Pernah bosan dengan kompetitifnya game seperti PUBG Mobile atau Mobile Legends, geng?
Untuk mengusir rasa bosanmu, game ber-genre arcade patut untuk kamu coba apalagi menawarkan gameplay yang tergolong mudah dan pas banget dimainkan di kala santai.
Makanya, kali ini Jaka bakal kasih rekomendasi game arcade terbaik untuk HP Android di 2019 yang wajib kamu mainkan, geng. Yuk, simak ulasannya!
Rekomendasi Game Arcade Terbaik & Gratis Android (Update 2019)
Game arcade memang dibuat untuk mengasah ketangkasan para pemainnya. Apalagi dengan level semakin tinggi, tentu tingkat kesulitan akan semakin bertambah, geng.
Untuk daftar pertama, Jaka akan ulas beberapa game arcade terbaik Android yang tentunya sudah populer dan bisa kamu download secara gratis. Penasaran ada apa saja gamenya?
1. Jetpack Joyride
Mengawali daftar game arcade terbaik ini, ada Jetpack Joyride yang meraih popularitas pada platform mobile setelah sebelumnya sempat populer di perangkat PC dan laptop.
Dengan gameplay yang bikin kecanduan, pada game ini kamu bertugas untuk mengendalikan karakter yang menggunakan jetpack dalam mengarungi lorong laboratorium.
Hindari rintangan dan gunakan berbagai power-up untuk mencapai jarak terjauh dan mendapatkan skor tertinggi, geng.
Detail | Jetpack Joyride |
---|---|
Developer | Halfbrick Studios |
OS Minimal | Bervariasi berdasarkan perangkat |
Ukuran | Android 4.4 ke atas |
Unduhan | 100.000.000 + |
Rating (Google Play) | 4.4/5 |
Download Jetpack Joyride via tautan berikut:
2. Pac-Man 256 (Endless Maze)
Buat yang suka main game retro arcade pasti kenal dengan karakter Pac-Man, kan?
Nah, pada platform Android kamu juga bisa merasakannya dalam game Pac-Man 256 yang hadir lebih seru dibanding pendahulunya yang hadir di konsol Nintendo Entertainment System (NES).
Secara gameplay, kamu juga tetap harus menghabiskan bola-bola dan menghindari para hantu. Namun, dengan grafis yang sudah disesuaikan, nggak ada salahnya untuk mencobanya kembali, kan?
Detail | Pac-Man 256 (Endless Maze) |
---|---|
Developer | Bandai Namco Entertainment Europe |
OS Minimal | Android 4.0.3 ke atas |
Ukuran | 46MB |
Unduhan | 10.000.000 + |
Rating (Google Play) | 4.4/5 |
Download Pac-Man 256 (Endless Maze) via tautan berikut:
3. Hawk: Air Force Zone
Ingat dengan game tembak-tembakan pesawat yang sering kamu mainkan di Timezone?
Untuk versi Android-nya, kamu bisa mencoba game arcade terbaik berjudul Hawk: Air Force Zone yang menawarkan gameplay serupa dengan sedikit ubahan.
Misal grafis pesawat canggih dalam dunia fantasi, mode co-op yang bisa bermain bersama teman, dan lebih dari 130 level yang bisa kamu mainkan.
Detail | Hawk: Air Force Zone |
---|---|
Developer | My.com B.V. |
OS Minimal | Android 4.1 ke atas |
Ukuran | 7MB |
Unduhan | 5.000.000 + |
Rating (Google Play) | 4.6/5 |
Download Hawk: Air Force Zone via tautan berikut:
Game Arcade Terbaik Lainnya...
4. Subway Surfers
Nggak ada yang bisa menyangkal lagi! Subway Surfers patut dilabeli game Android terbaik sepanjang masa dengan jumlah unduhan lebih dari 1 miliar kali di Google Play.
Game arcade Android dengan tema endless run cukup dimainkan dengan melakukan swipe pada layar, baik ke atas-bawah dan kiri-kanan saja, geng.
Untuk meraih skor tertinggi pun, ada beberapa tips dan trik Subway Surfers yang sebenarnya wajib kamu coba kok!
Detail | Subway Surfers |
---|---|
Developer | Kiloo |
OS Minimal | Android 4.1 ke atas |
Ukuran | 80MB |
Unduhan | 1.000.000.000 + |
Rating (Google Play) | 4.5/5 |
Download Subway Surfers via tautan berikut:
5. Zombie Tsunami
Jika umumnya game zombie mengharuskan kamu untuk membunuhnya, di game arcade terbaik satu ini kamu malah berperan sebagai si pembuat kerusuhan.
Zombie Tsunami mengharuskan kamu mengontrol sekumpulan zombie dan memangsa para manusia yang ada di jalanan.
Seiring waktu, jumlah zombie yang kamu miliki akan bertambah dan bisa berkurang saat kamu gagal melewati rintangan. Bertahanlah hingga zombie terakhir untuk mendapatkan skor tertinggi, geng!
Detail | Zombie Tsunami |
---|---|
Developer | Mobigame S.A.R.L. |
OS Minimal | Bervariasi berdasarkan perangkat |
Ukuran | Bervariasi berdasarkan perangkat |
Unduhan | 100.000.000 + |
Rating (Google Play) | 4.5/5 |
Download Zombie Tsunami via tautan berikut:
6. Hungry Shark World
Hungry Shark World merupakan sekuel dari game Hungry Shark Evolution, di mana kamu akan berperan sebagai seekor hiu dalam memangsa berbagai buruan.
Di seri terbarunya ini, kamu akan menjumpai dunia yang lebih luas dengan lebih dari 20 jenis hiu yang bisa kamu mainkan.
Game arcade terbaik ini punya kontrol yang mudah, sehingga siapa saja bisa memainkannya, loh!
Detail | Hungry Shark World |
---|---|
Developer | Ubisoft Entertainment |
OS Minimal | Android 4.2 ke atas |
Ukuran | 118MB |
Unduhan | 50.000.000 + |
Rating (Google Play) | 4.5/5 |
Download Hungry Shark World via tautan berikut:
Rekomendasi Game Arcade Offline Android Terbaik
Kalau beberapa game arcade di atas menyediakan mode co-op atau multiplayer yang membutuhkan kuota internet, lain halnya dengan beberapa game yang bakal Jaka bahas di bawah ini.
Tanpa perlu jaringan internet, game arcade offline di HP Android ini tetap menawarkan gameplay dengan berbagai tingkatan misi yang juga seru, loh!
1. Payback 2 - The Battle Sandbox
Pertama, ada Payback 2 - The Battle Sandbox yang sejatinya merupakan game arcade offline namun sekilas punya grafis mirip game GTA.
Di sini, kamu bisa menjelajah kota sesuka hatimu, berbuat kriminal, dan melakukan apapun yang ingin kamu perbuat. Pokoknya bakal seru kalau kamu membuat kerusuhan deh!
Detail | Payback 2 - The Battle Sandbox |
---|---|
Developer | Apex Designs Entertainment Ltd. |
OS Minimal | Android 4.1 ke atas |
Ukuran | 97MB |
Unduhan | 10.000.000 + |
Rating (Google Play) | 4.3/5 |
Download Payback 2 - The Battle Sandbox via tautan berikut:
2. Bottle Flip 3D
Kemudian ada Bottle Flip 3D yang pas banget kamu mainkan di kala santai, kapan pun dan di mana pun, geng.
Di sini kamu tinggal tap layar, melempar botol, dan mengantarkannya ke garis finish untuk menyelesaikan level.
Detail | Bottle Flip 3D |
---|---|
Developer | tastypill |
OS Minimal | Android 5.0 ke atas |
Ukuran | 39MB |
Unduhan | 10.000.000 + |
Rating (Google Play) | 3.9/5 |
Download Bottle Flip 3D via tautan berikut:
Game Arcade Terbaik Offline Lainnya...
3. Block Tank Wars 2
Lalu kalau kamu suka game-game bertema peperangan yang menggunakan tank, Block Tank Wars 2 bisa jadi salah satu game arcade offline yang wajib diunduh.
Di sini, kamu akan bertempur dan menghancurkan tank-tank lain dalam suatu area. Tingkatkan kemampuan tank kamu agar lebih tangguh dan habiskan musuh lebih mudah!
Detail | Block Tank Wars 2 |
---|---|
Developer | Cube Software |
OS Minimal | Android 2.3 ke atas |
Ukuran | 91MB |
Unduhan | 1.000.000 + |
Rating (Google Play) | 4.4/5 |
Download Block Tank Wars 2 via tautan berikut:
4. Crossy Road
Bikin ayam bisa menyeberang jalan raya? Itulah misi yang harus kamu selesaikan saat bermain Crossy Road, geng.
Dengan grafis 3D ala isometric, kamu tinggal tap layar untuk mengendalikan karakter. Selain karakter ayam, kamu bisa coba juga karakter lainnya yang dapat kamu beli menggunakan koin.
Detail | Crossy Road |
---|---|
Developer | HIPSTER WHALE |
OS Minimal | Android 4.4 ke atas |
Ukuran | 74MB |
Unduhan | 100.000.000 + |
Rating (Google Play) | 4.5/5 |
Download Crossy Road via tautan berikut:
Selain keempat game arcade offline terbaik di atas, kamu juga bisa simak daftar game lainnya pada video YouTube JalanTikus di bawah ini, geng.
Akhir Kata
Nah, itulah dia rekomendasi game arcade terbaik di HP Android yang bisa kamu mainkan baik online maupun offline di tahun 2019.
Jadi mana game yang kamu minat untuk mainkan? Yuk, tuliskan pendapat kamu pada kolom komentar di bawah ini, ya. Selamat mencoba!
Baca juga artikel seputar Game atau artikel menarik lainnya dari Reza Alif.