15 Aplikasi Edit Suara Gratis untuk Android & PC, Bisa Bikin Suara Jadi Merdu

Ditulis oleh Reynaldi Manasse - Tuesday, 22 February 2022, 22:15
Mau edit suara jadi merdu dan lebih jernih? Nih, daftar aplikasi edit suara terbaik Android dan laptop, cocok untuk rekaman dan cover lagu.

Ingin punya suara yang merdu? Aplikasi edit suara adalah jawabannya. Tak hanya meningkatkan kualitas vokal kita saja, tapi aplikasi tersebut juga bisa digunakan untuk memodifikasi lagu sedemikian rupa.

Mulai dari mixing lagu, mengedit efek suara, lagu, dan masih banyak lagi. Tentu jika kamu ingin membuat rekaman cover lagu, kamu akan membutuhkan aplikasi seperti ini.

Kalau kamu tertarik, kamu bisa download kumpulan aplikasi edit suara terbaik 2022 yang sudah diseleksi oleh tim JalanTikus di bawah ini. Dijamin bisa jadi aplikasi andalan karena multifungsi, deh.

1. Media Converter

Media Converter merupakan aplikasi besutan antvplayer untuk Android. Lewat aplikasi ini, kamu dapat mengkonversi audio ke berbagai format seperti MP3, MP4, AAC, MPEG, FLV, WAV, dan lainnya.

Hadir dengan fitur-fitur yang lengkap, kamu juga dapat mengedit, memotong file audio, hingga mengatur kecepatan suara secara mudah.

Prosesnya sangat intuitif dan dapat dilakukan dengan praktis. Tampilan aplikasi ini juga sangat bersahabat, siapapun dapat menggunakannya tanpa kesulitan.

Detail Media Converter
Developer antvplayer
OS Minimal Android 4.1 ke atas
Ukuran 15MB
Download 10,000,000 ke atas
Rating 3,8/5 (Google Play)

>>> Download Media Converter di Google Play Store <<<

ADVERTISEMENT

2. Adobe Audition

Butuh aplikasi edit yang bisa bikin suara jadi merdu? Adobe Audition adalah jawabannya. Adobe Audition sendiri hanya tersedia untuk PC dan bisa kamu gunakan secara gratis.

Jika kamu benar-benar menyukainya, maka kamu dapat berlangganan mulai dari Rp200 ribu per bulan. Fitur-fitur yang disematkan dalam software ini sangatlah lengkap dan luar biasa, sehingga tak heran kalau Adobe Audition dianggap software audio yang profesional.

Mulai dari multi-track editing, mixing, auto ducking, bahkan Adobe Sensei yang sangat canggih. Nah, Adobe Sensei ini adalah AI yang mampu menyesuaikan suaramu berdasarkan volume, trek latar belakang, dan lainnya.

Detail Adobe Audition
Developer Adobe Inc.
OS Minimal Windows 7 ke atas
Ukuran 20GB
Download 10,000,000 ke atas
Rating 3,5/5 (PCmag)

>>> Download Adobe Audition di Situs Resmi Adobe <<<

3. Timbre

Aplikasi ketiga yang Jaka rekomendasikan bernama Timbre, yang jadi salah satu yang terbaik buat kamu yang mau mengedit audio.

Aplikasi pengedit suara yang berasal dari developer Timbre Inc. ini menjadi salah satu yang paling digemari, karena kualitas suara yang terjaga saat proses penyuntingan sehingga tidak pecah.

Timbre memiliki banyak fitur untuk mengedit audio. Kamu bisa mengeksplorasi fitur seperti, menggabungkan file, memotong, convert, mengubah bitrate, membalik audio, dan lainnya.

Selain itu, Timbre juga andal untuk mengedit video seperti untuk menambahkan watermark, membuat animasi GIF, hingga mengubah ukuran rasio video, loh.

Detail Timbre: Cut, Join, Convert MP3 Audio & MP4 Video
Developer Timbre Inc.
OS Minimal Android 4.4 ke atas
Ukuran 15MB
Download 1.000.000 ke atas
Rating 4.0/5 (Google Play)

>>> Download Timbre di Google Play Store <<<

4. WavePad Audio Editor Free

Walaupun punya embel-embel gratis, namun WavePad Audio Editor Free punya tampilan serta fitur yang mumpuni ala aplikasi edit suara PC, Adobe Audition.

Dibuat oleh NCH Software, salah satu aplikasi edit audio Android ini menawarkan fitur untuk melakukan rekaman dan juga menambahkan efek-efek ke dalamnya.

Efek yang disediakan oleh WavePad antara lain, Echo, Reverb, Chorus, Phaser, Flanger, Vibrato, dan lainnya yang akrab buat para penggemar musik.

Detail WavePad Audio Editor Free
Developer NCH Software
OS Minimal Android 4.0.3 ke atas
Ukuran 25MB
Download 5.000.000 ke atas
Rating 3.6/5 (Google Play)

>>> Download WavePad Audio Editor Free di Google Play Store <<<

5. Audacity

Bingung karena takut pakai aplikasi Adobe Audition bajakan untuk mengedit suara di PC? Nih, ada Audacity yang bisa kamu andalkan, geng.

Aplikasi edit audio di laptop ini memang bersifat open-source, tersedia lintas platform, dan tentu bisa kamu gunakan secara gratis.

Audacity juga cocok digunakan oleh pemula yang baru coba-coba di dunia audio editing. Di sini kamu bisa mencoba fitur untuk memotong suara, menggabungkan musik, menghilangkan vokal, dan lainnya.

Keunggulan lainnya yang dimiliki Audacity adalah tersedia berbagai plugin dan efek lainnya. Sehingga nggak heran apabila Audacity juga manjur jadi salah satu aplikasi penjernih suara dengan plugin tambahannya.

Spesifikasi Minimal Audacity
OS Windows 7/8/8.1/10 (64-bit)
Processor Intel Pentium 4 or AMD Athlon XP 2000+ @2.0GHz
Memory 4GB
Graphics 1GB VRAM, Nvidia GeForce 7050 or AMD Radeon X1270
DirectX DirectX 9.0
Storage 20MB

>>> Download di Situs Resmi Audacity <<<

6. Lexis Audio Editor

Aplikasi edit rekaman suara yang punya antarmuka profesional berikutnya ada Audio Editor Lexis yang telah digunakan oleh banyak pengguna dengan lebih dari 10 juta unduhan di Google Play.

Dikembangkan oleh pamsys, Audio Editor Lexis punya beberapa fitur unggulan. Sebut saja sepuluh jenis equalizer yang mampu mengedit suara jadi merdu, geng.

Selain melakukan rekaman langsung, kamu juga bisa meng-import lagu-lagu terbaru yang ada di memori internal kamu untuk diedit di sini.

Lexis mendukung banyak format audio, mulai dari MP3, WAV, M4A, ACC, FLAC, dan WMA. Sayangnya pada versi gratis, kamu nggak bisa mengubah format hasil editan ke MP3 ya!

Detail Lexis Audio Editor
Developer pamsys
OS Minimal Bervariasi berdasarkan perangkat
Ukuran Bervariasi berdasarkan perangkat
Download 10.000.000 ke atas
Rating 4.5/5 (Google Play)

>>> Download Lexis Audio Editor di Google Play Store <<<

7. BandLab

BandLab atau yang dulu dikenal dengan nama PocketBand ini memungkinkanmu untuk membuat sebuah lagu lengkap dengan vokal, gitar, bass, dan drum hanya dengan sebuah HP Android saja.

Kalau kamu mau cari aplikasi edit audio jadi merdu, BandLab juga menyediakan opsi rekaman audio dengan tambahan fitur AutoPitch untuk menyesuaikan nada suara kamu, geng.

Nah setelahnya, kamu tinggal lakukan audio mixing dengan berbagai efek instrumen yang disediakan dalam aplikasi ini.

Jadi nggak perlu repot-repot menyewa studio musik untuk membuat karya lagumu sendiri nih! Asyik, kan?

Detail BandLab - Social Music Maker and Recording Studio
Developer BandLab
OS Minimal Android 5.0 ke atas
Ukuran 49MB
Download 10.000.000 ke atas
Rating 4.5/5 (Google Play)

>>> Download BandLab di Google Play Store <<<

8. VirtualDJ

Senang dengan genre musik EDM? Nah, VirtualDJ bisa jadi aplikasi DJ terbaik buat kamu yang mau belajar mixing lagu dengan berbagai efek yang diberikan.

VirtualDJ pun sudah punya pengalaman lebih dari 20 tahun dengan lebih dari 117 juta pengguna di seluruh dunia.

Versi gratis dari aplikasi VirtualDJ bisa kamu dapatkan untuk platform Windows dan MacOS. Sementara untuk versi berbayar, kamu bisa mendapatkan VirtualDJ Pro dan VirtualDJ Business.

Spesifikasi Minimal VirtualDJ
OS Windows 7/8/8.1/10 (64-bit)
Processor Intel Core i5 quad-core processor or equivalent
Memory 2GB
Graphics 256MB VRAM, Nvidia GeForce or AMD Radeon graphic card
DirectX DirectX 9.0
Storage 200MB

>>> Download di Situs Resmi VirtualDJ <<<

9. Video Sound Editor

Sesuai dengan namanya, Video Sound Editor merupakan aplikasi editing suara serta video untuk menyesuaikan audio yang ada di dalamnya, geng.

Aplikasi yang dikembangkan AndroTechMania ini menyediakan fitur untuk membisukan audio, menambahkan track musik tambahan ke dalam video, dan melakukan audio mixing.

Video Sound Editor punya antarmuka yang terbilang simpel dengan ukuran hanya 11MB saja. Walaupun begitu, aplikasi ini sudah mendapatkan lebih dari 1 juta unduhan di Google Play, loh.

Detail Video Sound Editor: Add Audio, Mute, Silent Video
Developer AndroTechMania
OS Minimal Android 4.1 ke atas
Ukuran 11MB
Download 1.000.000 ke atas
Rating 4.3/5 (Google Play)

>>> Download Video Sound Editor di Google Play Store <<<

10. Audiosdroid Audio Studio DAW

Audio Droid bisa jadi pilihan aplikasi editing audio yang ada di Android, mengingat fitur-fitur yang ditawarkan tak jauh berbeda dengan aplikasi sejenis.

Kerennya, kamu bisa menggunakan Audio Droid untuk merekayasa dan mengubah model audiomu, contohnya seperti memotong dan menyalin audio, hingga menggabungkan berbagai file audio menjadi satu.

Tak hanya itu, aplikasi ini juga memungkinkan pengguna untuk menambahkan sejumlah efek pada file audio kamu, seperti tempo, filter, equalizer dan sebagainya.

Detail Audiosdroid Audio Studio DAW
Developer Audiosdroid OU
OS Minimal Android 4.1 ke atas
Ukuran 21MB
Download 1.000.000 ke atas
Rating 3.6/5 (Google Play)

>>> Download Audiosdroid Audio Studio DAW di Google Play Store <<<

11. Audio Evolution Mobile Studio

Aplikasi yang satu ini pastilah familiar buat kamu yang gemar membuat dan merekam suara lagu. Hal ini disebabkan kemampuannya yang lengkap, tidak hanya mengedit, melainkan juga merekam dan mengomposisi lagu.

Memang, Audio Evolution Mobile Studio diciptakan untuk para expert di bidang perekaman musik. Tak heran jika aplikasi ini tidak gratis. Kamu harus membayar sejumlah Rp199 ribu agar bisa menggunakan versi full-nya.

Biarpun begitu, banyak sekali fitur menarik yang ada di dalam aplikasi perekam musik terbaik ini, salah satunya adalah efek suara dan metronom agar bisa merekam sesuai tempo yang kamu inginkan.

Detail Video Sound Editor: Add Audio, Mute, Silent Video
Developer eXtream Software Development
OS Minimal Android 4.1 ke atas
Ukuran Bervariasi antar perangkat
Download 100.000 ke atas
Rating 4.3/5 (Google Play)

>>> Download Audio Evolution Mobile Studio di Google Play Store <<<

12. Super Sound: Music Editor & MP3 Song Maker

Rekomendasi aplikasi yang cocok buat kamu selanjutnya adalah Super Sound. Dengan besaran 11MB, aplikasi Super Sound sangat bisa diandalkan untuk editing audio dengan efek suara terbaik.

Tak hanya itu, Super Sound mendukung banyak fitur editing audio populer, mulai dari editing, cutting, splicing, mixing, converting, voice changing, bahkan hingga mengganti format file audio.

Beruntungnya, semua fitur ini bisa kamu gunakan secara gratis tanpa perlu membayar apapun. Impianmu buat jadi pemusik terkenal semakin terbuka lebar, loh!

Detail Super Sound: Music Editor & MP3 Song Maker
Developer AndroTechMania
OS Minimal Android 4.1 ke atas
Ukuran 11MB
Download 1.000.000 ke atas
Rating 4.3/5 (Google Play)

>>> Download Super Sound di Google Play Store <<<

13. MusiK Editor

Selanjutnya, ada juga aplikasi edit suara di HP yang bisa kamu gunakan, yaitu Musik Editor.

Aplikasi ini diklaim sebagai aplikasi editing suara terlengkap yang pernah ada. Dengan aplikasi tersebut, kamu bisa mengedit suara, musik, memotong track, mengonversi lagu, sampai mengontrol kualitas lagu tersebut.

Selain itu, Musik Editor APK juga mudah digunakan. UI-nya sederhana sehingga pengguna yang nggak begitu paham soal aplikasi editing suara video, bakal mudah memahaminya.

Detail Musik Editor
Developer Promotheus Interactive LLC
OS Minimal Android 4.4 ke atas
Ukuran 60,19 MB
Download 10,000,000 ke atas
Rating 4,6/5 (Google Play)

>>> Download Musik Editor di Google Play Store <<<

14. Mstudio

Tak jauh berbeda dengan aplikasi di atas, Mstudio juga menjadi salah satu aplikasi andalan yang sangat multiguna.

Fitur unggulan yang dibawa oleh aplikasi besutan Selfcoder Mobile Apps mencakup merekam, mengedit, menggabungkan, dan mengonversikan file audio.

Menariknya, Mstudio menyediakan fitur penyesuaian tempo dan nada sehingga kamu pun bisa mengatur lagu atau suara sesuai keinginan.

Mstudio sudah diunduh oleh lebih 1 juta pengguna dan peringkatnya cukup menjanjikan. Tertarik download?

Detail Mstudio: Cut, Join, Mix, Convert, Video to Audio
Developer Selfcoder Mobile Apps
OS Minimal Android 4.4 ke atas
Ukuran 29 MB
Download 1,000,000 ke atas
Rating 4,1/5 (Google Play)

>>> Download Mstudio di Google Play Store <<<

15 Mp3 Cutter

Aplikasi edit suara jadi cover lagu terakhir ialah Mp3 CutTer. Bisa dibilang aplikasi ini adalah jawaban buat kamu yang mau edit suara dengan cara yang simple.

Fitur di aplikasi itu nggak banyak, tapi umum digunakan. Di sini, kamu bisa memotong dan memasukkan lagu dengan mudah. Bahkan, tersedia juga fitur Perpusatakan Musik yang bisa kamu pakai secara gratis.

Jadi, nggak perlu lagi mengunggah file audio yang bisa makan waktu dan kuota, geng.

Detail Mp3 Cutter
Developer Accountlab
OS Minimal Beragam bergantung perangkat
Ukuran 29 MB
Download 10,000,000 atau lebih

>>> Download Mp3 Cutter di Google Play Store <<<

Aplikasi Edit Suara di HP & PC Terbaik 2022

Jika disimpulkan, berikut daftar rekomendasi aplikasi edit suara yang bisa kamu gunakan secara gratis di PC maupun HP.

  1. Media Converter
  2. Adobe Audition
  3. Timbre
  4. WavePad Audio Editor Free
  5. Audacity
  6. Lexis Audio Editor
  7. BandLab
  8. VirtualDJ
  9. Video Sound Editor
  10. Audiosdroid Audio Studio DAW
  11. Audio Evolution Mobile Studio
  12. Super Sound: Music Editor & MP3 Song Maker
  13. MusiK Editor
  14. Mstudio
  15. Mp3 Cutter

Akhir Kata

Itulah rekomendasi aplikasi edit suara terbaik yang bisa kamu gunakan di HP Android, PC, dan laptop.

Dengan ini, kamu bisa dengan mudah mengedit dan memodifikasi potongan lagu, rekaman suara dari film, hingga rekaman suara kamu sendiri dengan aplikasi di atas.

Mana dari aplikasi di atas yang menarik dan hendak kamu coba? Jangan lupa sampaikan pendapat kamu pada kolom komentar di bawah, geng.

Baca juga artikel seputar Aplikasi Editor atau artikel menarik lainnya dari Reynaldi Manasse.

ARTIKEL TERKAIT

10 Aplikasi Edit Lagu Terbaik Android 2020, Bikin Sesuai Selera!

20 Aplikasi Edit Foto Jadi Kartun Terbaik 2023 Gratis, Hasilnya Keren Abis!

20 Aplikasi Edit Video di Android, iOS, & PC Terbaik 2023 dengan Fitur Terlengkap!

10 Rekomendasi Aplikasi Edit Video Terbaik Untuk PC, Gratis!

Kembali Keatas