Gratis! Ini Dia 5 Aplikasi Keyboard Android Terbaik 2016

Ditulis oleh Ayu Pratiwi - Tuesday, 20 September 2016, 12:00
Mengatasi typo saat mengetik pesan dan chat pada smartphone, dengan menggunakan aplikasi keyboard android terbaik di tahun 2016. Berikut aplikasi keyboard terbaik di android 2016

Kamu pasti tidak asing dengan kegiatan mengetik di media sosial seperti Twitter, Facebook, LINE, dan masih banyak lagi. Namun bagi sebagian orang, kegiatan mengetik di smartphone masih menjadi suatu kendala sehingga proses mengirim chat/pesan jadi agak lama. Bukan hanya itu, tidak jarang saat sedang mengetik akan terjadi typo alias salah ketik.

Masalah di atas memang lumrah terjadi, tapi tentu sangat membantu jika masalah lambat mengetik dan typo itu bisa diatasi. Apalagi kalau bisa sekalian mengutak-atik tampilan keyboard Android kamu. Terus, gimana mengatasi hal-hal seperti itu? Begini cara mengatasi lambat mengetik atau typo di Android.

BACA JUGA

    Gratis! Ini Dia 5 Aplikasi Keyboard Android Terbaik 2016

    1. SwiftKey Keyboard

    Kalau kamu aktif browsing di Play Store pasti sudah tidak asing dengan SwiftKey Keyboard ini. SwiftKey Keyboard merupakan aplikasi keyboard Android terbaik yang cukup populer. Aplikasi keyboard gratis ini menyediakan beragam fitur dan pengaturan yang membuat user merasa bebas untuk melakukan kustomisasi. Penasaran seperti apa aplikasinya? Begini cara mengoperasikan aplikasi keren ini:

    2. Swype Keyboard

    Di posisi kedua, terdapat aplikasi keyboard Android terbaik lainnya, yaitu Swype Keyboard. Sama seperti aplikasi keyboard Android sebelumnya, Swype Keyboard juga mempunyai fitur Auto-correction yang bisa membantu kamu mengetik lebih efisien dan bebas typo.

    3. AI Type Keyboard

    Artificial Intelligence Type Keyboard atau disingkat AI Type Keyboard ini merupakan aplikasi keyboard gratis yang cerdas banget. Nggak cuman itu, tampilan aplikasinya juga menarik. Terus gimana cara pakainya?

    4. Go Keyboard

    Aplikasi Go Keyboard ini didominasi dengan warna hijau seperti sedang kampanye Go Green aja, hahaha. Tapi anehnya, meski ikon aplikasi berwarna hijau, kamu justru akan disuguhkan tampilan warna biru, hahaha.

    Aplikasi keyboard gratis ini cukup diminati dan sudah diunduh jutaan pengguna Android melalui Google Play Store. Dari situ saja sudah ketahuan kalau aplikasi ini menyuguhkan fitur yang memuaskan. Mulai dari stiker, tema, background sampai pilihan font juga ada loh! Nah, begini cara penggunaan awalnya:

    5. Fleksy Keyboard

    Di posisi 5 ada Fleksy Keyboard. Fleksy Keyboard merupakan salah satu aplikasi keyboard Android yang menyediakan fitur seperti Auto-correction untuk mengatasi masalah typo serta gambar gif untuk dikirimkan ketika chatting. Memang nggak jauh beda dengan aplikasi yang sudah disebutkan sebelumnya. Tapi nggak ada salahnya kalau kamu mencobanya dulu, siapa tau cocok!

    Aplikasi keyboard android ini memiliki fitur yang nggak kalah canggih dengan aplikasi sejenis. Adapun fitur yang cukup unik yaitu fitur Swipe to Type. Swipe to Type merupakan sebuah fitur yang memungkinkan kamu mengetik dengan cara menggeserkan jari dari satu huruf ke huruf yang lain sampai membentuk sebuah kata. Sayangnya, aplikasi ini cukup sensitif sehingga dibutuhkan presisi lebih saat mengetiknya. Berikut cara menggunakannya.

    Itulah 5 aplikasi keyboard Android terbaik yang sudah Jaka rangkum khusus untuk kamu. Selain mengetik dengan cepat di Android, faktor keyboard juga bisa sangat membantu dalam efisiensi waktu ketik dan juga melawan penyakit typo. Jadi, kamu pilih aplikasi keyboard yang mana?

    ARTIKEL TERKAIT

    Kementerian Perhubungan RI Resmi Larang Galaxy Note 7 di Dalam Pesawat

    4 Smartphone Xioami Terbaik di Pasaran

    6 Cara Baca Pesan WhatsApp Tanpa Centang Biru Terlihat

    APPS TERKAIT
    Go Keyboard
    Apps GO Dev Team
    Swype Keyboard varies with device
    Apps Nuance Communications, Inc
    SwiftKey Keyboard 7.3.4
    Apps SwiftKey
    Android L Keyboard 3.1.20009
    Apps Shen Ye
    Fleksy + GIF Keyboard 8.2.4
    Apps Fleksy
    Kembali Keatas