Di berbagai video game pasti memiliki sebuah karakter khas pada permainan tersebut. Biasanya setiap karakter memiliki kemampuan yang berbeda, begitu juga dengan game dengan kategori moba yang harus memiliki banyak hero agar gameplay dari game tersebut tidak monoton.
Kemampuan yang berbeda tentu akan menciptakan permainan yang adil. Pada game Mobile Legenda ada beberapa hero yang memiliki kemampuan untuk mengalahkan lawan hanya sendirian. Berikut ini 5 hero paling ditakuti karena kemampuan solo kill-nya.
5 Hero Paling Ditakuti Karena Kemampuan Solo Kill-nya
1. Roger

Hero yang bertipe assassin atau fighter ini memang memiliki kemaampuan yang sangat baik dalam duel satu lawan satu,melihat kemampuannya itu membuat banyak hero lawan akan cukup takut jika berhadapan dengan hero ini. Hal yang paling berbahaya dari Roger adalah ketika dia sudah berubah menjadi serigala.
Setelah berubah menjadi serigala, Roger akan benar benar menjadi hero yang sangat kuat dalam hal satu lawan satu.
2. Karina

Hero yang memiliki tipe yang hampir mirip dengan Roger, hero ini bertipe assassin yang memiliki tugas untuk membunuh hero yang memiliki damage tertinggi di tim lawan. Bukan hanya itu, terkadang hero bertipe assassin juga dapat menentukan ke mana arah permainan dari tim tersebut, jadi kamu wajib memilih hero assassin yang tepat untuk membantu timmu meraih kemenangan.
Kemampuan Karina juga di takuti karena kehebatan hero ini dalam duel satu lawan satu,yang membuat hero ini sangat ditakuti.
3. Lancelot

Berikutnya masih dengan hero yang bertipe assassin, yaitu Lancelot. Hero yang sangat popular saat awal rilisnya ini memiliki kelincahan yang super hingga membuat hero lawan menjadi kesal sendiri jika mengejar hero ini. Apalagi skill yang dimiliki hero ini sangat effective pada saat menyerang musuh yang bertahan di dalam tower.
Jika kamu menggunakan hero yang ber-HP (healt point) rendah, jangan untuk coba-coba mengajak hero yang satu ini berduel satu lawan satu, karena hanya menggunakan beberapa combo skill-nya saja dapat membuat kamu mati.
4. Cyclops

Kali ini kita menyebrang ke hero bertipe mage, yaitu cyclops hero yang bisa dibilang langganan _banned$ di rank atas ini. Memang hero tipe mage memiliki kelebihan damage yang besar, tapi kamu yang menggunakannya harus tidak menyia-nyiakan mana yang dimiliki hero bertipe mage. Di balik damage besar hero mage juga memiliki pertahanan yang sangat lemah, jadi kadang bebrapa orang akan sangat ragu menggunakannya.
Keunggulan cyclops dalam duel satu lawan satu memang tidak diragukan lagi. Skill ulti dari adalah kunci keberhasil hero ini saat melakukan duel satu lawan satu.
5. Saber

Kembali ke hero bertipe assassin, Saber bisa dibilang hero yang dimiliki oleh semua orang yang bermain mobile legend, karena hero ini didapatkan dari login reward secara gratis. Biarpun didapatkan secara gratis, tidak semua orang bisa menggunakan hero ini karena hero ini membutuhkan timing yang tepat pada saat menggunakan ulti-nya.
Jika ditanya masalah one by one, hero ini bisa dibilang hero yang paling ditakuti dengan bebagai catatan. Contohnya saja harus menhadapat hero yang memiliki HP cukup rendah, atau level hero ini harus lebih tinggi dari hero lawan.
Nah, itulah beberapa hero yang paling ditakuti karena kemampuan solo kill-nya. Jadi, gimana? Menarik untuk mencoba semua hero tersebut bukan? Jika kamu ingin mencobanya buruan deh beli hero-heronya.