Cara cairkan koin TikTok wajib kamu ketahui apabila saat ini koin TikTok-mu sudah banyak. Jika hanya sekadar dikumpulkan saja, maka kamu nggak bisa merasakan keuntungan dari adanya koin tersebut, geng.
Pasalnya, TikTok merilis koin itu untuk mewadahi para kreator dalam menghasilkan uang di TikTok secara cuma-cuma. Nantinya, harga 1 koin TikTok yang kamu punya bakalan dihargai setara Rp10 dan bisa kamu tarik ke DANA dan Shopee.
Selain ditukar menjadi saldo digital seperti DANA dan Shoppe tersebut, koin itu juga bisa kamu tarik menjadi pulsa, lho. Bahkan, bisa langsung kamu uangkan ke rekening bank lagi.
Lantas, yang menjadi pertanyaannya, gimana cara menarik koin TikTok? Nah, kalau kamu mau tahu informasi lebih langkap, kamu bisa simak pembahasan Jaka di artikel ini. Jaka sudah menyiapkan panduan cara cairkan koin dari TikTok terlengkap 2022 di bawah. Yuk, disimak!
Cara Mencairkan Koin TikTok dari DANA
Sumber foto: Gadgetren - Cara cairkan koin TikTok ke DANA dengan mudah.
Koin maupun saldo TikTok yang kamu dapatkan dengan cara top up maupun membagikan kode undangan bisa kamu tarik secara langsung ke DANA.
TikTok dan PT Espay Debit Indonesia Koe (DANA) sudah bekerja sama sejak November 2020 lalu untuk menghadirkan layanan dompet digital yang praktis dan transparan.
Dengan begitu, konten kreator TikTok bisa menarik uangnya secara mudah dan cepat karena aplikasi digital tersebut sudah langsung tersedia di sana.
Gimana cara menarik ke DANA-nya? Daripada penasaran, kamu bisa simak langkah-langkah cairkan koin TikTok ke DANA di bawah ini.
Buka aplikasi TikTok di perangkat.
Kunjungi menu "Profil" dengan klik ikon orang yang ada di bawah kanan bawah.
Jika sudah masuk ke menu tersebut, klik ikon rupiah (Rp) yang ada di bagian kiri atas.
Klik "Ya" untuk mengonfirmasi usia.
Setelah itu, klik menu "Tarik Saldo" untuk melakukan penarikan koin.
Akan muncul pop up notifikasi berupa info penarikan saldo, kemudian klik "Tarik Saldo".
Masukkan nomor telepon yang terhubung dengan akun DANA.
Aplikasi TikTok pun akan mengantar kamu ke halaman penarikan DANA.
Masukkan PIN akun DANA-mu untuk menerima saldo.
Tunggu beberapa saat sampai saldo masuk. Selesai!
Cara Cairkan Koin TikTok ke ShopeePay
Sumber foto: JalanTikus - Cara cairkan koin TikTok ke ShopeePay.
Tak hanya dari DANA saja. Makin berkembangnya layanan penghasil uang TikTok, aplikasi ini juga menyediakan metode lain untuk menarik uang dari koin yang sudah kamu kumpulkan.
Adapun caranya ialah melalui aplikasi ShopeePay, geng. Lewat aplikasi itu, kamu bisa menarik sejumlah koin yang kamu inginkan dengan mudah.
Buat tahu cara lengkapnya, kamu dapat simak penjelasan mengenai cara cairkan koin TikTok ke ShopeePay di bawah ini. Cekidot!
Masuk ke aplikasi Shopee lebih dahulu.
Pilih menu "ShopeePay", kemudian klik kembali Isi Saldo.
Jika sudah berada di halaman pengisian saldo, klik lagi menu "Pilih Bank Transfer". Kamu bisa pilih bank transfer ke Bank BRI, BCA, Mandiri, dan lain-lain.
Lalu, salin nomor rekening bank tujuan yang tertera di bawah menu tersebut.
Setelah sudah kamu salin, masuk ke halaman profil TikTok-mu.
Klik ikon Rp yang ada di sebelah kiri atas layar.
Kamu pun bakalan diantar ke halaman penarikan. Klik menu "Tarik Saldo".
Lalu, pilih metode penarikan "Tambah Metode Penarikan Uang yang Baru", kemudian pilih "Transfer Bank".
Masukkan kode ShopeePay yang sudah kamu tempel tadi beserta nama lengkapmu.
Setelah itu, isi nama bank yang kamu pilih berdasarkan nomor tersebut.
Jika sudah kamu isi semua, tunggu beberapa saat sampai uang masuk ke ShopeePay kamu.
Selesai.
Tutorial Menarik Koin TikTok dari Live
Sumber foto: Allstars - Tutorial mengirim gift ke pengguna TikTok.
Seperti yang sudah Jaka katakan di awal kalau kamu nggak hanya bisa mendapatkan koin TikTok dari kode referal saja. Akan tetapi, kamu pun bisa mendapatkan koin ini dari Live TikTok, geng.
Setiap sesi live yang kamu lakukan, mungkin ada beberapa penonton yang memberikan koin untuk mengapresiasi konten yang kamu buat. Oleh karena itu, jika ada koin yang kamu dapatkan dari Live TikTok, maka cairkan saja melalui panduan Jaka di bawah.
- Buka aplikasi TikTok di perangkat.
- Setelah masuk, klik menu "Profil".
- Lalu, klik ikon Rp yang ada di sebelah kiri atas.
- Kamu pun akan masuk ke halaman penarikan.
- Jika sudah masuk, klik "Penarikan" untuk menarik koin.
- Input saldo yang ingin kamu tarik di halaman tersebut.
- Apabila sudah kamu input, klik menu "Tarik Saldo".
- Setelah itu, hubungkan akun DANA dengan aplikasi TikTok.
- Jika sudah terhubung, klik "Tarik uang sekarang".
- Saldo pun bakalan segera kamu terima. Selesai.
Cara Kirim Koin TikTok ke Teman
Sumber foto: JalanTikus - Langkah-langkah kirim gift ke teman di TikTok.
Selain bisa digunakan untuk membeli pulsa dan menjadi saldo dompet digital, koin TikTok juga dapat kamu gunakan sebagai hadiah ke teman, lho.
Sebagai pengguna, kamu diberikan kebebasan untuk menghadiahkan pengguna TikTok lain dengan memberikan koin TikTok tersebut. Cara buat mengirim koin juga gampang banget lagi.
Kalau kamu mau tahu caranya, kamu bisa simak langkah-langkah mengirim hadiah berupa koin ke pengguna TikTok di bawah ini.
Klik fitur "Komentar" pada video yang kamu tonton.
Di sebelah menu "Tambahkan komentar, ketuk ikon Hadiah.
Pilih hadiah yang ingin kamu berikan; apakah hadiah Klasik atau Premium.
Jika sudah dipilih, klik menu "Kirim". Selesai.
Oia, perlu kamu ketahui juga kalau koin TikTok nggak bisa sembarangan kamu kirim, ya. Hanya akun TikTok basic saja yang bisa berpartisipasi memberikan hadiah ke pengguna lain.
Selain itu, kamu juga harus memastikan kalau kamu sudah berusia 18 tahun ke atas (untuk Korea Selatan harus berusia 19 tahun ke atas dan Jepang 20 tahun ke atas) agar bisa menikmati layanan ini.
Jika syarat tersebut nggak terpenuhi, maka kamu nggak bisa mengirim koin ke orang lain, geng.
Akhir Kata
Demikianlah penjelasan singkat Jaka mengenai cara cairkan koin TikTok yang bisa kamu lakukan di tahun 2022 ini. Jika dirangkum, kamu bisa menarik koin yang kamu kumpulkan dari TikTok ke DANA, Shopee, atau sebagai gift untuk teman.
Cara yang Jaka spill di atas tergolong mudah, jadi segera cairkan koin yang kamu punya. Dengan begitu, kamu dapat memanfaatkan koin tersebut untuk jajan atau membeli pulsa, deh.
Namun, jika dirasa nominal koin yang kamu dapat belum banyak, silakan simak dan ikuti trik buat menambah koin TikTok yang pernah Jaka bahas di bawah.
Di sana, Jaka telah membagikan beberapa cara termudah untuk mendapatkan koin, baik dengan top up maupun gratisan, dari aplikasi garapan Bytedance tersebut.
Sekian dari Jaka dan semoga bermanfaat, ya, geng!
Baca juga artikel seputar 5 Cara Salin Link Instagram Sendiri & Orang Lain Terlengkap atau artikel Hiburan lainnya dari Rismawati Idris.