Kabar gembira untuk para pengguna YouTube! Baru-baru ini layanan berbagi video terbesar di dunia kembali meluncurkan sebuah fitur baru yang bisa digunakan banyak orang.
Fitur baru ini memungkinkan penggunannya untuk melakukan chatting langsung dari aplikasi YouTube. Dengan begitu, mereka tidak perlu lagi ke aplikasi lain untuk membahas sebuah video.
Fitur Chatting YouTube
Fitur baru chatting YouTube ini bukan hanya bisa digunakan untuk mengirim pesan teks. Kamu juga bisa membagikan Emoji, love, dan link video Youtube yang bisa kamu putar langsung didalamnya.
Untuk kamu yang ingin berbagi dengan teman-teman lainnya, kamu bisa menambahkan hingga 30 orang dalam sebuah grup chat YouTube.
Tertarik untuk menggunakannya? Sabar dulu! Fitur Chatting ini akan diluncurkan di Kanada terlebih dahulu, selanjutnya barulah menyusul secara global.
Pastikan juga kamu membaca artikel terkait YouTube atau tulisan menarik lain dari Em Yopik Rifai.