Kamu bisa menggunakan situs proxy untuk internetan dengan leluasa dan aman, meski tanpa pakai aplikasi VPN. Ya, sekarang ini ada banyak sekali pilihan situs proxy gratis yang bisa kamu cobain, geng.
Tanpa perlu keluar uang, web proxy gratis sudah punya fitur canggih untuk melindung kamu dari bahaya internet. Kamu juga bisa buka situs-situs yang diblokir hanya dengan sentuhan jari.
Penasaran dengan situs proxy terbaik yang ada sekarang dan bisa dipakai gratis? Ayo, cek rekomendasi Jaka!
Baca juga: 7 Aplikasi Proxy Terbaik 2023, Bisa Tembus Semua Situs Terlarang!
1. HideMyAss (HMA)
HideMyAs (HMA) adalah salah satu proxy site terbaik yang wajib dicoba, geng. Pasalnya, situs ini menawarkan enam opsi lokasi server yang berbeda, antara lain New York (AS), Seattle (AS), Frankfurt (Jerman), Amsterdam (Belanda), London (UK), dan Praha (Republik Ceko).
Selain itu, HMA juga menyediakan plugin untuk Chrome dan Firefox. Dalam versi ini, kamu akan mendapatkan dua fitur tambahan yang menarik, yaitu Auto Hide dan Tab Killer.
Auto Hide berfungsi untuk menyembunyikan lokasi kamu secara otomatis, sehingga tak perlu khawatir akan terdeteksi identitas kamu. Sedangkan Tab Killer dapat menyembunyikan semua tab browser yang terbuka dengan menekan shortcut pada keyboard.
2. MegaProxy
Megaproxy diklaim sulit terdeteksi oleh banyak website populer, sehingga aman digunakan. Berbeda dengan banyak proxy online gratis lainnya yang tidak mampu mengakses layanan Google, konten multimedia, atau sosial media.
Menariknya, Megaproxy juga bisa menyembunyikan alamat IP kamu bahkan juga browser dan sistem operasi yang digunakan. Untuk memanfaatkan layanan Megaproxy, kamu hanya perlu mengunjungi websitenya dan memasukkan domain di kotak pencarian.
Sayangnya, penggunaan Megaproxy yang gratis dibatasi hanya bisa membuka 60 halaman website dalam waktu lima jam.
3. Croxy Proxy
Croxy Proxy adalah web proxy gratis dan handal yang bisa kamu pakai untuk buka situs-situs kesukaan kamu seperti Youtube, Facebook, Gmail, dan Google. Croxy Proxy memakai teknologi proxy mutakhir yang bisa lewati pemblokiran dan kasih akses web yang aman, anonim, dan tanpa batas.
Dengan Croxy Proxy, kamu bisa nikmati Youtube tanpa kasih tahu alamat IP kamu atau merugikan privasi kamu. Dengan kata lain, kamu bisa streaming tanpa hambatan dan menikmati berbagai hiburan tanpa batas. Kamu juga bisa pasang ekstensi Croxy Proxy di browser Chrome kamu untuk mempermudah penggunaannya.
Daftar Situs Proxy Gratis dan Terbaik 2023 Lainnya
Nggak hanya HMA dan Megaproxy saja yang patut untuk dicoba. Berikut ini Jaka sudah merangkum beberapa situs proxy lain yang nggak kalah keren. Bisa kamu pakai buat nonton video panas nih!
- Kproxy
- Hide.me
- Hotspot Shield
- NewIPNow
- WeboProxy
- 4everproxy
- Cyberghost
- Proxyscrape
- Anonymouse
- UrbanVPN Free Proxy
- Whoer
- VPNBook
- FilterByPass
- MyIPHide
- Privoxy
- Hidester
- ProxFree
- Zend2
Baca juga: Rekomendasi Google Proxy Video Terbaik 2023, Akses Video 18+ Secara Gratis!
Akhir Kata
Cara membuka situs proxy pada dasarnya berbeda-beda, tergantung dari situs masing-masing. Namun yang perlu diingat, semua tidak akan sulit untuk diakses. Jadi, pengalaman internetanmu bakalan tetap seru dan nggak kehalang apapun. Yuk cobain!
Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News
Baca juga artikel Aplikasi, atau artikel menarik lainnya dari Almira Yoshe Alodia.