan Jaka adalah kalian harus bijak dalam membeli smartphone dan pastikan kalian membeli smartphone sesuai budget serta kebutuhan kalian. Akhir kata, pastikan kalian meninggalkan jejak di kolom komentar serta share artikel ini ke teman-teman kalian.

    ARTIKEL TERKAIT
    APPS TERKAIT
    Mobile Legends: Bang Bang 1.4.52.4885
    Games Moonton
    JalanTikus 2.5.2
    Apps JalanTikus.com
    Babe - Baca Berita 7.6.2
    Apps Mainspring
    Kembali Keatas