Pingin tahu referensi harga iPad terbaru 2020 yang paling lengkap dan akurat? Pas banget nih kamu udah mampir di artikel Jaka kali ini.
Kalau kamu butuh perangkat yang dapat diandalkan untuk bekerja namun mudah dibawa ke mana-mana? Mungkin kamu bisa menggunakan tablet aja daripada perangkat laptop, geng!
Di antara banyaknya pabrikan yang memproduksi perangkat tablet, salah satu yang terbaik adalah iPad dari Apple, kualitas dari perangkat ini memang tidak perlu diragukan lagi.
Oleh karena itu, Jaka mau kasih kamu daftar terlengkap harga iPad terbaru 2020 untuk semua tipe iPad yang ada di Indonesia, siapa tahu kamu mau beli tahun ini.
Daftar Harga iPad 2020 Paling Update & Paling Lengkap
Sejak diperkenalkan pertama kali oleh mendiang Steve Jobs, iPad memang seolah menjadi pionir dalam segmen tablet.
Fiturnya yang menawan membuat banyak orang terpikat untuk meminangnya tanpa peduli berapa harga ipad 2020 tersebut.
Hingga saat ini, iPad sudah berhasil mengalahkan berbagai macam merek tablet Android di pasaran, termasuk salah satunya tablet buatan Samsung.
Oleh karena itu, wajar jika banyak orang yang memilih iPad sebagai tablet mereka. Untuk kamu yang ingin beli benda ini, wajib tahu daftar harga iPad terbaru yang ada di bawah ini!
Update Harga iPad Terbaru 2020
Harga dari sebuah perangkat elektronik memang kerap kali mengalami kenaikan maupun penurunan, dan hal ini bisa disebabkan oleh berbagai macam hal dari mulai hadirnya tipe baru hingga perubahan gelombang ekonomi.
Maka dari itu, daftar harga iPad terbaru selalu berubah-ubah dari waktu ke waktu, dan harga produk Apple yang dicantumkan di dalam artikel ini sudah yang paling baru.
Jadi, kalau kamu pingin proses pencarian referensi harga menjadi lebih mudah juga praktis, boleh naget nih buat bookmark artikel Jaka ini.
Tanpa berlama-lama, berikut ini referensi daftarharga iPad 2020 terbaru yang bisa kamu jadikan pembanding sebelum membeli.
Daftar Harga iPad Versi Reguler

Dirancang sebagai sebuah perangkat digital yang berada di tengah-tengah antara smartphone dan laptop, keberadaan Apple iPad tentu menjadi angin segar bagi mereka yang memiliki mobilitas tinggi namun membutuhkan gadget canggih.
Bukan hanya mampu memenuhi sebagian besar kebutuhan profesional para penggunanya saja, tablet iPad juga kini banyak difungsikan sebagai media untuk mendapatkan hiburan secara digital seperti misalnya menonton film, geng.
Nah, buat kamu yang berencana membeli perangkat Apple iPad dalam waktu dekat, kamu bisa cek dulu harga iPad terbaru selengkapnya berikut ini.
Detail | Keterangan |
---|---|
iPad 10.2-inci (Wi-Fi) Chipset: Apple A10 Fusion (16nm) RAM: 3GB Baterai: 8827mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
32GB: Rp4.843.000 128GB: Rp6.315.000 |
iPad 10.2-inci (Wi-Fi + Cellular) Chipset: Apple A10 Fusion (16nm) RAM: 3GB Baterai: 8827mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
32GB: Rp6.757.000 128GB: Rp8.229.000 |
iPad 2018 9.7-inci (Wi-Fi) Chipset: Apple A10 Fusion (16nm) RAM: 2GB Baterai: 8827mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
32GB: Rp6.399.000 128GB: Rp7.999.000 |
iPad 2018 9.7-inci (Wi-Fi + Cellular) Chipset: Apple A10 Fusion (16nm) RAM: 2GB Baterai: 8827mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
32GB: Rp6.650.000 128GB: Rp8.500.000 |
iPad 2017 9.7-inci (Wi-Fi) Chipset: Apple A9 (14nm) RAM: 2GB Baterai: 8827 mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
32GB: Rp4.225.000-Rp4.650.000 128GB: Rp4.650.000-Rp5.050.000 |
iPad 2017 9.7-inci (Wi-Fi + Cellular) Chipset: Apple A9 (14nm) RAM: 2GB Baterai: 8827 mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
32GB: Rp5.749.000-Rp6.000.000 128GB: Rp6.450.000-Rp7.789.000 |
Daftar Harga iPad Air 2020

iPad Air adalah salah satu variasi lini tablet yang dimiliki oleh Apple. Waktu pertama kali diperkenalkan ke publik, iPad Air dianggap sebagai tablet paling tipis dan ringan di dunia.
Untuk versi 2019, iPad Air generasi kelima ini masih mempertahankan keunggulannya tersebut, meskipun memang masih kalah tipis dari iPad Pro yang rilis pada tahun 2018.
Bukan hanya unggul di sektor ukuran bodinya yang sangat tipis saja, lini iPad Air juga menjadi favorit banyak orang yang punya budget agak terbatas namun ingin memiliki iPad dengan ukuran layar yang lebih besar dari seri iPad Mini.
Selain itu, iPad Air juga telah mengadopsi layar dengan teknologi Retina Display dan sudah mendukung Apple Pencil. Nah, untuk harga iPad Air terbaru sendiri kamu bisa lihat daftar selengkapnya di tabel berikut ini.
Detail | Keterangan |
---|---|
iPad Air 2019 10.5-inci (Wi-Fi) Chipset: Apple A12 Bionic (7nm) RAM: 3GB Baterai: 8234mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
64GB: Rp9.799.000 256GB: Rp12.499.000 |
iPad Air 2019 10.5-inci (Wi-Fi + Cellular) Chipset: Apple A12 Bionic (7nm) RAM: 3GB Baterai: 8234mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
64GB: Rp10.199.000 256GB: Rp14.200.000 |
Daftar Harga iPad mini Terbaru 2020

Kalau kamu nggak suka tablet dengan layar yang terlalu besar, mungkin iPad mini akan cocok untuk kamu beli, geng.
Pasalnya, iPad Mini ini memiliki ukuran layar yang cukup mungil dan nggak terlalu berbeda jauh dengan ukuran layar HP zaman sekarang yang rata-rata di atas 5 inci.
Meskipun tampil imut dan mungil, tapi untuk urusan performanya, tablet iPad Mini ini nggak bisa kamu remehkan begitu saja.
Nah, buat kamu yang tertarik untuk membeli dan lagi cari harga iPad Mini terbaru, kamu bisa simak daftar harganya di tabel berikut ini.
Detail | Keterangan |
---|---|
iPad Mini 2019 7.9-inci (Wi-Fi) Chipset: Apple A12 Bionic (7nm) RAM: 3GB Baterai: 5124mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
64GB: Rp5.873.000 256GB: Rp8.082.000 |
iPad Mini 2019 7.9-inci (Wi-Fi + Cellular) Chipset: Apple A12 Bionic (7nm) RAM: 3GB Baterai: 5124mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
64GB: Rp7.787.000 256GB: Rp9.995.000 |
Harga iPad Pro

Jika kamu mengidamkan tablet terbaik, Jaka tak akan ragu untuk merekomendasikan kamu iPad Pro yang satu ini.
iPad Pro dirancang untuk bisa mengerjakan pekerjaan yang selama ini hanya bisa dilakukan menggunakan komputer spesifikasi tinggi.
Oleh karena itu, tak salah jika spesifikasi yang dimiliki cukup ganas. Sejauh ini prosesor tertinggi yang digunakan oleh iPad Pro yaitu Apple A12X Bionic dengan pilihan RAM 4GB atau 6GB.
Pilihan memori internalnya sendiri ada yang mencapai 1TB. Selain itu, iPad Pro terbaru ini juga telah dilengkapi dengan fitur Face ID.
iPad Pro juga merupakan tablet pertama yang tidak menggunakan tombol Home, sehingga rasio layar ke bodinya bisa lebih luas.
Untuk harga iPad Pro selengkapnya bisa kamu lihat melalui tabel di bawah ini ya, geng!
Detail | Keterangan |
---|---|
iPad Pro 2020 12.9-inci (Wi-Fi) Chipset: Apple A12Z Bionic RAM: 6GB Baterai: 9720mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
128GB: Rp18.499.000 256GB: Rp20.499.000 512GB: Rp23.699.000 1TB: Rp28.999.000 |
iPad Pro 2020 12.9-inci (Wi-Fi + Cellular) Chipset: Apple A12Z Bionic RAM: 6GB Baterai: 9720mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
128GB: Rp21.299.000 256GB: Rp22.999.000 512GB: Rp26.499.000 1TB: Rp30.999.000 |
iPad Pro 2020 11-inci (Wi-Fi) Chipset: Apple A12Z Bionic RAM: 6GB Baterai: 28.65 Watt Hour Spesifikasi Selengkapnya... |
64GB: Rp14.999.000 256GB: Rp16.999.000 512GB: Rp20.499.000 1TB: Rp25.999.000 |
iPad Pro 2020 11-inci (Wi-Fi + Cellular) Chipset: Apple A12Z Bionic RAM: 6GB Baterai: 28.65 Watt Hour Spesifikasi Selengkapnya... |
64GB: Rp17.999.000 256GB: Rp19.999.000 512GB: Rp22.999.000 1TB: Rp28.499.000 |
iPad Pro 2018 12.9-inci (Wi-Fi) Chipset: Apple A12X Bionic (7nm) RAM: 4/6GB Baterai: 9720mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
64GB: Rp15.299.000 256GB: Rp17.999.000 512GB: Rp21.499.000 1TB: Rp27.999.000 |
iPad Pro 2018 12.9-inci (Wi-Fi + Cellular) Chipset: Apple A12X Bionic (7nm) RAM: 4/6GB Baterai: 9720mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
64GB: Rp17.999.000 256GB: Rp20.699.000 512GB: Rp24.299.000 1TB: Rp30.499.000 |
iPad Pro 2018 11-inci (Wi-Fi) Chipset: Apple A12X Bionic(7nm)RAM: 4GB Baterai: 7812mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
64GB: Rp11.999.000 256GB: Rp14.499.000 512GB: Rp18.399.000 1TB: Rp24.499.000 |
iPad Pro 2018 11-inci (Wi-Fi + Cellular) Chipset: Apple A12X Bionic(7nm) RAM: 4GB Baterai: 7812mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
64GB: Rp14.499.000 256GB: Rp17.299.000 512GB: Rp20.899.000 1TB: Rp27.499.000 |
iPad Pro 2017 10.5-inci (Wi-Fi) Chipset: Apple A10X Fusion (10nm) RAM: 4GB Baterai: 8134mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
64GB: Rp8.300.000 256GB: Rp11.000.000 512GB: Rp12.450.000 |
iPad Pro 2017 10.5 (Wi-Fi + Cellular) Chipset: Apple A10X Fusion (10nm) RAM: 4GB Baterai: 8134mAh Spesifikasi Selengkapnya... |
64GB: Rp10.750.000 256GB: Rp12.700.000 512GB: Rp14.800.000 |
BONUS: Harga Apple Pencil

Kehadiran iPad dan iPad Pro tentu tidak lengkap tanpa yang namanya Apple Pencil. Stylus keluaran Apple ini dijamin mampu membuat kreativitas dan produktivitasmu meningkat.
Apple Pencil jelas memiliki beberapa kelebihan yang tidak dimiliki oleh perangkat sejenis. Contohnya, benda ini cukup sensitif akan tekanan sehingga kamu bisa menggambar dengan tingkat ketebalan yang bervariasi.
Hingga kini, ada dua generasi Apple Pencil yang bisa kamu miliki. Untuk generasi terbaru sudah dibekali dengan kemampuan mengisi daya secara nirkabel.
Kalau kamu seorang seniman yang gemar menggambar dengan perangkat digital, perangkat ini sangat cocok untuk kamu!
Detail | Keterangan |
---|---|
Apple Pencil | Rp1.445.000-Rp1.999.000 |
Apple Pencil Generation 2 | Rp1.950.000-Rp2.499.000 |
Akhir Kata
Itulah tadi daftar harga iPad Apple 2020 yang paling terbaru, geng. Kamu bisa membelinya di toko-toko online yang terpercaya.
Jadi, kamu sudah menentukan mau pilih tablet Apple iPad yang mana? Tulis di kolom komentar bawah, ya!
Semoga informasi yang Jaka bagikan kali ini berguna untuk kalian semuanya, dan sampai jumpa lagi di artikel-artikel selanjutnya.
Baca juga artikel seputar Gadget atau artikel menarik lainnya dari Fanandi Ratriansyah.