Drone Terbaru dari Parrot Ini Bisa Terbang DAN Berlayar di Lautan!

Ditulis oleh Melissa Hana - Tuesday, 16 June 2015, 13:30
Kalau kamu sudah bosan dengan Drone yang terbang di angkasa, coba kamu lihat Drone yang satu ini. Hydrofoil Drone milik Parrot bisa berlayar di lautan loh!

Teknologi Drone masa kini memang sudah tidak hanya pesawat remote control yang membawa terbang kamera untuk memantau keadaan. Mungkin bagi penggemar Drone sudah tidak asing dengan Parrot. Perusahaan ini telah menginvasi langit dengan Drone milik mereka, sekarang mereka berusaha menguasai lautan dengan Drone-nya yang bisa berlayar di samudera. Nice...

Drone yang bisa berlayar ini dinamakan Hydrofoil Drone. Berbeda dengan Lily yang tidak memerlukan remote control untuk mengendalikannya (Baca juga: Inilah Lily, Kamera 'Lempar Susul' Pertama di Dunia!), kamu membutuhkan smartphone dengan konektivitas Bluetooth kamu untuk mengontrol Hydrofoil Drone. Selain Hydrofoil, Parrot juga meluncurkan beberapa desain Drone lainnya, seperti Drone yang bisa melihat dalam kegelapan dan Drone yang bisa mengangkut benda kecil.

Hydrofoil Drone ini adalah drone pertama yang mengombinasikan MiniDrone dengan sebuah hydrofoil (mesin pendorong kapal yang bekerja di atas air). Kamu bisa memasang MiniDrone dan memutarnya 90 derajat ke atas untuk menjadi tenaga baling-baling bagi Hydrofoil Drone ini.

Hydrofoil Drone dapat berlayar dengan kecepatan maksimum 6,2 mil per jam di atas air hingga tujuh menit dan MiniDrone sendiri bisa terbang sampai dengan 11,18 mph hingga sembilan menit ketika terlepas dari perahunya. Kamera yang terpasang pada Drone ini memiliki resolusi 640 x 480 (VGA) dan kapasitas penyimpanan memori internalnya sebesar 1 GB.

Hydrofoil Drone ini akan datang dalam dua varian pada bulan Juli mendatang. Harga yang dibanderol untuk satu Drone kira-kira sebesar ** 169** atau $190 atau sekitar Rp 2,5 jutaan. Apa kamu tertarik memilikinya? Jangan lupa tinggalkan komentar di bawah ya.

Sumber: Mashable

Google Camera 6.2.031.259661660
Apps Video & Audio Google Inc.
DOWNLOAD

Artikel Menarik Lainnya

Kembali Keatas