Kamu main game Auto Chess enggak, geng? Game yang satu ini memang sedang naik daun berkat gameplay-nya yang menarik meskipun bikin kita mikir keras.
Nah, sebenarnya banyak game sejenis yang bisa kamu unduh secara gratis di Google Play Store, geng. Ada yang kualitasnya setara, ada juga yang sebaiknya enggak kamu mainin.
Jadi, inilah daftar game mirip Auto Chess untuk Android, benarkah semua cuma meniru game Dota 2?
Game Mirip Auto Chess
Awal mula game Auto Chess berawal dari MOD game Dota 2. Berarti game Auto Chess cuma plagiat, dong?
Enggak, karena MOD tersebut dibuat oleh Drodo, pembuat game Auto Chess. Ternyata, MOD tersebut laris manis sehingga mereka memutuskan untuk membuat game mereka sendiri.
Nah, lantas game apa saja yang dibilang mirip Auto Chess? Apa mereka hanya meniru game Auto Chess?
1. Dota Underlords
Download Dota Underlords via Play Store
Pengembang Dota, Valve, akhirnya merilis game mereka sendiri yang berjudul Dota Underlords. Kamu bisa menggunakan hero-hero Dota di permainan ini.
Pada awalnya, Valve meminta pihak Drodo untuk bekerja sama dengan mereka membuat MOD dari mereka menjadi game sendiri.
Sayang, Drodo menolaknya karena sedang mengembangkan game sendiri. Lantas, mereka akhirnya memutuskan untuk memproduksi game mereka sendiri.
Ada beberapa perubahan dari game ini jika dibandingkan dengan versi MOD-nya, seperti perubahan ukuran bench, bagaimana sinergi antar pion, dan lain sebagainya.
Detail | Dota Underlords |
---|---|
Developer | Valve Corporation |
Rating (Jumlah Pengulas) | 4.0 (27.715) |
Ukuran | Bervariasi berdasarkan perangkat |
Instal | 1.000.000+ |
Android Minimum | 5.0 |
2. Arena of Evolution
Download Arena of Evolution via Play Store
Selanjutnya ada Arena of Evolution yang dikembangkan oleh HERO Game. Game ini sedikit berbeda dari game auto chess lainnya karena unit-unitnya tidak selalu cocok untuk dikombinasikan.
Apalagi, game ini memiliki lebih dari 60 karakter yang bisa dimainkan, di mana tiap karakter bisa naik hingga ke level 3.
Kalau kamu enggak punya kuota untuk bermain multiplayer, kamu bisa melawan komputer dalam mode offline.
Detail | Arena of Evolution |
---|---|
Developer | HERO Game |
Rating (Jumlah Pengulas) | 4.0 (13.943) |
Ukuran | 69 MB |
Instal | 500.000+ |
Android Minimum | 4.1 |
3. Heroes Auto Chess
Download Heroes Auto Chess via Play Store
Jika dibandingkan dengan game lain, grafis yang dimiliki oleh game Heroes Auto Chess mungkin terlihat sedikit aneh bagi yang tidak terbiasa.
Kita juga hanya bisa memiliki 3 unit di bench sehingga kita akan merasa kesulitan untuk meningkatkan kemampuan karakter.
Tidak hanya itu, game ini juga memiliki iklan yang bisa dihilangkan dengan membayar sejumlah nominal uang.
Detail | Heroes Auto Chess |
---|---|
Developer | Tap2Play LLC |
Rating (Jumlah Pengulas) | 3.3 (4.911) |
Ukuran | 59 MB |
Instal | 100.000+ |
Android Minimum | 4.1 |
Game-Game Lainnya . . .
4. Auto Chess Legends
Download Auto Chess Legends via Play Store
Game Auto Chess Legends sama seperti Auto Chess, tapi kamu akan melawan satu orang saja, bukan battle royale.
Selain itu, game ini juga dimainkan dalam mode portrait sehingga kamu bisa memainkannya dengan satu tangan. Durasi yang dibutuhkan untuk satu kali pertandingan juga relatif lebih singkat.
Game yang satu ini tidak bisa dibilang bagus seperti Auto Chess ataupun Dota Overlord, tapi masih bisa menjadi alternatif pilihan yang lumayan, geng.
Detail | Auto Chess Legends |
---|---|
Developer | Imba |
Rating (Jumlah Pengulas) | 3.0 (3.277) |
Ukuran | 130 MB |
Instal | 50.000+ |
Android Minimum | 4.4 |
5. Auto Chess Defense
Download Auto Chess Defense via Play Store
Selanjutnya ada game Auto Chess Defense yang cara bermainnya kurang lebih sama dengan game-game yang ada di daftar ini.
Game ini memiliki lebih dari 50 karakter dengan 10 kelas dan 10 spesies yang berbeda. Di Play Store baru tersedia versi alphanya, jadi wajar jika banyak pemain yang mengeluhkan ini itu.
Detail | Auto Chess Defense |
---|---|
Developer | Master Chess |
Rating (Jumlah Pengulas) | 3.4 (582) |
Ukuran | 68 MB |
Instal | 50.000+ |
Android Minimum | 4.1 |
6. Magic Chess: Bang Bang
Ingin main game Auto Chess tapi menggunakan hero-hero dari Mobile Legends? Langsung main Magic Chess: Bang Bang yang satu ini, geng!
Game ini masih benar-benar baru. Kamu bisa menggunakan hero favorit dari Mobile Legends dan mengombinasikannya.
Sayangnya, game ini baru bisa dimainkan di negara-negara tertentu. Sabar aja, nanti juga bakal masuk Indonesia, kok!
Detail | Magic Chess: Bang Bang |
---|---|
Developer | Kaka Games Inc. |
Rating (Jumlah Pengulas) | 4.1 (291) |
Ukuran | 88 MB |
Instal | 10.000+ |
Android Minimum | 4.1 |
7. Auto Chess War
Download Auto Chess War via Play Store
Game terakhir yang ada di daftar ini adalah Auto Chess War. Yang membuat game ini berbeda adalah tampilan papannya yang horizontal.
Game ini memiliki mode petualangan yang sebenarnya cukup menarik, apalagi game ini juga memiliki mode offline.
Sayangnya, masih ada beberapa bug yang dikeluhkan oleh pemain. Di Game ini juga terdapat banyak iklan yang cukup mengganggu, walau sebenarnya memang dibutuhkan developer untuk bisa mengembangkan game.
Detail | Auto Chess War |
---|---|
Developer | Phoenix Mobile |
Rating (Jumlah Pengulas) | 4.1 (220) |
Ukuran | 92 MB |
Instal | 10.000+ |
Android Minimum | 4.2 |
Akhir Kata
Itulah daftar game-game yang mirip dengan Auto Chess. Meskipun sama, pasti ada hal-hal berbeda yang ditawarkan game tersebut, termasuk karakternya.
Kalau kamu suka main game yang mana nih, geng? Tulis di kolom komentar, ya!
Baca juga artikel seputar Game atau artikel menarik lainnya dari Fanandi Ratriansyah