7 Karakter Anime Paling Konyol Paling Bikin Kesal, Naruto Termasuk!
Out Of TechSetiap karakter dalam anime biasanya memiliki sifat tersendiri dan berkesan hingga membuat alur ceritanya terasa lengkap.
Dari sekian banyak karakter anime, yang paling sering ditemukan adalah mereka yang memiliki sifat jagoan, atau sifat dingin.
Tapi, coba ingat lagi, selain dua sifat tersebut, ternyata banyak juga tokoh anime yang kelakuannya bodoh atau konyol.
Karakter Anime Paling Bodoh
Karakter anime dengan sifat yang sangat bodoh dan konyol akan memberi bumbu tersendiri dan berkesan bagi para penikmat anime.
Nggak jarang, kebodohan yang dilakukan pun menimbulkan gelak tawa atau justru membuat kamu kesal sendiri.
Lalu, siapa saja karakter anime yang ternyata paling bodoh di antara karakter lainnya? Simak ulasan berikut, geng!
1. Uzumaki Naruto - Naruto

Meski merupakan karakter utama, tapi Naruto digambarkan sebagai sosok yang nggak bisa melakukan apapun.
Bahkan nggak jarang, tokoh utama dalam anime action Naruto ini gagal dalam menyelesaikan tugas yang nggak seberapa, geng.
Naruto juga adalah karakter yang berperilaku konyol ditambah keidiotannya yang nggak terbendung sejak masih kecil.
Buktinya, anak ini selalu membuat onar dan masalah. Bahkan, patung barisan Hokage pun ia coret sesuka hati!
2. Keroro - Keroro Gunsou

Bukan hanya lugu dan imut, tapi karakter yang satu ini juga bodoh. Bermimpi menginvasi bumi, tapi ia malah bersantai-santai merakit Gundam.
Kebodohannya juga terlihat saat Keroro menggagalkan semua rencana menginvasi bumi padahal ia sendiri yang menginginkannya.
Karena terlalu menikmati tinggal di bumi, Keroro akhirnya lupa dengan tujuan awalnya untuk menginvasi bumi bersama teman-temanya.
3. Megumi Noda - Nodame Cantabile

Megumi Noda, atau biasa dipanggil Nodame, adalah seorang pecinta musik klasik yang hobi mengintip lelaki dan menjahili orang di sekitarnya.
Apalagi kalau sudah ketemu sama kakak kelasnya di sekolah, level idiot yang konyol akan langsung diperlihatkannya.
Kalau bertemu Chiaki, Nodame selalu mengaku sebagai pacarnya. Padahal dalam anime bergenre comedy ini mereka sama sekali nggak pernah berpacaran.
Meski sering menjahili orang di sekitanya, tapi ternyata Nodame sering beruntung karena kobodohan dan kecerobohannya.
4. Monkey D Luffy - One Piece

Monkey D Luffy, kapten dari kelompok topi jerami juga dinobatkan sebagai salah satu karakter anime terbodoh, geng.
Kebodohan Luffy sungguh kelewatan! Misalnya, ia bisa tidur dalam kondisi apapun, bahkan di tengah pertarungan sengit yang harus dihadapi.
Jadi wajar saja kalau kamu tertawa di tengah-tengah serunya pertarungan karena kebodohan yang dilakukan salah satu karakter anime populer ini, geng.
5. Natsu Dragneel - Fairy Tail

Karakter anime yang satu ini adalah seorang Dragon Slayer dari Guild sihir Fairy Tail. Kebodohannya terlihat saat sedang menyusuh rencana melawan musuh.
Saat itu, ia satu tim dengan Lucy Heartfilia, Gray Fullbuster, Erza Scarlet, dan Happy si kucing untuk bekerja sama.
Bodohnya, karakter dalam anime action ini selalu bilang bahwa ia bisa melawan musuhnya sendiri. Tapi pada akhirnya, malah ia sendiri yang kesulitan.
Ia memang selalu lari dan selalu bikin kacau rencana yang sudah disusun. Sikapnya yang gegabah juga sering membuat teman-temannya jengkel.
6. Makoto Otawara - Eyeshield 21

Eyeshield 21 memang dipenuhi oleh karakter-karakter bodoh dan konyol. Salah satunya adalah Makoto Otawara dari Ojo White Knight.
Kebodohannya benar-benar nggak masuk akal. Ia bahkan lupa pakai celana, kentut sembarangan, dan melakukan hal lain yang sangat mengganggu.
Lebih lucu lagi, Otawara yang idiot ini justru masuk ke sekolah elit tempat para bangsawan pintar dan terhormat menuntut ilmu, yakni Ojo.
7. Yoshiko - Aho Girl

Meski cantik, sayangnya karakter bernama Yoshino dari seri Aho Girl ini banyak memperlihatkan berbagai tingkah bodoh.
Maklum, judul animenya saja Aho yang artinya bodoh. Jadi, wajar kalau karakter cantik dalam anime comedy ini ternyata memiliki kebodohan yang hakiki.
Saking bodohnya, Yoshiko bahkan selalu mendapat nilai 0 dalam ujiannya. Nggak aneh kalau dia menjadi salah satu karakter anime terbodoh.
Akhir Kata
Nah, itulah ketujuh karakter anime paling bodoh dan konyol, geng. Kebodohan yang diperlihatkan pun nggak jarang menimbulkan rasa jengkel.
Meski begitu, kelakuan mereka juga sering mengundang gelak tawa karena kebodohannya memang terasa sangat lucu, geng.
Baca juga artikel seputar Anime atau artikel menarik lainnya dari Tia Reisha.