Cara Mengganti Nama Channel YouTube di PC dan HP, Cuma 5 Detik!
Tech HackIngin mengganti nama di YouTube agar terlihat lebih menarik dan profesional? Yuk, simak artikel ini untuk cara mengganti nama channel YouTube di PC dan HP yang mudah dan cepat.
Membuat konten di YouTube merupakan salah satu alternatif menghasilkan uang yang digemari banyak orang saat ini. Nah, agar channel YouTube bisa semakin populer, penting untuk menyesuaikan nama dengan isi konten.
Nama adalah salah satu jenis branding yang bisa kamu lakukan untuk membangun basis pengikut. Dengan begitu, para penonton atau subscriber bisa langsung mengenali channel YouTubemu dengan lebih mudah.
Bagi kamu yang belum tahu caranya, Jaka sudah menyiapkan tutorial ganti nama channel YouTube di bawah ini.
Cara Mengganti Nama Channel YouTube di PC dan HP
Sebelumnya, perlu kamu ketahui bahwa YouTube memiliki aturan dalam mengganti nama. Kamu hanya bisa mengganti nama channel YouTube sebanyak 3 kali dalam 90 hari.
Oleh karena itu, pastikan kamu memilih nama yang tepat untuk channel agar tidak perlu menggantinya lagi. Apabila terpaksa ingin mengganti, maka kamu perlu menunggu hingga 90 hari.
Bingung mencari nama channel YouTube yang tepat? Jangan khawatir, soalnya Jaka punya rekomendasi nama channel YouTube yang lengkap, loh. Mulai dari nama untuk channel gaming, kuliner, dan masih banyak lagi.
Simak artikel di bawah ini untuk saran membuat nama channel YouTube serta contoh nama channel YouTube yang kece dan anti mati gaya. Dijamin, bisa bikin subscriber meningkat!

1. Cara Mengganti Nama Channel YouTube di PC

Bagi kamu yang sedang membuka YouTube di PC, bisa ikuti cara mengubah nama channel YouTube di PC berikut. Prosesnya sangat mudah dan cepat, kok!
- Buka YouTube, lalu log in ke akunmu.
- Klik ikon foto profil, pilih Your Channel.
- Klik Customize Channel.
- Klik tab Basic Info
- Ketik nama channel yang diinginkan di kolom nama, lalu Publish.
2. Cara Mengganti Nama Channel YouTube di Android

Selain lewat PC, kamu juga bisa menyimak cara mengubah nama channel YouTube di Android tanpa mengganti email berikut. Ini dia langkah-langkahnya!
- Buka aplikasi YouTube.
- Tekan ikon profil, pilih Your Channel.
- Tekan ikon roda gigi.
- Tekan ikon pensil dekat nama channel.
- Masukkan nama channel yang baru di kolom nama.
3. Cara Mengganti Nama Channel YouTube di iOS

Agar mendapat banyak subscriber YouTube, tidak ada salahnya kamu mengganti nama akunmu sekarang. Simak langkah-langkahnya untuk iOS di bawah ini.
- Buka aplikasi YouTube.
- Tekan ikon profil.
- Tekan Edit Channel.
- Masukkan nama channel yang baru di kolom nama.
4. Cara Mengganti Nama Channel YouTube Tanpa Spasi

Mungkin sebagian dari kalian ingin memiliki nama channel YouTube yang hanya 1 kata saja, seperti YouTuber terkenal Pewdiepie, MiawAug, dan lain-lain. Bagaimana sih caranya?
Tenang, cara mengubah nama channel YouTube 1 kata itu sangat mudah, kok. Kamu bisa melakukannya tanpa syarat yang ribet. Ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.
- Buka link https://www.youtube.com/account
- Pilih Create a New Channel.
- Masukkan nama channel YouTube 1 kata atau tanpa spasi.
Ya, pada dasarnya untuk mengubah nama channel YouTube 1 kata membutuhkan channel baru yang merupakan Brand Account, berbeda dengan channel YouTube personal yang mewajibkan dua nama.
Cara menambah channel YouTube di atas juga bisa kamu gunakan untuk membuat channel lain yang isi kontennya berbeda dengan akun utama. Mudah, bukan?
Akhir Kata
Sekian dari cara mengganti nama channel YouTube di PC dan HP, serta cara memiliki nama channel hanya satu kata saja. Kamu bisa menggantinya agar dapat menarik perhatian lebih banyak subscriber lewat PC, Android, serta iOS dengan mudah. Selamat mencoba!
Baca artikel mengenai Tech Hack atau artikel menarik lainnya dari Michelle Cornelia.