Alasan Mengapa OnePlus 2 Bisa jadi HP Idaman Tahun 2015

Ditulis oleh Romi Hidayat - Friday, 31 July 2015, 10:30
Smartphone bergelar flagship killer ini ditargetkan untuk merusak pasar smartphone flagship saat ini. Apakah kamu percaya bahwa OnePlus 2 bisa melakukannya? Berikut analisa dan alasan mengapa OnePlus 2 bisa melakukannya.

Dua hari lalu, OnePlus sukses merampungkan pekerjaan rumahnya dengan merilis OnePlus 2. Smartphone bergelar flagship killer ini ditargetkan untuk merusak pasar smartphone flagship saat ini, seperti Samsung Galaxy S6 dan iPhone 6. Apakah kamu percaya bahwa OnePlus 2 bisa melakukannya? Berikut analisa dan alasan mengapa OnePlus 2 bisa melakukannya:

Snapdragon 810 v2.1

Tidak seperti Sony Xperia Z3+ yang hadir dengan CPU Snapdragon 810 versi awal, OnePlus 2 menggunakan versi terbaru dari Snapdragon 810. CPU tersebut saat ini adalah CPU terbaik dari Qualcomm. Di atas kertas, performanya bisa melibas segala game berat yang ada di Google Play.

Layar full HD

Resolusi layar yang masih Full HD memang bisa dikatakan sebagai kekurangan. Pesaingnya seperti Samsung Galaxy S6 memiliki resolusi Quad HD. Namun sejatinya, kualitas resolusi Full HD tidak berbeda jauh dibanding Quad HD. Justru resolusi lebih rendah bisa meringankan beban kerja smartphone saat bermain game HD.

Baca juga: Samsung Galaxy Terbaru Siap Diumumkan 13 Agustus 2015

Sensor sidik jari

Bisa dihitung pakai jari jumlah smartphone yang memiliki sensor sidik jari. Biasanya, sensor sidik jari hanya digunakan oleh produsen ternama saja, seperti Apple atau Samsung. Namun OnePlus tak mau kalah. Tombol Home OnePlus 2 memiliki kemampuan membaca sidik jari untuk fungsi keamanan.

USB Type-C

Belum banyak perangkat yang menggunakan port USB terbaru ini. Hebatnya, OnePlus 2 adalah salah satu di antara sedikit perangkat tersebut. Mengikuti jejak Apple MacBook terbaru, OnePlus 2 meninggalkan port microUSB lama dan beralih ke port USB Type-C. Port baru ini bisa menyokong daya hingga 5V untuk proses charging lebih cepat. Sementara untuk transfer data, kecepatannya bisa mencapai 10 Gbps.

RAM jumbo dan cepat

Berbeda dari ASUS ZenFone 2, jenis RAM yang digunakan oleh OnePlus 2 sedikit lebih baik. Memang, keduanya memiliki kapasitas RAM 4 GB. Tapi dengan jenis RAM DDR4, performa komputasi OnePlus 2 di atas kertas lebih baik dari pesaingnya itu.

Dual-SIM 4G

Tidak banyak smartphone flagship yang memiliki dua slot SIM Card yang mendukung 4G. OnePlus 2 adalah salah satunya. Dengan begitu, Anda bisa mengandalkan satu smartphone saja untuk berkomunikasi, tidak perlu menggunakan hingga dua smartphone. Untuk menyokong fitur dual-SIM, OnePlus 2 dibekali baterai 3.300 mAh.

Harga terjangkau

OnePlus One laris manis karena harganya murah. Ingin mengulang kesuksesan tersebut, OnePlus juga melakukan hal yang sama saat memasarkan OnePlus 2. Terbukti, versi tertinggi harga OnePlus 2 dengan kapasitas 64 GB dijual seharga US$389 atau setara dengan Rp 5,4 juta. Ya, harga tersebut memang tidak murah, namun juga tidak mahal mengingat OnePlus 2 datang dengan spesifikasi dan fitur terbaik.

ADVERTISEMENT

Baca juga!

Kembali Keatas