Sistem Operasi | Windows |
---|---|
Developer | |
Kategori | |
Versi Terbaru | 4.1.4.7 |
Update Terakhir | 31 January 2020 |
Ukuran File | 36 MB |
Lisensi | Gratis |
Tutorial |
KMPlayer - KMPlayer adalah software pemutar media yang cocok untuk laptop berspesifikasi rendah. Dengan sistem hardware acceleration, media player ini bisa berjalan ringan.
Pemutar media ini juga sangat canggih, karena bisa download video dari internet langsung. Bisa juga untuk membuat GIF dan lain-lain.
Download KMPlayer PC Terbaru (Software Resmi)
Fitur Lengkap Software KMPlayer
Memutar Beragam Format Video dan Lagu: Apapun video dan lagu yang ingin kamu putar, pasti bisa dan lancar. Ini berkat dukungan teknologi hardware acceleration, tidak butuh spesifikasi tinggi.
Mendukung Video Hingga 8K 60FPS: Jika player lain umumnya hanya mendukung hingga Full HD 24FPS, untuk pemutar media yang satu ini bisa hingga resolusi 8K 60FPS. Video dijamin bersih dan halus.
Bisa Download Video dari Internet: Ingin download dari Youtube atau Dailymotion dan lain-lain, bisa dengan mudah cukup dengan copy-paste link saja. Secara otomatis download akan langsung berjalan.
Bisa Konversi dari Video ke MP3: Punya beragam video lagu? Kamu bisa mengubahnya jadi MP3 melalui aplikasi ini loh. Prosesnya sendiri cepat, hanya beberapa detik saja, tergantung dari spesifikasi laptop kamu.
Bisa Membuat GIF dari Video: Membuat GIF juga sangat mudah. Cukup putar video yang ingin kamu buat, lalu klik "Make GIF". Tentukan durasi videonya, lalu klik oke. Maka GIF bisa langsung disimpan.
Gratis!: Dengan beragam keunggulan di atas, bukan berarti software ini jadi mahal. Harganya gratis, alias tidak perlu bayar sama sekali. Bisa kamu pergunakan sepuasnya tanpa batas.
ADVERTISEMENT
Spesifikasi Hardware yang Dibutuhkan untuk KMPlayer di PC
Sebetulnya semua laptop zaman sekarang, sudah pasti bisa memakai pemutar media ini. Karena memang media player ini tidak membutuhkan spesifikasi tinggi. Namun untuk jelasnya, berikut spesifikasi hardware yang dibutuhkan:
Direkomendasikan
- Windows 10 32/64-bit.
- DirectX 9 atau lebih tinggi.
- 150MB sisa ruang hard disk.
Minimal
- Windows Vista 32/64-bit.
- DirectX 9 atau lebih tinggi.
- 150MB sisa ruang hard disk.
Akhir Kata
Jadi gimana, kamu suka dengan software KMPlayer ini? Langsung aja download di bawah ini!