10 Video 360 Derajat Terbaik yang WAJIB Kamu Tonton Sekarang!

Ditulis oleh Anggi Oktaviani - Tuesday, 28 June 2016, 14:00
Tahu kan apa itu video 360 derajat dong? Nah, ini dia 10 video 360 derajat yang paling keren dari Facebook.

Tahu kan apa itu video 360 derajat? Yup, video 360 derajat merupakan teknologi terbaru dimana kamu bisa mengekplorasi sebuah video dari setiap sudut yang berbeda dan membuat kamu seoalah-olah berada di tengah-tengah scene video tersebut diambil. Apalagi dengan dukungan dari teknologi seperti VR Headset yang akan membuat pengalaman menonton video terasa semakin nyata. Video 360 derajat direkam dengan menggunakan kamera dari dari berbagai sudut untuk kemudian dijadikan satu dalam sebuah video.

Facebook sepertinya juga tak mau ketinggalan, mereka telah meluncurkan fasilitas Facebook 360 pada akhir tahun 2015 lalu dimana kamu bisa mengunggah kreasi-kreasi kamu sendiri. Bahkan rencananya Facebook juga akan segera merilis sebuah proyek open source perekam video 360 mereka sendiri yang bernama Surround 360 dan blueprint desainnya akan tersedia di GitHub akhir tahun ini.

BACA JUGA

    10 Video 360 Derajat Terbaik yang WAJIB Kamu Tonton Sekarang!

    1. Intro Game of Thrones

    Video 360 derajat Facebook yang berdurasi lebih dari 90 detik ini merupakan intro yang sangat iconic dari serial TV favorit Jaka, apalagi kalau bukan Game of Thrones. Kamu akan dituntun untuk melewati perjalanan dari King s Landing hingga ke Drone dengan sensasi seperti terbang bersama naga milik Khaleesi.

    2. Melihat Korea Utara dari dekat

    Penasaran gimana sebenarnya situasi di negara tertutup seperti Korea Utara ini? Video 360 derajat ini akan mengajak kamu melihat Korea Utara dari dekat. Hmm..

    3. Ngebut di padang pasir Jakku

    Kamu penggemar Star Wars bukan? Iya atau bukan, kamu pasti suka dengan video kebut-kebutan di padang pasir yang dikemas dalam kemasan video 360 derajat ini.

    4. Berenang di antara para ikan Hiu

    Kebayang gimana rasanya berenang bersama para ikan Hiu? Video ini adalah salah satu kesempatan kamu untuk mencobanya.

    5. Terbang bersama The Blue Angles

    The Blue Angles adalah skuadra simulasi milik angkatan laut Amerika Serikat. Untuk pertama kalinya kamu akan diajak untuk terbang bersama mereka dalam pemandangan 360 derajat dan melihat apa yang sang pilot sedang lihat dari dalam kokpit pesawat sambil mendengarkan lagu "I believe I can fly".

    6. Tamasya ke Victoria Falls

    Video ini menjadi viral dalam waktu yang singkat setelah National Geographic merilisnya di fanpage mereka. Air terjun legendaris yang merupakan perbatasan antara Zimbabwe dan Zambia ini merupakan salah satu air terjun terindah di dunia. Jaka berani bertaruh kalau kamu belum pernah kesana. Nah Jaka juga! Jadi kita tonton video ini saja deh.

    7. Winter in Time Square

    Video dari scene langganan film yang diputar TV nasional saat Natal ini mengajak kamu berkeliling di bawah gedung-gedung pencakar langit dengan balutan salju yang tidak akan kita temui di negara tropis kita ini.

    8. Mengarungi dunia Hellblade

    Hellblade merupakan sebuah game yang memang terkenal dengan efek visualnya. Jika kamu menonton video ini dengan VR Headset, maka kamu bisa mengekspektasikan bagaimana keseruan versi selanjutnya dari game ini.

    9. Menyebrangi sungai es di Kutub Selatan

    Mungkin kamu harus merogoh kocek yang cukup dalam untuk melihat langsung sungai es di Kutub Selatan ini. Untungnya, video ini memungkinkan kamu untuk melihat pemandangan kece ini tanpa beranjak sedikit pun dari sofa kamu yang empuk dan nyaman itu.

    ADVERTISEMENT

    10. Wisata luar angkasa

    Melihat pemandangan dari jendela pesawat terbang memang bukan lagi hal yang baru bagi kebanyakan orang. Namun video ini akan memberikan sensasi pemandangan dari angkasa yang berbeda dari sebelumnya.

    Semua video 360 derajat di atas hanyalah awal dari teknologi keren ini. Dalam beberapa tahun ke depan kita bisa memastikan bahwa teknologi ini akan menjadi sesuatu yang umum dalam kehidupan kita mengingat beberapa perusahaan besar seperti Disney dikabarkan telah menginvestasikan dana yang mencengangkan untuk pengembangan teknologi ini di bidang perfilman. Bahkan mungkin masa-masa itu akan datang jauh lebih cepat daripada yang kita kira.

    Jadi video mana yang jadi favorit kamu? Tuliskan pada kolom komentar ya.

    ARTIKEL TERKAIT

    Bikin Video 360 Makin Mudah dengan Gadget Ini

    APPS TERKAIT
    Camera360 Ultimate
    Apps PINGUO Inc
    360 Security - Antivirus Boost
    Apps Qihu 360 Software Co.
    Cardboard Camera 1.0.0.138547925
    Apps Google Inc.
    Cardboard
    Apps Google Inc.
    Kembali Keatas