Haruskah Install iOS 9 di iPhone 4s dan iPhone 5?

Ditulis oleh Andhika Pielaat - Friday, 02 October 2015, 13:00
iOS 9 mengkonsumsi daya kerja HP lebih banyak, karena banyaknya fitur-fitur baru, dan membuat HP lebih lamban, apalagi jika di-install di iPhone 4s dan iPhone 5. Mengapa begitu?

Walaupun telah lebih dari 50% pengguna Apple di seluruh dunia sudah menggunakan iOS 9, tapi masih banyak saja kalangan yang belum melakukannya. Pertama, mungkin takut kalau iOS 9 dapat membuat HP menjadi lemot. Kedua, mungkin banyak yang beranggapan untuk meng-install iOS 9.1 saja apabila Apple telah merilis bug fixes. Ketiga, mungkin banyak orang yang nunggu Wi-Fi gratisan...

BACA JUGA

    Apapun alasannya, perlu diketahui bahwa iOS 9 mengkonsumsi daya kerja HP lebih banyak, karena banyaknya fitur-fitur baru, dan membuat HP lebih lamban, apalagi jika di-install di iPhone 4s dan iPhone 5. Mengapa begitu?

    1. Chipset Versi Lama

    iPhone 4s menggunakan chipset yang sangat jadul. Yaitu chipset Apple A5 dengan RAM sebesar 512 MB. Dan iPhone 5, walaupun selangkah lebih depan, dengan chipset Apple A6 dengan RAM 1 GB, juga tidak termasuk di kalangan yang tercepat. Mengapa? iOS 9 sudah sangat jelas dioptimalkan untuk iPhone 6s dan iPhone 6s Plus, yang menggunakan chipset Apple A9 dan RAM sebesar 2GB. iPhone 4s sudah ketinggalan jaman selama 4 tahun, dan iPhone 5 3 tahun. Kedua iPhone tersebut keluar dengan iOS 6, yang dulu sedikit masalahnya karena iOS 6 lebih sedikit mengoptimalkan kinerja OS-nya dan tidak terlalu peduli tentang efek visual OS-nya.

    2. Masalah Sebelumnya Masih Ada

    Jika kamu sempat meng-install iOS 8 sebelumnya pada perangkat iOS kamu di iPhone 4s dan iPhone 5, apakah kamu merasa jika HP-mu lamban? Jika iya, masalah itu juga terjadi di sini. Apple belum melakukan perbaikan yang signifikan untuk menghilangkan kelambanan kinerja OS-nya.

    3. Fitur-Fitur Baru yang Tidak Ada

    Banyak fitur-fitur baru yang terlewatkan karena iPhone 4s sudah 4 tahun umurnya, seperti TouchID, Airdrop, aplikasi 64-bit ARMv8, support untuk OpenGL ES 3.0, Spotlight Screen, Public Transit di Maps, Facedown Detection di battery saving mode, dan lain-lain. Dan iPhone 5 lebih sedikit fitur-fitur yang tidak tersedia.

    Kesimpulan

    Jika dilansir pada poin-poin di atas, kami tidak terlalu menyarankan anda untuk meng-upgrade ke iOS 9 pada iPhone 4s atau 5. Kinerja iPhone 4s dengan chipset dan RAM yang sangat sedikit menjadi halangan. Belum lagi karena resolusi yang sangat kecil. Walaupun iPhone 5 selangkah lebih depan dalam umur, tunggu iOS 9.1 saja, apabila Apple telah melakukan bug fixes dan meningkatkan daya kerja iOS 9. Tapi untuk saat ini? Jangan.

    ARTIKEL TERKAIT
    APPS TERKAIT
    Espier Launcher 7 1.4.7
    Apps Espier Studio
    Espier Notification 7 Pro 1.6.0
    Apps Espier Studio
    Espier Message 7 3.0.0
    Apps Espier Studio
    iTunes 12.1.3.6
    Apps Apple Inc
    Kembali Keatas